Suara.com - Kementerian Komunikasi dan Informatika, atau sekarang dikenal dengan Kementerian Komunikasi dan Digital, memiliki program beasiswa S2 yang dibuka secara luas. Tidak sedikit sebenarnya yang mencari tahun informasi beasiswa S2 Kominfo kapan dibuka untuk periode tahun 2025 ini.
Salah satu beasiswa yang dibuka adalah beasiswa hasil kerjasama dengan Chevening. Beasiswa ini dibuka untuk studi S2 di Inggris, dan ditujukan bagi individu dengan minat dan bakat dalam bidang teknologi informasi dan komunikasi.
Khusus untuk ASN
Beasiswa ini ditujukan untuk aparatur pemerintah pusat, anggota TNI/POLRI, serta non-PNS yang berasal dari kementerian, lembaga pemerintah non-kementerian, badan usaha milik negara, atau pihak swasta dengan latar belakang pekerjaan di bidang TIK.
Nantinya calon peserta dapat memilih hingga tiga program studi berbeda di Inggris dari berbagai perguruan tinggi. Tidak hanya itu, studi dapat dilakukan di Inggris, Skotlandia, Irlandia Utara, hingga negara Wales.
Menantikan Periode Pembukaan Berikutnya
Sebenarnya, beasiswa untuk tahun ajaran 2025/2026 sendiri telah melewati tahap pendaftaran. Pendaftarannya telah ditutup pada 5 November 2025 lalu, sejak dibuka pertama pada tanggal 3 September 2024. Nantinya peserta yang lolos akan mulai melaksanakan pendidikan pada bulan September 2025 mendatang.
Sekilas tentang lini masa pendaftaran hingga studi, dapat Anda cermati di sini:
- Masa pendaftaran pada 3 September 2024 hingga 5 November 2024
- Seleksi komite independen pada November 2024 hingga Januari 2025
- Pengumuman shortlist pada Januari 2025 hingga Februari 2025
- Wawancara pada 26 Februari 2025 hingga 25 April 2025
- Pengumuman penerima beasiswa pada Juni 2025
- Deadline unconditional LoA pada pertengahan Juli 2025
- Masa studi di Inggris pada September 2025 atau Oktober 2025
Dari lini masa ini, Anda idealnya memiliki waktu yang cukup panjang untuk mempersiapkan diri guna pendaftaran di periode berikutnya, setidaknya menyiapkan berkas dan syarat yang digunakan pada setiap pembukaan beasiswa ini.
Beberapa Syarat yang Harus Dipenuhi
Beberapa syarat berkas yang harus dipenuhi antara lain adalah sebagai berikut:
- Scan KTP
- Scan paspor
- Salinan SK PNS (bagi PNS)
- Salinan SK Pengangkatan atau kontrak kerja (bagi karyawan swasta)
- Salinan ijazah S1/D4 dan transkrip akademik
- Scan sertifikat bahasa Inggris
- Dokumen esai
- Surat izin atasan atau surat rekomendasi dari pihak yang relevan
Beasiswa Aspirasi dan Kemitraan 2025
Selain beasiswa hasil kerjasama Kominfo dengan Chevening, ada juga Beasiswa Aspirasi dan Beasiswa Kemitraan 2025. Meski blum secara pasti disampaikan kapan pembukaan pendaftaran kedua beasiswa ini, namun sekilas penjelasannya adalah sebagai berikut.
Baca Juga: Pendidikan Raline Shah, Kini Ditunjuk Meutya Hafid Jadi Staf Khusus Menteri Komdigi
- Beasiswa Kemitraan, adalah beasiswa S2 secara penuh yang didanai oleh Kominfo khusus untuk universitas mitra yang telah menjalin kerja sama dengan kementerian tersebut. Opsinya telah disediakan oleh Kominfo, sehingga Anda tinggal memilih universitas yang akan dituju
- Beasiswa Aspirasi, adalah beasiswa S2 secara penuh yang didanai oleh Kominfo khusus untuk universitas yang belum menjalin kerja sama dengan Kominfo. Anda dapat memilih universitas yang dituju meski belum bekerja sama dengan kominfo
Untuk kedua beasiswa ini, syaratnya tidak jauh berbeda dengan beasiswa Chevening. Mulai dari outline rencana tesis, kemudian sertifikat asli IELTS dengan nilai minimal 6,5, motivation letter, surat rekomendasi, hingga persyaratan lain sesuai universitas tujuan.
Beasiswa ini juga dapat diajukan oleh masyarakat umum, tidak terbatas pagai abdi negara atau pegawai pemerintahan saja. Belum ada pengumuman resmi kapan kedua beasiswa ini dibuka, namun jika mengacu pada penyelenggaraannya tahun lalu, pembukaan mungkin akan dilakukan pada akhir Februari 2025 hingga awal Maret 2025 mendatang.
Itu tadi sekilas penjelasan tentang beasiswa S2 Kominfo kapan dibuka. Untuk periode pembukaan tahun 2025, jika mengacu pada tahun sebelumnya, maka pembukaan pendaftaran akan dilakukan awal September 2025 mendatang. Semoga bermanfaat, dan terus pantau informasi terkini pada situs resminya di https://beasiswa.komdigi.go.id/
Kontributor : I Made Rendika Ardian
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Valentine Eksklusif di Makau: Dari Candlelight Dinner hingga Spa Privat
-
Tren Baju Lebaran 2026 Ramai Diburu Gen Z Bandung: Renda Berlapis hingga Soft Pastel
-
KUIS: Kira-Kira Cara Kerjamu Mirip dengan Presiden RI ke Berapa?
-
5 Shio yang Bakal Ketiban Rezeki Nomplok pada 1 Februari 2026
-
Investasi Jangka Panjang: Mengapa Konsep Forever Homes Mendominasi Tren Hunian 2026?
-
Dari Lapangan ke Lifestyle: Sepatu Tenis Makin Jadi Statement Gaya Hidup Aktif
-
Furnitur Lokal Naik Kelas, Siap Jadi Bagian dari Tren Desain Global
-
4 Sabun Cuci Muka Viva untuk Lawan Penuaan Dini, Mulai Rp15 Ribuan Saja
-
Daftar Tanggal Merah, Hari Libur Nasional, dan Cuti Bersama di Februari 2026
-
5 Moisturizer Bakuchiol Lokal, Cocok untuk Cegah Kerutan Wanita Usia 41 Tahun ke Atas