Suara.com - Konten eksklusif Instagram menjadi salah satu sumber penghasilan selebgram Fujianti Utami alias Fuji. Bahkan, Fuji mengaku bisa mendapat penhasilan sampai 3 digit dari sana.
Hal itu diungkap Fuji sendiri saat hadir di podcast bersama Coki Pardede serta tiga wanita yang dijuluki bocah kosong, yakni Vior, Catheez dan Meyden.
Dalam salah satu perbincangan, Vior sempat menanyakan berapa penghasilan Fuji dari fitur terbaru Instagram tersebut. "Dapet berapa juta dari eksklusif IG?" tanya Vior yang penasaran, dikutip Kamis (19/9).
"Pake digit aja kali ya biar aman," timpal Coki Pardede.
"Tiga digit," jawab Fuji singkat.
Sontak saja jawaban Fuji langsung membuat ketiga bocah kosong melongo. Fuji sendiri mengira jika penghasilan Vior, Catheez, dan Meyden dari konten eksklusif Instagram juga mencapai angka yang sama.
"Emang kalian engga?" tanya balik Fuji.
"Dua digit aja sih," sahut Vior.
Sebagai informasi, konten eksklusif merupakan salah satu fitur terbaru Instagram. Fitur ini memungkinkan kreator untuk mengunggah konten yang hanya bisa diakses oleh penggemar yang berlangganan.
Baca Juga: Sering Dicap Tajir, Fuji Melongo Lihat Tas Berbentuk Unik: Harganya Gak Lucu
Sehingga kreator bisa mendapat uang, sementara penggemar memperoleh konten yang lebih eksklusif.
Diketahui Fuji cukup aktif mengunggah konten kesehariannya di eksklusif. Dilihat dari akun Instagram-nya, Fuji memberlakukan tarif untuk konten eksklusifnya dengan cukup terjangkau, yakni Rp7.500 saja per bulan.
Memang terdengar terjangkau, tapi tarif tersebut menghasilkan total yang fantastis jika dikali dengan jumlah subscribers konten eksklusifnya.
Tercatat pada Kamis (19/9), jumlah orang yang berlangganan konten eksklusif Instagram Fuji mencapai 33,7 ribu. Sehingga jika dikalikan dengan tarif di atas, Fuji bisa meraup Rp252,7 juta setiap bulannya!
Berita Terkait
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Ruang Bermain yang Bisa Bergerak di Tengah Kota
-
5 Deker Lutut untuk Atasi Nyeri Sendi pada Lansia, Mulai dari Rp80 Ribuan
-
5 Rekomendasi Azarine Sunscreen Terbaik untuk Kebutuhan Kulit Kamu
-
Jelang Ramadan 2026, Ini 6 Tren Modest Fashion versi Jenama Lokal di Bazar
-
5 RoadBike Murah Keren Mulai 1 Jutaan, Solusi Anti Stres Tanpa Bikin Kere
-
5 Merek Gula Rendah Kalori Murah untuk Diabetes dan Diet, Bisa Ditemukan di Supermarket
-
5 Sunscreen Broad Spectrum untuk Cegah Kerutan dan Flek Hitam, Mulai dari Rp30 Ribuan
-
Review dan Harga Face Wash Sombong 5-in-1, Sabun Cuci Muka Milik Denny Sumargo
-
Ucapan Selamat Hari Gizi Nasional untuk Kolega, Formal dan Informal
-
6 Produk GEUT Milik dr Tompi untuk Atasi Melasma, Mulai dari Rp100 Ribuan