Suara.com - Pedangdut kondang Ayu Ting Ting baru-baru ini merayakan ulang tahun sang ibu, Umi Kalsum, yang ke-52 dengan cara yang mewah dan meriah. Ayu Ting Ting juga menyiapkan kejutan untuk ulang tahun Umi Kalsum.
Menilik unggahan media sosial, Umi Kalsum mendapat kejutan berupa liburan di sebuah pulau mewah di Kepulauan Seribu. Ayu Ting Ting, Umi Kalsum, dan Ayah Rozak beserta anggota keluarga lainnya tampak riang gembira menikmati pasir dan ombak Kepulauan Seribu.
Uniknya, Ayu Ting Ting mengaku menyewa satu pulau agar bisa menikmatinya bersama keluarga tanpa kehadiran orang lain.
"Satu pulau Ayu sewa, ini enggak ada orang lain, ini cuma ada kita," ujar Ayu Ting Ting dalam video YouTube Qiss You TV yang viral dibagikan ulang oleh akun TikTok queenofdepok2.
Sontak, publik penasaran dengan seberapa kaya Ayu Ting Ting sehingga sanggup untuk menyewa satu pulau dengan harga yang hampir menyentuh jutaan Rupiah perorang.
Lantas, Seberapa Kaya Ayu Ting Ting?
Sebagai salah satu penyanyi yang populer di era 2010 awal, Ayu Ting Ting menumpuk pundi-pundi kekayaan dari berbagai sumber. Ia berhasil menjadi sosok penyanyi tenar dan tajir berkat lagu-lagunya yang ikonik seperti "Alamat Palsu".
Berkat keberhasilan lagu-lagunya, Ayu Ting Ting memperoleh pemasukan yang fantastis dari royalti hingga manggung. Kekinian, berbagai sumber menyebutkan bahwa harta kekayaan bersih Ayu Ting Ting diperkirakan mencapai Rp215 miliar.
Angka ratusan miliar tersebut berasal dari bayaran manggung yang sekali bayar bisa mencapai Rp200 juta hingga Rp300 juta.
Baca Juga: Intip Gaya Kasual Ayu Ting Ting dan Luna Maya ke Kondangan, Ada yang Tuai Kritik Pedas
Punya Bisnis Keluarga
Saat vakum alias istirahat dari dunia hiburan, Ayu Ting Ting tak perlu khawatir kehilangan sumber pemasukan. Kekayaan Ayu Ting Ting juga berasal dari aset bisnis yang ia rintis untuk dirinya sendiri maupun keluarga.
Pertama, Ayu Ting Ting membantu Ayah Rozak untuk berinvestasi properti. Mantan istri Enji Baskoro tersebut mengajak sang ayah untuk merintis kontrakan 100 pintu yang mendatangkan pundi-pundi Rupiah bagi keluarga.
"Alhamdulillah kalau kontrakan gak ada matinya, gak ada sepinya. Tanah, sawah ayah saya paling senang koleksi sawah," papar Ayu Ting Ting dalam sebuah wawancara, dilansir pada Rabu (9/10/2024).
Tak cukup di situ, pemilik nama asli Ayu Rosmalina tersebut merupakan bos merek skincare Hwasahan ID.
Ayu juga memperlebar sayap bisnisnya dengan terjun ke dunia kuliner dan membuka Warung Ayah Rojak sebagai hadiah buat sang ayah. Warung tersebut menyajikan berbagai macam hidangan khas Betawi.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Makna Shio Kuda Api Tahun 2026, Lengkap dengan Warna dan Angka Keberuntungan Anda
-
Apakah 2 Januari 2026 Cuti Bersama? Simak Aturan SKB 3 Menteri Berikut Ini
-
4 Shio Paling Apes Januari 2026, Waspada Harus Ekstra Hati-hati
-
Lebaran 2026 Kapan? Catat Perkiraan Tanggal Idul Fitri 1447 H dan Jadwal Libur Panjangnya
-
7 Rekomendasi Vitamin D3 1000 IU yang Bagus dan Aman untuk Lambung
-
Wajib Punya! 5 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Original Terbaik, Plus Cara Cek Keasliannya
-
Hari Ini Terakhir, Cek Promo Gantung Minyak Goreng 2 Liter dan Susu Formula di Alfamart
-
Katalog Promo 1.1 Alfamart Spesial Tahun Baru 1 Januari 2026: Banjir Buy 1 Get 1, Cek Daftarnya!
-
7 Tempat Wisata Viral di Bondowoso yang Paling Hits, View Indah Cocok Buat Healing
-
Jadwal Puasa Ayyamul Bidh pada Januari 2026, Lengkap dengan Niatnya