Suara.com - Pertemuan mendadak antara Presiden Prabowo Subianto dengan Mantan Presiden ke-7, Joko Widodo sempat menggegerkan publik.
Di sela-sela kesibukan Prabowo menjalankan tugas barunya, ia mendadak silaturahmi ke kediaman Jokowi, di Solo, Jawa Tengah.
Keduanya pergi bersama untuk makan malam di Angkringan Omah Semar di Laweyan, Surakarta pada Minggu (3/11/24).
Saat ditanya oleh sejumlah wartawan perihal apa yang dibicarakan keduanya, Prabowo hanya mengatakan bahwa pembahasan ringan saja.
“Ngobrolnya masalah ini dan itu, Hahahaha,” ujar Prabowo.
Dua kata “ini” dan “itu” menumbuhkan banyak spekulasi di tengah masyarakat. Komentator politik, Rocky Gerung bahkan mengatakan bahwa pertemuan keduanya tidak mungkin hanya sekedar ini dan itu.
“Kalau kita coba untuk mengkontruksikan pertemuan itu, tidak mungkin kalau kata Pak Prabowo hanya sekedar ini itu,” ujar Rocky, dikutip dari kanal youtubenya, Selasa (5/11/24).
Menurut Rocky, di balik kalimat ini dan itu justru ada sesuatu yang substansial dan sedang disembunyikan oleh keduanya.
“Justru di dalam kalimat itu bicara ini bicara itu tersembunyi atau bahkan disembunyikan sesuatu yang sebetulnya substansial,” ucapnya.
Baca Juga: Terkuak! Ternyata Ini Arti Sajian Nasi Goreng SBY saat Jamu Prabowo di Cikeas
“Misalnya yaitu arah negara ini, arah pemberantasan korupsi, arah hubungan antara Prabowo dengan Gibran yang sampai sekarang tidak menjadi mulus,” tandasnya.
Pertemuan antara Prabowo dengan Jokowi tersebut memang membuat publik bertanya-tanya tentang hubungan keduanya ditengah isu yang terus menghantui, mulai dari temuan uang Rp 1 T dirumah pejabat Mahkamah Agung hingga kasus Tom Lembong.
Kontributor : Kanita
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
Terkini
-
DPR Minta Perbaikan Infrastruktur Pascabencana Jangan Sampai Sia-sia Akibat Lingkungan Tak Terurus
-
Ahok Bongkar Rahasia Pertamina: Nego Minyak di Lapangan Golf, Lebih Murah dari Klub Malam
-
Mendes PDT: 29 Desa di Sumatra Hilang Akibat Banjir, Beberapa Berubah Jadi Sungai
-
Wamenkes Ungkap Kondisi Menyedihkan di Indonesia Akibat Kanker Serviks: 50 Persen Pasien Meninggal
-
Penghitungan Kerugian Negara Kasus Haji Tahap Final, KPK Bakal Tahan Gus Yaqut dan Gus Alex
-
Geger di Blitar, Menantu Perempuan Tega Tusuk Leher Mertua, Jasad Ditemukan Anak Kandung
-
BMKG Peringatkan Potensi Hujan Lebat di Jawa hingga Nusa Tenggara dalam Sepekan ke Depan
-
'Polda Harus Proses 2 Tuyul', Roy Suryo Tertawa Ngakak Dilaporkan Eggi Sudjana ke Polisi
-
Harga Daging Sapi di Jakarta Tembus Rp150 Ribu, Pemprov DKI Pasang Badan Lewat Pasar Murah
-
Ketua Komisi V DPR: Longsor Cisarua Mengejutkan, Seperti Petir di Siang Bolong