Suara.com - Aktris Raline Shah secara resmi diangkat menjadi Staf Khusus Bidang Kemitraan Global dan Edukasi Digital di Kementerian Komunikasi Digital (Komdigi) pada hari Senin, 13 Januari 2025.
Meski baru saja memulai perannya, ia sudah melaksanakan tugas pertamanya sebagai staf khusus bahkan sebelum pelantikan dan pengambilan sumpah janji jabatan.
Melalui unggahan di akun Instagram pribadinya, Raline membagikan pengalaman saat menjalankan tugasnya mewakili Komdigi.
Pada caption ia menyampaikan bahwa dirinya telah dilantik menjadi bagian dari Perhimpunan Hubungan Masyarakat (Perhumas) Indonesia.
"Agenda pertama 2025 dilantik sebagai bagian dari @perhumas_indonesia sebagai Dewan Pakar dan mewakili @kemkomdigi memberi sambutan untuk Pelantikan Badan Pengurus Pusat Perhumas periode kerja 2024-2027," tulis Raline Shah.
Ia berharap agenda ini bisa mendukung reputasi global Indonesia ke jenjang yang lebih tinggi.
Sebagai Staf Khusus, Raline Shah mengemban dua tugas utama. Pertama, ia ditugaskan untuk mempererat kolaborasi dengan perusahaan global dan lembaga pemerintah guna mendorong peningkatan investasi di sektor digital Indonesia.
Kedua, ia akan berfokus pada pengembangan program edukasi digital, dengan prioritas utama meningkatkan literasi digital masyarakat, khususnya kalangan ibu dan anak.
Meutya Hafid selaku Menteri Komdigi menjelaskan alasan di balik penunjukan Raline Shah adalah untuk memperkuat kemitraan global kementerian. Pasalnya selama ini Raline Shah dikenal memiliki jaringan internasional yang luar biasa, mulai dari kalangan selebriti Hollywood hingga pebisnis.
Baca Juga: Jadi Stafsus Menkomdigi, Raline Shah Tegaskan Tak Akan Makan Gaji Buta: Bukan Gayaku!
"Bu Raline dipilih karena memiliki jaringan global yang cukup luas. Seperti yang kita ketahui, relasi Raline di dunia internasional juga sangat kuat," ujar Meutya Hafid pada acara pelantika, Senin (13/1).
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
Pilihan
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
Terkini
-
5 Bedak Waterproof yang Tahan Keringat untuk Usia 55 Tahun, Wajah Jadi Lebih Muda
-
Ramalan Keuangan Zodiak 26 Januari 2026: 4 Zodiak Dapat Bonus Besar di Tanggal Tua
-
7 Rekomendasi Sunscreen SPF 50 untuk Usia 55 Tahun Ke Atas
-
5 Sunscreen Lokal untuk Cegah Garis Halus dan Kerutan Usia 45 Tahun
-
Prinsip Kunci Manajemen Risiko Berbasis Volatilitas untuk Perdagangan Forex Efektif
-
Day Cream atau Sunscreen Dulu? Ini Urutan Skincare dan Rekomendasinya
-
5 Sunscreen Non Comedogenic untuk Flek Hitam Usia 45 Tahun ke Atas
-
Ini 7 Bahaya Menghirup Gas Nitrous Oxide Tabung Whip Pink yang Viral
-
12 Ramalan Shio Terbaru 25 Januari 2026 Tentang Keuangan, Cinta, dan Sial
-
Ruang Bermain yang Bisa Bergerak di Tengah Kota