Suara.com - Pengamat politik Rocky Gerung dikenal vokal mengkritisi kebijakan pemerintah Indonesia. Termasuk kasus-kasus besar yang terjadi di Tanah Air. Semua kritikannya selalu dituangkan melalui akun YouTube resminya yang bernama Rocky Gerung Official.
Terbaru, Rocky Gerung mengkritik kasus judi online yang melibatkan 11 pegawai Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi). Ia juga menyoroti kasus Tom Lembong yang dianggap publik merupakan konspirasi politik.
Rocky Gerung juga mengomentari keterlibatan Budi Arie Setiadi dalam kasus judi online pegawai Komdigi. Hal ini terlihat dari video yang terakhir diunggahnya di YouTube.
Terlepas dari itu, menarik untuk melongok penghasilan Rocky Gerung dari YouTube. Segini gaji yang diterimanya per bulan sampai per tahun dari akun Rocky Gerung Official.
Gaji Rocky Gerung dari YouTube
Mengutip dari Social Blade, akun YouTube milik Rocky Gerung menduduki peringkat ke-475 di Indonesia. Ia mendapatkan total 2,25 juta subcribers yang mempengaruhi pundi-pundinya.
Hingga berita ini dipublikasikan pada Rabu (6/11/2024), Rocky Gerung sudah mengunggah total 2.607 video di YouTube miliknya. Dan semua video miliknya sudah ditonton hampir 470 juta kali.
Rocky Gerung menghasilkan pendapatan $2.300 hingga $36.600 per bulan. Jumlah itu juga dikonversikan menjadi rupiah sekitar Rp36.492.835 hingga Rp580.712.070 (kurs Rp15.866 per dolar).
Artinya, penghasilan Rocky Gerung terendah di YouTube sekitar Rp36 juta per bulan. Dan jika berhasil meraih pendapatan maksimal, maka ia bisa mengantongi Rp580 juta setiap bulannya.
Baca Juga: Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Sementara jika dihitung per tahun, gaji Rocky Gerung tentu jauh lebih fantastis. Rocky Gerung mendapatkan $27.400 sampai $439.000 per tahun. Nominal itu sekitar Rp43.4701.000 hingga Rp6.964.735.000 per tahun (dengan kurs Rp15.866 per dolar).
Tentu tak heran jika Rocky Gerung memilih YouTube sebagai wadah untuk menyuarakan pendapatnya. Selain bisa menjangkau banyak orang, aplikasi itu juga memberikan penghasilan fantastis untuk menunjang hidup.
Berdasarkan pantauan Suara.com, Rocky Gerung sering mengunggah video dengan rata-rata durasi 15 menit per video. Hal ini membuatnya dapat memaparkan poin-poin analisis politik dengan efisien, tanpa membuat bosan penonton.
Berita Terkait
-
Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
-
Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
-
Nasib 5 Artis Diduga Ikut Promosi Judol: Ada yang Moncer Jadi DPR, Beda Jomplang dari Sadbor
-
Netizen Olok-olok Projo 'Pro Judi Online', Rocky Gerung: Datang dari Kecerdasan dan Kejujuran
-
Prabowo Sebut Bahas Ini Itu Dengan Jokowi, Rocky Gerung: Ada Yang Disembunyikan
Terpopuler
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Rekomendasi Bedak Two Way Cake untuk Kondangan, Tahan Lama Seharian
- 5 Rangkaian Skincare Murah untuk Ibu Rumah Tangga Atasi Flek Hitam, Mulai Rp8 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Selain Asics Nimbus untuk Daily Trainer yang Empuk
- 5 Powder Foundation Paling Bagus untuk Pekerja, Tak Perlu Bolak-balik Touch Up
Pilihan
-
PSSI Butuh Uang Rp 500 Miliar Tiap Tahun, Dari Mana Sumber Duitnya?
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
Terkini
-
Budaya Street Dance Mendunia, Jakarta Siap Jadi Panggung Besar Para Dancer Asia
-
5 Sepatu Lari Paling Nyaman untuk Kaki Lebar dan Badan Gemuk, Harga Terjangkau
-
5 Shio Paling Hoki 23 November, Mulai dari Karier, Keuangan, dan Asmara
-
Sensasi Healing di Ciawi, Hotel Bintang Lima Ini Tawarkan Ragam Aktivitas hingga Restoran Mewah
-
7 Liptint Lokal Top buat Kondangan, Anti Luntur saat Makan Prasmanan
-
Wamenbud Hadir di Bangkit Fest: Dorong Kolaborasi Lintas Sektor buat Angkat Optimisme Anak Muda
-
Saat 'Luka Bakar' Gambut Sumatra Selatan Coba Disembuhkan Lewat Solusi Alam
-
5 Sunscreen Terbaik di Indomaret untuk Atasi Melasma dan Flek Hitam
-
10 Bedak Tabur Lokal untuk Aktivitas Mahasiswa Sehari-hari
-
Hari Guru Nasional 25 November Apakah Libur Tanggal Merah? Cek Ketentuan Resminya