Suara.com - Istri Raffi Ahmad, Nagita Slavina, kini tengah hangat jadi perbincangan publik. Pasalnya, Nagita Slavina makan menu bagel di salah satu restoran di Korea Selatan yang diduga tidak halal.
Momen tersebut terjadi saat Nagita Slavina terbang ke Korea Selatan untuk melakukan perawatan. Di sela kegiatannya, ia menyempatkan diri untuk mencicipi roti bagel dari salah satu toko terkenal di sana yang bernama London Bagel Museum.
Momen saat Nagita tengah menikmati berbagai roti bagel dari toko roti tersebut dibagikan ke YouTube RANS Entertainment pada Senin (13/01/2025).
Lalu, apa saja menu yang dipesan oleh Nagita Slavina dari toko roti London Bagel Museum tersebut? Simak inilah selengkapnya.
Menu Bagel yang Dipesan Nagita Slavina di Korea
Seperti disebutkan sebelumnya, kedatangan Nagita Slavina beserta rekan-rekannya ke toko roti bagel yang tengah viral di Seoul itu diabadikan lewat sebuah vlog di YouTube RANS Entertainment.
Saat itu, Nagita mengaku tengah mencari sarapan dan melabuhkan pilihannya untuk mencoba toko roti bagel yang paling terkenal di Seoul tersebut.
"Kita sudah sampe di London Bagel Museum. Kita mau pesen dulu," kata Nagita Slavina, dilansir dari video YouTube RANS Entertainment pada Jumat (17/01/2025).
Nagita Slavina pun ikut merekam suasana serta menu-menu bagel yang tersedia di toko tersebut. Ia kemudian tampak memilih beberapa jenis bagel serta satu mangkuk sup. Jenis bagel yang dipilih Nagita Slavina adalah varian Jalapeno Cheese Bagel dan Blueberry Bagel.
Baca Juga: Apa Istimewanya Bagel? Roti yang Dimakan Nagita Slavina di Korea Diduga Tak Halal
Sesuai namanya, varian Jalapeno Cheese Bagel mengandung potongan cabai jalapeno dengan sedikit rasa asin dari bumbu yang digunakan sebagai topping bagel tersebut. Nagita juga sempat menyicipi bagel milik rekannya dengan varian Spring Onion dan Garlic Bagel.
Bagel lain yang dikonsumsi Nagita adalah Blueberry Bagel. Bagel ini berbentuk seperti donat dengan tambahan selai blueberry alami yang menambah rasa asam segar serta manis dari selai blueberry tersebut. Nagita juga sempat mencicipi tomato soup dari rekannya yang ia akui menjadi salah satu menu yang ia sukai.
Warganet lantas banyak yang penasaran dengan status kehalalan toko roti bagel tersebut. Setelah ditelusuri, ternyata seorang food vlogger Korea Selatan bernama Unnie From Seoul sudah pernah me-review restoran ini dan menyatakan bahwa ada beberapa menu bagel yang menggunakan olahan daging babi.
Untuk beberapa pilihan, toko roti London Bagel Museum ini juga menyediakan menu tanpa olahan daging babi. Kendati begitu, ia menyebut kafe yang satu ini tidak "Muslim Friendly" karena tempat mengolah serta pajangan roti mengandung daging babi dan tanpa daging babi ini tidak dipisah sehingga kemungkinan ada kontaminasi daging babi di menu roti bagel tanpa daging sekalipun.
Pihak kafe juga menjelaskan kepada salah satu media bahwa mereka juga memakai bahan lain yang mungkin mengandung bahan non halal, seperti butter hewani. Oleh karena itu, mereka menyarankan umat Muslim untuk lebih baik berhati-hati.
Kontributor : Dea Nabila
Berita Terkait
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Lewat FCU, Yohanes Auri dan Deddy Corbuzier Kumpulkan 'Avengers' Dunia Industri Kreatif
-
7 Sepatu Trail Run Lokal Siap Geser HOKA Original: Harga Murah Kualitas Tak Mau Kalah
-
4 Penyebab Henti Jantung Mendadak, Si Silent Killer Penyebab Lula Lahfah Meninggal
-
Bukan Sekadar Prestise: Inilah Alasan Sesungguhnya Pelajar Indonesia Serbu Studi ke Luar Negeri
-
4 Tips Membersihkan Wajan Gosong dengan Bahan Sederhana di Rumah, Wajib Coba!
-
6 Physical Sunscreen Terbaik dengan Perlindungan UVA dan UVB, Harga Mulai Rp20 Ribuan
-
5 Rekomendasi Body Lotion untuk Kulit Bersisik
-
5 Night Cream untuk Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
-
Apakah Sunscreen dan Sunblock Boleh Dipakai Bersamaan?
-
5 Moisturizer Untuk Kulit Kering di Cuaca Panas dan Angin