Suara.com - Siapa yang tak tergoda dengan cita rasa kaya dari masakan Padang atau Minang? Dan bagi para penggemar kuliner asal Sumatera Barat ini, nama Nasi Kapau Pangeran Mudo tentu sudah tidak asing lagi. Dengan beragam pilihan gulai yang menggugah selera, restoran ini menjadi surga bagi pecinta masakan berkuah santan.
Di mana pun lokasinya, rumah makan Padang selalu dicari. Namun, Moch. Yunaldi, S.H., pemilik Nasi Kapau Pangeran Mudo, memilih untuk menyajikan makanan khas daerah asalnya, yaitu Bukit Tinggi.
"Definisi nasi kapau itu makan yang sudah dirames semua sebenarnya. Makanya jarang nasi kapau yang ada dihidangkan (di meja), cuma kita trennya begini di sini," kata pria yang akrab disapa Uda Naldie ini.
Menurutnya, sayur di menu nasi kapau itu cuma satu, yaitu sayur nangka dan kol kuah kuning. Namun, di rumah makannya, ia tetap menyajikan beberapa sayur sebagai pilihan, seperti daun singkong.
Belasan Jenis Gulai yang Menggoda Selera
Salah satu daya tarik utama Nasi Kapau Pangeran Mudo adalah jenis hidangan gulainya yang sangat beragam. Lebih dari belasan jenis gulai siap memanjakan lidah Anda. Mulai dari gulai yang sudah familiar seperti gulai ikan, gulai ayam, gulai tunjang, gulai otak, gulai hati sapi, hingga tambunsu yang relatif jarang ditemui di rumah makan sejenis.
Tambunsu merupakan adalah makanan khas Sumatera Barat yang terbuat dari usus sapi yang diisi adonan telur berbumbu. Disajikan dalam kuah santan kekuningan, cita rasa yang diberikan kuliner satu ini berbeda dengan gulai dari daerah lainnya, di mana rasa yang pedas namun gurih akan membuat siapa pun yang mencicipinya jadi ketagihan.
Selama hampir 2 tahun berdiri sejak Febriari 2023, Naldie melihat kalau gulai ayam dan tunjang telah menjadi dua menu favorit para pengunjung Nasi Kapau Pangeran Mudo.
"Jadi kalau mau makan masakan padang, pastinya mereka coba dari gulai ayam. Kalau gulainya sudah enak, yang lainnya udah pasti enak," katanya.
Ketika Suara.com berkesempatan bersantap di Nasi Kapau Pangeran Mudo cabang Menteng, Jakarta Pusat, yang baru dibuka Jumat (15/11/2024), salah satu menu yang cukup menyita perhatian adalah gulai ati/limpa. Sekilas, tampilannya mirip dengan rendang lantaran berwarna kecokelatan. Namun, kuahnya lebih encer dan minim serat kelapa. Cita rasanya cukup unik, perpaduan manis, pedas, dan gurih.
Ya, jika dibandingkan dengan kuliner Padang pada umumnya, gulai pada nasi kapau yang berasal dari Bukit Tinggi cenderung lebih pedas dan berempah.
Cita Rasa Otentik dengan Sentuhan Modern
Meskipun menyajikan masakan tradisional Minang, Nasi Kapau Pangeran Mudo tidak melupakan sentuhan modern dalam penyajiannya. Suasana restoran yang elegan dan nyaman membuat pengalaman bersantap semakin berkesan. Selain itu, kebersihan ruangan dan peralatan makan juga menjadi perhatian.
Di cabang terbarunya yang berlokasi di Jalan Kusuma Atmaja no. 76, Menteng, rumah makan Nasi Kapau Pangeran Mudo berdiri di sebuah bangunan 4 lantai. Selain menyediakan tempat makan untuk umum di dua lantai pertama, rumah makan ini juga menyediakan beberapa ruangan VIP yang mampu menampung hingga 100 orang.
Dan tak perlu khawatir tak kebagian lahan parkir saat bersantap di jam ramai, karena rumah makan ini dilengkapi dengan area parkir di depan dan di bawah gedung (basement).
Berita Terkait
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Cara Baru Manusia Hadapi Kecanggihan AI: Kuncinya Ada di Kolaborasi!
-
Prof. Elisabeth Rukmini: Menenun Sains, Makna, dan Masa Depan Perguruan Tinggi
-
Umrah Kini Bisa Mandiri, Segini Beda Harganya Dibanding Pakai Travel Agent
-
5 Rekomendasi Moisturizer Mengandung Alpha Arbutin untuk Hempas Flek Hitam Membandel di Usia 40
-
4 Smartwatch untuk Wanita Tangan Besar, Fitur Lengkap dengan Pemantau Kesehatan dan GPS
-
7 Rekomendasi Lipstik untuk Bibir Hitam yang Aman dan Harga Terjangkau!
-
Cara Melakukan Umrah Mandiri, Segini Biayanya!
-
Apa Manfaat Budaya Makan Pakai Tangan Langsung? Viral Jadi Bahan Perdebatan di X
-
5 Sunscreen Jepang Terbaik untuk Menyamarkan Noda Hitam, Mulai Rp30 Ribuan
-
Kontroversi Emoji Tangan Mencubit bagi Pria Korea Selatan, Gestur Kecil yang Bisa Picu Amarah