Suara.com - Atta Halilintar kembali disinggung Reza Arap dalam konten siaran langsung yang bertajuk "Marapthon" musim 2 pada Jumat (7/2/2025). Ia saat itu bercerita soal pengalaman berkolaborasi dengan YouTuber lain.
Reza Arap ditanya siapa orang yang tidak menyenangkan atau tidak cocok saat diajak berkolaborasi membuat konten video YouTube. Secara terang-terangan, ia menjawab pertanyaannya sendiri dengan menyebut nama Atta.
"(Kalau gue) Atta," ungkap Reza Arap, dikutip Minggu (9/2/2025).
Perihal itu, sejumlah warganet lantas memberikan respons dan komentar yang beragam. Beberapa jadi mengungkit salah satu konten kolaborasi keduanya beberapa tahun lalu.
Sebagaimana diketahui, Reza Arap dan Atta Halilintar adalah dua nama besar di dunia YouTube Indonesia. Lantas, sebanyak apa penghasilan keduanya lewat YouTube? Berikut ulasannya.
Penghasilan YouTube Reza Arap
Setelah memberikan akun YouTube-nya ke sebuah yayasan kanker, ia kembali ke YouTube dengan membuat akun @ybrap pada tahun 2018. Hingga kini, ia berhasil mengumpulkan 2,78 juta subscribers.
Melansir situs Social Blade, ia bisa berpenghasilan sebesar USD 12,6 ribu - USD 201,1 ribu per bulan atau sekitar Rp 201,6 juta sampai Rp 3,21 miliar.
Tak hanya YouTube, Arap juga memiliki brand vape yang diberi nama YB Lap. Melalui merek itu, ia menjual liquid berbagai rasa, mulai dari Muffin Irish Cream, Muffin Blueberry, Muffin Banana, hingga Muffin Strawberry.
Baca Juga: Disentil Reza Arap Pansos, Sandiaga Uno Kini Ditantang Terbangkan IShowSpeed ke Papua
Arap juga aktif menjalani endorsement melalui akun Instagram-nya. Diketahui, ia mematok tarif Rp45 juta untuk unggahan foto, Rp55 juta untuk video, Rp18 juta Instagram Story, dan Rp50 juta untuk Instagram Live.
Ia juga bersama Ketum PSI Kaesang Pangarep membuka kafe gaming TOKYO GamingSpace. Bisnisnya ini memiliki tiga cabang yang terletak di Sunter, Kedoya, dan Jatibening dengan harga sewa mulai dari Rp 10 ribu per jam.
Selain itu, ada hiburan malam indoor dan outdoor bernama Kloud Senopati di kawasan Jakarta Selatan. Sejumlah penyanyi ternama pernah manggung di sana, seperti Ariel NOAH, Setia Band, dan Sammy Simorangkir.
Penghasilan YouTube Atta Halilintar
Atta Halilintar memiliki 31,5 juta subscribers pada kanal YouTube-nya. Namun, perkiraan penghasilannya justru lebih kecil. Menurut situs Social Blade, gajinya hanya USD 1,9 ribu - USD 29,7 ribu per bulan atau setara Rp 30,4 juta sampai Rp 475,2 juta.
Selain mendapat penghasilan dari YouTube, Atta juga kerap dibanjiri tawaran kerja sama dari berbagai brand untuk endorse atau menjadi brand ambassador. Tarif endorse-nya pada tahun 2023 dikabarkan sebesar Rp6-7 juta untuk satu kali posting.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
5 Sunscreen Non Comedogenic untuk Flek Hitam Usia 45 Tahun ke Atas
-
Ini 7 Bahaya Menghirup Gas Nitrous Oxide Tabung Whip Pink yang Viral
-
12 Ramalan Shio Terbaru 25 Januari 2026 Tentang Keuangan, Cinta, dan Sial
-
Ruang Bermain yang Bisa Bergerak di Tengah Kota
-
5 Deker Lutut untuk Atasi Nyeri Sendi pada Lansia, Mulai dari Rp80 Ribuan
-
5 Rekomendasi Azarine Sunscreen Terbaik untuk Kebutuhan Kulit Kamu
-
Jelang Ramadan 2026, Ini 6 Tren Modest Fashion versi Jenama Lokal di Bazar
-
5 RoadBike Murah Keren Mulai 1 Jutaan, Solusi Anti Stres Tanpa Bikin Kere
-
5 Merek Gula Rendah Kalori Murah untuk Diabetes dan Diet, Bisa Ditemukan di Supermarket
-
5 Sunscreen Broad Spectrum untuk Cegah Kerutan dan Flek Hitam, Mulai dari Rp30 Ribuan