Suara.com - Nama TikToker Bunda Dor Dor menjadi sorotan usai menggelar konferensi pers sambil menangis saat menggelar konferensi pers. Ia mengaku mengalami penipuan, karena tak mendapat haknya secara utuh usai dua hari manggung di Jakarta.
Susilawati mengatakan, kedatangan dirinya ke Jakarta atas ajakan TikToker Lampung, Bang Taun alias BT. Selama berada di Ibu Kota, pelantun "Waktuku Kecil" tersebut dibawa berkeliling acara televisi hingga masuk dapur rekaman.
"Pertama Bunda itu ke Pagi-Pagi Ambyar, kedua Brownis, sorenya ke Xpose, padahal Bunda pun capek," kata Susilawati di kanal YouTube Nit Not, Rabu (23/1/2025).
Bunda Dor Dor Dor memang beristirahat malam hari. Namun pagi-paginya, ia kembali diajak untuk mengisi acara.
"Besok lagi (ada kegiatan). 'Nanti mak dapat uang Rp6 juta. Kita jam 7 langsung jalan'. Enggak seberapa tidur, dibilang 'mak itu harus kayak Raffi Ahmad. Tidur dua jam, makan di mobil'," ujar Bunda Dor Dor Dor.
Walaupun kakinya terasa sakit karena terus beraktivitas, Bunda Dor Dor Dor tetap memenuhi keinginan BT. "Saya ikutin, kaki saya sakit. Saya kuat-kuatin, karena di otak saya bisa pulang bawa uang," ucapnya.
Namun setelah kembali ke Lampung, ia merasa kecewa karena honor yang dianggap tidak sesuai dengan jerih payahnya. Sebab, Susilawati ternyata cuma ditransfer Rp15,5 juta. Ia lantas bertanya, kemana sisa uang tersebut.
Kasus ini kini sedang dalam tahap klarifikasi dengan bantuan kuasa hukum yang dikenalkan oleh Andika Mahesa, mantan vokalis Kangen Band
Karier Bunda Dor Dor
Baca Juga: Protes Bunda Dor Dor Dor Soal Bayaran Tuai Sindiran: Ekspektasi Pajero, Dapatnya Tahu Bulat
Bunda Dor Dor, yang memiliki nama asli Susilawati, adalah seorang selebritas internet yang terkenal berkat video viralnya menyanyikan lagu humor "Waktu Ku Kecil." Lagu ini menyiratkan humor khas yang menarik perhatian banyak orang.
Video tersebut menjadi sangat populer di media sosial, membuatnya menjadi salah satu figur yang banyak diperbincangkan, terutama di TikTok dan Instagram. Kini pengikutnya sudah mencapai lebih dari 231 ribu.
Keunikan dan kelucuan dalam penampilannya ini pun memberinya platform untuk berbagai tawaran pekerjaan di dunia hiburan.
Bunda Dor Dor juga dikenal aktif di komunitas Rempong Moms, kelompok ibu-ibu yang kerap tampil dalam berbagai acara.
Sayangnya di balik kesuksesan tersebut, Bunda Dor Dor kini harus menghadapi masalah.
Berita Terkait
-
Dari Tenda Biru Hingga Gedung DPR: Karier Desy Ratnasari yang Dijodohkan Netizen dengan Ruben Onsu
-
Bikin Video Deepfake Pakai Muka Prabowo-Gibran hingga Sri Mulyani, Pria Asal Lampung Raup Puluhan Juta
-
Protes Bunda Dor Dor Dor Soal Bayaran Tuai Sindiran: Ekspektasi Pajero, Dapatnya Tahu Bulat
-
Lolos Sertifikasi, Tablet Murah Honor Pad X8a Siap Masuk Indonesia
-
Bunda Dor Dor Dor Nangis Cuma Kantongi Rp15,5 Juta setelah 2 Hari Manggung di Jakarta
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Bukan Sekadar Koleksi: Collectible Card Bisa Jadi Media Belajar dan Bermain
-
Berapa Harga Lipstik Dior? Simak 13 Varian dan Harganya
-
Transisi dari Kerja 9-5 ke Remote Work: Konsultasi Karir untuk Office Workers
-
Siapa Paling Hoki? Ini Daftar 5 Shio Beruntung dan Makmur di 27 Januari 2026
-
7 Rekomendasi Sunscreen Terbaik untuk Anak-Anak, Main di Luar Jadi Tenang
-
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
-
Belanja Sambil Selamatkan Bumi: Daur Ulang Plastik Jadi Gaya Hidup di Bali
-
3 Skincare PinkRoulette untuk Cerahkan Wajah, Salah Satunya Andalan Lula Lahfah
-
2 Pilihan Lipstik Purbasari yang Tahan Lama, Cocok untuk Sehari-hari
-
3 Menit Paham Tata Cara Hadorot Ziarah Kubur, Bekal Penting Nyekar Ramadan 1447 H