Suara.com - Haikal Hassan alias Babe Haikal menjadi salah satu tokoh yang diundang ke kediaman Prabowo Subianto pada Selasa (15/10/2024).
Kehadiran Babe Haikal itu sontak memunculkan dugaan jika ia akan memperoleh jabatan di kabinet Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.
Terkait dugaan tersebut, Babe Haikal mengaku mendapatkan arahan dari Prabowo Subianto untuk membangun Indonesia tanpa hoaks.
"Kita bangun Indonesia yang lebih baik, tanpa hoaks, tanpa potongan-potongan yang membuat suasana kita semakin enggak enak," tutur Babe Haikal.
"Intinya, saya mohon dukungan dan doa. Mari kita tengok ke depan saja," tadasnya.
Kabar Babe Haikal akan memperoleh jabatan di pemerintahan Prabowo Subianto ini tak luput dari komentar miring dari netizen, terutama di media sosial X.
Netizen menyinggung pernyataan lawas Babe Haikal yang mengaku akan menjadi oposisi sampai mati. Netizen pun menyebut ulama tersebut menjadi Ngabalin Jilid 2.
Diketahui, Ali Mochtar Ngabalin merupakan mantan KSP di era Presiden Joko Widodo alias Jokowi. Sebelum masuk ke pemerintahan, ia pernah mengkritik habis Jokowi.
"Titisan Ngabalin," kata warganet.
Baca Juga: 3 Tokoh Besar Menolak Tawaran Menteri Prabowo Subianto, Salah Satunya Perempuan
"Ngabalin jilid dua," imbuh warganet.
"Penggangi Ngabalin," timpal warganet lain.
Lantas, bagaimana rekam jejak Babe Haikal?
Babe Haikal memiliki nama asli Ahmad Haikal Hassan. Ia lahir di Jakarta pada 21 Oktober 1968, sehingga saat ini usianya sudah genap 55 tahun.
Babe Haikal mulai dikenal oleh publik usai ia menjadi panitia dalam Aksi 212. Ia kemudian ditunjuk menjadi tim kampanye Prabowo Subianto di Pilpres 2019.
Ulama yang memiliki ciri khas logat Batak itu dahulu didapuk menjadi juru bicara Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno.
Berita Terkait
-
3 Tokoh Besar Menolak Tawaran Menteri Prabowo Subianto, Salah Satunya Perempuan
-
Gus Miftah Jadi Calon Pejabat di Era Prabowo Subianto, Reaksi Pandji Pragiwaksono Tak Terduga
-
Kekayaan Gus Miftah, Pendakwah yang Diisukan Masuk Kabinet Prabowo-Gibran?
-
Beda Posisi Raffi Ahmad dan Gus Miftah di Kabinet Prabowo Subianto, Satunya Akui Bukan Wamen
-
Jejak Karier dan Prestasi Taufik Hidayat, Legenda Bulu Tangkis Digaet Masuk Kabinet Prabowo?
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
-
Puasa Syaban Berapa Hari? Ini Panduannya Berdasarkan Sunnah dan Amalan Rasulullah
-
Puasa Tahun ini Tanggal Berapa? Ini Jadwal Penetapan Bulan Ramadan 2026
-
Lirik dan Link Resmi Download Lagu 'Rukun Sama Teman', Wajib Dinyanyikan saat Upacara
-
5 Rekomendasi Lip Liner untuk Samarkan Bibir Gelap Usia 40 tahun
-
Doa Bulan Syaban, Arab Latin dan Artinya Agar Dapat Ampunan dan Hati Bahagia Saat Ramadan
-
5 Lipstik Satin untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Ampuh Samarkan Garis Halus
-
5 Moisturizer Gel yang Tidak Cocok Buat Kulit Kering
-
Berapa Kg Beras untuk Bayar Fidyah Puasa 30 Hari? Ini Bacaan Niat dan Panduan Lengkapnya
-
Usia 40 Pakai Sunscreen SPF Berapa? 7 Rekomendasi Untuk Cegah Penuaan Dini