Suara.com - Duo pesohor Raffi Ahmad dan Giring Ganesha sempat sama-sama hoki diundang Prabowo Subianto menghadap ke kediamannya di Kertanegara, Jakarta Selatan pada Selasa (15/10/2024).
Kehadiran Raffi Ahmad dan Giring ke kediaman Prabowo membuat publik heboh sebab keduanya digadang-gadang bakal mendapat "jatah" di Kabinet Merah Putih.
Namun nahas, hanya salah satu dari Raffi Ahmad dan Giring yang benar-benar hoki menjemput jabatan sebagai wakil menteri alias wamen. Seperti apa perbedaan nasib Raffi Ahmad dan Giring yang sempat sama-sama dipanggil Prabowo?
Raffi Ahmad kini harus gigit jari lantaran tak berjodoh untuk bekerja di bawah Prabowo, sedangkan Giring kini terbilang lebih beruntung usai ditetapkan sebagai Wamen.
Raffi Ahmad Tak Dapat Jatah Wamen, Bakal Jadi Staf Khusus?
Suami Nagita Slavina ini awalnya antusias karena sempat diminta untuk membantu Prabowo Subianto dalam tugasnya sebagai Presiden RI.
"Hari ini saya juga dipanggil oleh Bapak Presiden terpilih, Bapak Prabowo Subianto untuk diminta sama-sama membantu beliau," kata Raffi Ahmad ke wartawan pada Rabu (16/10/2024).
Berkaca dari undangan Prabowo tersebut, muncul dugaan kuat bahwa Raffi ikut masuk ke kabinet dengan jabatan minimal Wakil Menteri.
Ayah Rafathar dan Rayyanza ini juga sempat memberi bocoran bahwa ia akan masuk ke dalam bidang seni dan kebudayaan.
"Pastinya kalau saya dalam bidang yang memang saya kuasai. Kira-kira di generasi muda, badan kreatif, dan juga pekerja seni. Kurang lebih begitu," aku Raffi Ahmad.
Baca Juga: Kronologi Luhut Pamit dan Minta Maaf, Sekarang Comeback di Era Prabowo
Namun sayang, Prabowo tak ikut mengumumkan nama Raffi Ahmad sebagai wakil menteri. Jatah tersebut akhirnya diberikan ke Giring yang dahulu adalah seorang artis seperti Raffi Ahmad.
Raffi Ahmad kini tampak ikhlas usai tak seberuntung Giring Ganesha. Namun siapa sangka, Raffi ternyata kembali diisukan kuat bahwa dirinya akan bakal diangkat sebagai Staf Khusus Presiden bersama Yovie Widianto.
Giring Nidji Jadi Wakil Fadli Zon
Tak seperti Raffi, Giring Ganesha akhirnya benar-benar mendapat jatah wamen, tepatnya Wakil Menteri atau Wamen Kebudayaan.
Nama Giring turut ikut dibacakan Prabowo dalam pembacaan nama-nama menteri dan pejabat kabinet Kabinet Merah Putih.
"Giring Ganesha Djumaryo, S.I.Kom, Wakil Menteri Kebudayaan," ucap Prabowo di Istana Negara Jakarta, Minggu (20/10/2024) malam.
Suami Cynthia Riza ini nantinya akan melapor ke Menteri Kebudayaan, yakni politisi Partai Gerindra Fadli Zon.
Berita Terkait
Terpopuler
- 10 Sunscreen untuk Flek Hitam Terlaris di Shopee yang Bisa Kamu Coba
- Lebih Murah dari Innova Zenix: 5 Mobil 7 Seater Kabin Lega Cocok untuk Liburan Keluarga Akhir Tahun
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- 7 Mobil 8 Seater Termurah untuk Keluarga, MPV hingga SUV Super Nyaman
Pilihan
-
4 HP Memori 256 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer yang Ingin Install Banyak Game
-
Disebut Menteri Berbahaya, Menkeu Purbaya Langsung Skakmat Hasan Nasbi
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
Terkini
-
Catat, Ini 7 Titik Tubuh yang Perlu Disemprot Parfum agar Wangi Seharian
-
Specs Coanda vs Ortuseight Hyperblast 2.0, Duel Sepatu Lari Lokal Rekomendasi Dokter Tirta
-
Kalender Jawa 28 Oktober 2025 Selasa Pon: Mengungkap Sifat dan Peruntungan Weton Lainnya
-
5 Cushion Minim Oksidasi dan Cocok untuk Kulit Berminyak, Bye-Bye Wajah Kusam!
-
Bikin Negara Minta Maaf, Siapa MC Radio Televisyen Malaysia yang Salah sebut Prabowo jadi Jokowi?
-
Pendidikan Humaniora Digital: Menjaga Keseimbangan Teknologi dan Nilai Kemanusiaan di Era Modern
-
7 Matcha Powder Terbaik untuk Bikin Latte di Rumah: Rasa Lezat, Lebih Hemat
-
Terinspirasi dari Ruang Ganti Atlet Tenis, Lacoste Ubah Runway Jadi Panggung Atletik yang Elegan
-
Biodata dan Agama Rinaldi Nurpratama, Kakak Raisa Punya Karier Mentereng
-
IN2MOTIONFEST 2025: Indonesia Siap Jadi Pusat Mode Muslim Dunia