Suara.com - Syahrini dan Reino Barack akhirnya merilis detik-detik kelahiran buah hati pertama mereka yang dipanggil Princess R. Bayi itu lahir pada 1 Agustus 2024 di RS Mount Elisabeth Novena Singapura, tepat di hari ulang tahun Syahrini.
Semenjak hamil hingga melahirkan, Syahrini tak lepas dari komentar miring. Bahkan, proses persalinannya dianggap janggal oleh sejumlah netizen lantaran sang pencetus istilah "Sesuatu" tak mengungkap momen baik itu foto maupun video mengenai persalinannya.
Akhirnya pada Selasa (7/8/2024), Syahrini membungkam komentar miring dengan video yang menggambarkan detik-detik kelahiran sang putri. Dalam video itu, tampak sosok Princess R namun bagian wajahnya masih disensor.
Penyanyi berdarah Sunda itu menerangkan putrinya lahir dengan berat 3.83 kg dan panjangnya 51 cm.
"Singapore 1st of August 2024. Alhamdulillah Welcome to the world our precious Princess R. We will forever celebrate the same birthday," tulisnya.
Kelahiran Princess R menjadi kebahagian bagi keluarga Syahrini dan Reino Barack. Setelah menanti selama 5 tahun, pasangan itu akhirnya menimang buah hati.
Meski wajahnya masih belum diungkap oleh kedua orang tuanya, Princess R disebut memiliki paras yang cantik. Sebagaimana diungkap oleh adik Syahrini, Aisyahrani.
"Terlove karena? Pas keluar bayinya gemes, gue nggak tahan Rani. Cantik gemeteran gue ilang pas lihat bayinya cantik banget begitu kira-kira kalimat pertama kali ketemu oma sesaat setelah keluar ruang operasi," tulis Aisyahrani seperti dalam caption postingan @syh55.
Princess R juga dipanggil Baby Mochi oleh sang tante. Sejak dari dalam kandungan hingga lahir ke dunia, Princess R sudah lekat dengan kemewahan.
Baca Juga: Pantas Dijuluki Baby Sultan, Sumber Kekayaan Reino Barack Hasilkan Uang Berlimpah
Untuk menyambut kelahiran Princes R, kamar rawat yang ditempati Syahrini didesain mewah dengan warna serba pink lengkap dengan hiasan balon, boneka dan hiasan lucu.
Syahrini sempat memperlihatkan kamar yang didominasi warna earth tone yang berisi berbagai perlengkapan bayi, termasuk mainan dari brand ternama dunia. Tak ayal, Princess R disebut sebagai bayi 'sultan'.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Saham Rasa Kripto, Gaya Baru Investasi Digital Native
-
Kulit Kusam? Ini 5 Body Lotion yang Bisa Membantu Mencerahkan Kulit
-
Hasil Studi: Reputasi Kelihatan Abstrak, Tapi Bisa Bikin Perusahaan Panen Untung
-
Tren Steak Premium: Eksplorasi Rasa Daging Sapi Australia di Awal Tahun
-
Parfum Wardah Bisa Tahan Berapa Jam? Ini 5 Varian yang Wanginya Paling Awet
-
Mengapa Menulis Memoar seperti Aurelie Moeremans Bisa Sembuhkan Trauma Masa Lalu?
-
Nour Al Qalam Perluas Pasar Global, Hadirkan Fashion Kaligrafi Arab di Indonesia
-
6 Promo Imlek Gerai Makanan Cepat Saji, Manfaatkan Kesempatan
-
Doa Malam Isra Miraj 27 Rajab, Lengkap dengan Tata Cara agar Hajat Cepat Terkabul
-
Baju Teal Blue Cocok dengan Hijab Warna Apa? Pasangkan dengan Ini Agar Lebaranmu Makin Kece