Suara.com - Profil Ponidi, sosok yang terkenal karena lagu yang dinyanyikannya dan tambahan ‘sekop-sekop’, mulai menarik perhatian netizen. Terlebih saat kata ‘sekop-sekop’ dipakai jadi bahan Aurel Hermansyah untuk mengulik malam pertama Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid.
Siapa Ponidi sekop-sekop ini? Seperti apa lagu dengan kata-kata 'sekop-sekop' sehingga bisa viral dan ramai dibicarakan orang bahkan sampai ke kalangan artis seperti Aurel.
"Sekop-sekop, gimana ceritanya malam pertama sekop-sekopnya?" ucap Aurel dengan bersemangat sambil menyanyikan lagu Ponidi.
"Gimana bercocok tanamnya?" tambah Atta. Mendengar itu, Aaliyah langsung tertawa ngakak. Sedangkan Thariq hanya tersenyum malu sambil menatap Atta dan Aurel.
Perlu diketahui, Ponidi belum lama muncul ke dunia hiburan dengan rasa percaya diri yang sangat besar. Ponidi merupakan seorang konten kreator yang aktif di media sosial.
Beberapa jenis konten pernah dibuatnya, namun yang akhirnya mengantarkan dirinya menjadi salah satu fenomena di media sosial adalah ketika ia menyanyi lagu pop Jawa dengan imbuhan ‘sekop-sekop’ ketika menyanyi.
Profil Ponidi ‘Sekop-Sekop’
Lahir pada 28 Maret 1999 lalu, Ponidi merupakan seorang pegawai pemerintahan yang bekerja di Pemerintahan Desa Balung Kidul, Kabupaten Jember, Jawa Timur. Ia pernah mengunggah foto dirinya saat menggunakan seragam ASN beberapa waktu yang lalu.
Viral dengan lagu Sekecewa Itu, tidak sedikit kemudian sosok publik yang menggunakan frasa ‘sekop-sekop’ beberapa waktu belakangan ini.
Baca Juga: Naik Mobil di Roma Disetiri Thariq Haliilintar, Aaliyah Massaid: Keringat Dingin Nih
Bahkan diketahui Ponidi pernah diundang ke salah satu acara yang diadakan Denny Caknan, sebagai pengisi utama acara tersebut.
Ia memiliki beberapa akun media sosial, yang dikelola dan memiliki cukup banyak pengikut. Pada Instagram, akunnya bernama @ponidi_official0, sedangkan pada TikTok, akunnya bernama @ponidi_shop.
Masing-masing memiliki pengikut hingga puluhan ribu yang setia menantikan unggahan terbarunya.
Konten Ponidi Sebelum Terkenal
Meski kini telah dikenal sebagai salah satu konten kreator yang ikonik, Ponidi sebelum dikenal publik gemar membagikan kegiatan sehari-harinya dalam akun Instagram yang ia miliki.
Beberapa foto menampakkan kegiatannya sebagai perangkat desa, dan pekerjaan sehari-harinya.
Berita Terkait
-
Naik Mobil di Roma Disetiri Thariq Haliilintar, Aaliyah Massaid: Keringat Dingin Nih
-
Minta Izin Thariq sebelum Suruh Karyawan, Adab Aaliyah Jadi Perbincangan: Tutur Katanya...
-
Aaliyah Massaid Serba Salah, Sajadahnya saat Salat Dhuha Digunjing: Kayak Selimut
-
Membedah Kekuatan Musik NCT DREAM Lewat Ritme dan Pesona Lagu 'Hot Sauce'
-
MANIPOL Bicara Soal Ego Di Single Perdana Bertajuk Alasan Kosong
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Terkini
-
Jenis Lipstik Apa yang Tahan Lama? Intip 6 Pilihan dengan Harga Terjangkau
-
Apa Agama Ranty Maria yang Menikah dengan Rayn Wijaya di Bali? Simak Profil Lengkapnya
-
Kisah Ibu Cholifah: Dari Warung Sederhana, Percaya Diri Bantu Ekonomi Keluarga
-
Waspada Virus Nipah: Penyebab, Gejala, dan Cara Pencegahan yang Penting Diketahui
-
Deretan Merek Skincare Malaysia, Nomor 1 Paling Digemari di Indonesia
-
5 Rekomendasi Bedak untuk Menyamarkan Hiperpigmentasi Usia 45 Tahun ke Atas
-
6 Rekomendasi Moisturizer Jepang Paling Efektif untuk Kulit Lembap dan Kenyal
-
Bounce Street Asia Bintaro Resmi Dibuka: Destinasi Wajib Keluarga Muda untuk Gaya Hidup Aktif
-
6 Shio Mendapatkan Keberuntungan Finansial 27 Januari 2026, Kamu Termasuk?
-
Momen Langka: Tiga Pemimpin Sakya Dunia Pimpin Doa Bersama untuk Perdamaian Indonesia