Suara.com - Kapolrestabes Semarang ikut angkat bicara membeberkan kronologi terjadinya penembakan yang menewaskan siswa sekaligus anggota Paskibra SMKN 4 Semarang, GR, pada Minggu (24/11/2024).
Dalam keterangan persnya, Kombes Pol Irwan Anwar menyebut bahwa ada peristiwa tawuran yang diduga menjadi latar belakang penembakan tersebut.
"Pada Minggu dini hari kemarin, kita menangani atau menerima laporan setidaknya ada 3 peristiwa tawuran antar geng di kota Semarang, terjadi di titik Kecamatan Gayamsari, di Semarang Utara, dan di Semarang Barat," ungkap Irwan, Senin (25/11/2024).
Terdapat 12 anak yang sudah diperiksa terkait tawuran ini, dan 4 di antaranya ditetapkan sebagai tersangka. "Mereka dari dua kelompok yang berbeda, geng Seroja dan geng Tanggul Pojok. Nah korban ini kebetulan dari geng Tanggul Pojok," ujar Irwan.
Polisi disebut datang untuk melerai GR dan kelompoknya dari tawuran yang terjadi. Saat itulah terjadi penembakan yang diduga mengenai GR. Kini pihak kepolisian disebut terus melakukan penyelidikan, tetapi oknum polisi terkait belum ditetapkan sebagai tersangka.
Kronologi yang disampaikan Irwan seketika memicu kontroversi, bahkan tidak sedikit yang mengaku teringat dengan bagaimana polisi menangani kasus pembunuhan Brigadir J yang melibatkan Ferdy Sambo.
Apalagi karena warga sekitar dan satpam Perumahan Paramount yang disebut-sebut sebagai tempat kejadian perkara (TKP) mengaku tidak mendapatkan laporan tentang tawuran.
"Enggak ada, pada jam-jam malam. Minggu atau Minggu dini hari tidak ada yang melihat kejadian itu, termasuk petugas keamanan yang jaga di gerbang Paramount," jelas Ervin selaku petugas keamanan Perumahan Paramount.
"Enggak ada, di sekitar kampung saya dekat Paramount ini nggak ada kejadian tawuran. Sepi sini," imbuh Deri, warga yang tinggal persis di gang sebelah Paramount Village.
Karena itulah sosok Irwan kini menuai perhatian publik, termasuk soal harta kekayaannya.
Harta Kekayaan Irwan Anwar di LHKPN
Kombes Pol Irwan Anwar terpantau rutin melaporkan harta kekayaannya sejak tahun 2020. Hingga pelaporan LHKPN 31 Desember 2022, Irwan mengaku memiliki harta kekayaan sebesar Rp152 juta.
Saat itu, Irwan mengaku tidak mempunyai aset tanah, bangunan, maupun kendaraan. Irwan hanya melaporkan kepemilikan harta bergerak lainnya sebesar Rp8 juta, serta kas dan setara kas senilai Rp152 juta.
Namun kemudian terjadi lonjakan angka harta kekayaan yang dilaporkan per 31 Desember 2023, yakni menjadi senilai Rp2,826 miliar.
Kali ini Irwan mengaku mempunyai aset tanah dan bangunan di Kota Jakarta Selatan senilai Rp2,5 miliar. Untuk harta bergerak lainnya masih sama, yakni Rp8 juta. Namun untuk kas dan setara kas mengalami kenaikan, yakni menjadi Rp318 juta.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Kapan Batas Akhir Bayar Utang Puasa Ramadan 2025, Simak Jadwalnya untuk Umat Muslim!
-
5 Salep Apotek untuk Pudarkan Keloid, Cocok untuk Bekas Luka Pascaoperasi
-
3 Lipstik Viva Mulai Rp18 Ribuan untuk Wanita Usia 40-an, Bikin Wajah Tampak Awet Muda
-
3 Rekomendasi Susu Khusus untuk Pasien Kanker, Harga di Bawah Rp100 Ribu
-
4 Sabun Cuci Muka untuk Membantu Mengencangkan Kulit Usia 40 Tahun ke Atas
-
Mengenal Susu Peptibren untuk Pasien Stroke, Lengkap dengan Cara Penyajian yang Benar
-
7 Rekomendasi Sampo Non SLS di Alfamart agar Rambut Halus Berkilau
-
Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
-
4 Sepatu Lari Hoka Selain Clifton yang Nyaman dan Responsif untuk Berbagai Kebutuhan
-
Kekayaan Tommy Soeharto dan Tata Cahyani, Kompak Nikahkan Darma Mangkuluhur