Suara.com - Setelah berbulan-bulan mendalami, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyatakan bahwa Kaesang Pangarep tidak melakukan gratifikasi terkait penggunaan private jet untuk perjalanan ke Amerika Serikat beberapa waktu lalu. Menurut KPK, fasilias pesawat jet pribadi yang digunakan putra Presiden RI ke-7 Joko Widodo (Jokowi) itu bukan termasuk gratifikasi.
KPK menyebut Kaesang bukan penyelenggara negara dan sudah hidup terpisah dari orangtua sehingga tak terbukti dapat gratifikasi. Namun tentu saja keputusan KPK ini menimbulkan pro dan kontra hingga jadi perbincangan hangat di media sosial. Seperti apa? Simak penjelasan berikut ini.
KPK: Kaesang Lolos Gratifikasi Gegara Terpisah Dari Jokowi
KPK memberi pernyataan kasus dugaan gratifikasi Kaesang terkait jet pribadi. Menurut KPK, Kaesang sudah terpisah dari orangtuanya, yakni Presiden ke-7 Joko Widodo dan Iriana Jokowi sehingga tidak mendapat gratifikasi.
Hal ini berkaitan dengan Kaesang yang telah membangun rumah tangga sendiri dengan Erina Gudono sehingga dianggap sudah terpisah dari Jokowi. Di sisi lain, Kaesang pun memang tidak memiliki jabatan publik kecuali sebagai ketua umum partai politik.
"Bahwa yang bersangkutan (Kaesang) bukan penyelenggara negara, sudah terpisah dari orangtuanya, Kedeputian Pencegahan menyampaikan ini bukan gratifikasi," ungkap Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron selaku Deputi Pencegahan KPK pada Jumat (1/11/2024).
Terpisah Dari Jokowi, Kok Bisa Bulan Madu Dikawal Paspampres?
Pernyataan KPK soal Kaesang lolos gratifikasi itu jadi perbincangan warganet. Salah satu netizen menyoroti Kaesang dan Erina Gudono yang sempat dikawal paspampres ketika bulan madu padahal kini dinyatakan terpisah dari Jokowi.
"Bukan Penyelenggara Negara tapi dapat fasilitas pengamanan negara dan dibiayai oleh negara pula. Ini bagaimana logikanya KPK RI? 'Bahwa yang bersangkutan (Kaesang) bukan penyelenggara negara, sudah terpisah dari orang tuanya'," bunyi cuitan akun @/Dogelkarya76_82.
Sebagai informasi, Kaesang dan Erina sempat bulan madu ke Eropa usai resmi menikah pada 10 Desember 2022 lalu. Ketika bulan madu, pasutri itu mendapat pengawalan yang cukup ketat dari pasukan pengamanan presiden (paspampres). Hal itu diungkap oleh Fraulila, tour guide Kaesang dan Erina selama bulan madu di Eropa.
Terpisah Dari Jokowi, Erina Gudono Kok Bisa Gelar Acara di Istana Bogor?
Selain itu netizen juga mengungkit kegiatan tasyakuran kehamilan Erina yang diselenggarakan di Istana Kepresidenan RI di Bogor, Jawa Barat beberapa waktulalu.
"Sudah pisah dari ortu tapi masih bikin acara di Istana Kepresidenan? Giliran kek gitu aja bilangnya udah pisah dari ortu, tapi kemaren-kemaren bikin acara di Istana," sindir netizen.
"KOK BIKIN ACARA DI ISTANA KEPRESIDENAN? Gak punya rumah sendiri apa gimana? Memang boleh Istana Kepresidenan dipakai acara pribadi gitu?" sentil lainnya.
Diketahui ketika itu Kaesang dan Erina sempat menggelar tasyakuran kehamilan 4 bulan di Istana Bogor pada bulan Mei 2024. Bahkan pasutri itu memanggil Ustaz Maulana sebagai penceramah dalam acara tasyakuran.
Kontributor : Trias Rohmadoni
Tag
Berita Terkait
-
Kaesang Blak-blakan: Jokowi Siap Turun Gunung Kampanyekan Paslon Jagoan PSI di Pilkada Bali, Prabowo Ikut Dukung
-
Tak Seperti Kaesang Numpang Jet Pribadi, Ini Kisah Hoegeng dan Soeprapto yang Larang Anaknya Terima Gratifikasi
-
PSI Banten Minta Kaesang Tetap Jadi Ketua Umum hingga 2029: Kami Mohon Mas Ketum Terus Jadi Imam Kami
-
Tetapkan Private Jet Kaesang Bukan Gratifikasi, Segini Harta Kekayaan Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron
-
Heboh! Warganet TikTok Hubungkan Roti Kaesang dengan Kasus Tom Lembong, Kok Bisa?
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
-
Jokowi Angkat Bicara Soal Dugaan Korupsi Mantan Menag Yaqut: Saya Tidak Pernah Perintahkan Korupsi!
-
Siapa yang Meminta Iman Rachman Mundur dari Dirut BEI?
-
Skandal Sepak Bola China: Eks Everton dan 72 Pemain Dijatuhi Sanksi Seumur Hidup
-
Iman Rachman Mundur, Penggantinya Sedang Dalam Proses Persetujuan OJK
Terkini
-
5 Rekomendasi Krim Anti Aging Terbaik untuk Usia 50 Tahun
-
5 Serum Anti Aging Terbaik untuk Pekerja Lapangan, Efektif Cegah Kerutan
-
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
-
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
-
5 Micellar Water Mengandung Anti Aging untuk Kulit Usia 40 Tahun
-
5 Sunscreen SPF 50 untuk Anti-aging Usia 45 Tahun agar Awet Muda
-
5 Mesin Cuci Terbaik 2026 untuk Keluarga Modern -- Bersih Maksimal, Hemat Energi
-
6 Rekomendasi Produk Wardah untuk Mencerahkan Wajah Kusam, Harga Terjangkau
-
Atasi Kulit Belang Pakai Apa? Ini 5 Body Lotion Murah dan Bagus yang Layak Dicoba
-
Bedak Apa yang Bikin Muka Glowing? Ini 7 Rekomendasinya