Suara.com - Ashanty baru-baru menyusul Nirina Zubir menjadi korban mafia tanah. Istri Anang Hermansyah tersebut juga telah mengontak Nirina yang berpengalaman menghadapi mafia tanah dengan membawa ke ranah hukum.
Keduanya saling bersua via pesan WhatsApp dan berdiskusi soal penyelesaian masalah yang dihadapi Ashanty. Ashanty tak segan-segan meminta pertolongan Nirina Zubir
"Aku udah WA ke Nirina," ujar Ashanty ke wartawan, dikutip Rabu (12/2/2025).
Baik Nirina dan Ashanty berbagi nasib yakni tanah milik kedua orang tuanya direbut oleh pihak ketiga tanpa sepengetahuan mereka dan secara tiba-tiba.
Namun, ada beberapa hal yang menjadi perbedaan mencolok dari kasus yang dihadapi Ashanty dan Nirina.
Ashanty bahkan membandingkan dan mengakui bahwa kasusnya tak serumit yang dihadapi rekan sesama selebritinya itu.
"Sebenarnya enggak terlalu ruwet yang punya aku ini," papar Ashanty usai berkonsultasi dengan pihak yang ikut membantunya menghadapi mafia tanah.
Tanah ibu Nirina Zubir dimaling ART
Pertama, hal paling mentereng dari kasus Nirina Zubir adalah sosok yang turut terlibat dalam kasus mafia tanah tersebut.
Pihak yang menyerobot kepemilikan tanah ibu Nirina Zubir tak lain adalah asisten rumah tangga (ART) keluarga Nirina sendiri, yakni Riri Khasmita beserta suaminya, Edrianto.
Baca Juga: Siapa Ayah Ashanty? Tanah Warisannya Diduga Diserobot Mafia
Riri diberi kepercayaan dari keluarga Nirina untuk mengurus sertifikat-sertifikat penting keluarga.
Alih-alih menjalankan tugasnya dengan amanah, Riri justru menghubungi oknum mafia tanah untuk menggandakan sertifikat tanah milik ibu Nirina Zubir.
Riri akhirnya mendekam di penjara untuk 13 tahun masa tahanan, sebagaimana vonis Majelis Hakim Pengadilan Negeri Jakarta Barat yang diputuskan pada Selasa (16/8/2022) silam.
Tak terima dipenjara, Riri akhirnya mengajukan banding atas keputusan hakim tersebut pada awal 2024 lalu.
Nirina terpaksa harus kembali berjuang melawan Riri kembali dan berakhir lega usai pihak keluarga kembali menerima kepemilikan tanah.
Keluarga Nirina akhirnya mendapat sertifikat tanah tersebut kembali di Kantor Wilayah BPN Provinsi DKI Jakarta, Selasa (13/02/2024).
Berita Terkait
-
Siapa Ayah Ashanty? Tanah Warisannya Diduga Diserobot Mafia
-
Kekayaan Ashanty, Jadi Korban Mafia Tanah yang Diduga Rampas Warisan Ayahnya
-
Ashanty Jawab Kabar Pacar Azriel Hermansyah Mualaf Jelang Pernikahan
-
Hujan-hujanan Hingga Ditinggal Pacar, Azriel Hermansyah Jatuh Sakit
-
Ashanty Ambil Sikap Melawan Mafia Tanah Usai Tanah Warisan Sang Ayah Dirampas
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
PSSI Butuh Uang Rp 500 Miliar Tiap Tahun, Dari Mana Sumber Duitnya?
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
Terkini
-
5 Shio Paling Hoki 23 November, Mulai dari Karier, Keuangan, dan Asmara
-
Sensasi Healing di Ciawi, Hotel Bintang Lima Ini Tawarkan Ragam Aktivitas hingga Restoran Mewah
-
7 Liptint Lokal Top buat Kondangan, Anti Luntur saat Makan Prasmanan
-
Wamenbud Hadir di Bangkit Fest: Dorong Kolaborasi Lintas Sektor buat Angkat Optimisme Anak Muda
-
Saat 'Luka Bakar' Gambut Sumatra Selatan Coba Disembuhkan Lewat Solusi Alam
-
5 Sunscreen Terbaik di Indomaret untuk Atasi Melasma dan Flek Hitam
-
10 Bedak Tabur Lokal untuk Aktivitas Mahasiswa Sehari-hari
-
Hari Guru Nasional 25 November Apakah Libur Tanggal Merah? Cek Ketentuan Resminya
-
7 Sunscreen Jepang Terbaik buat Ibu Rumah Tangga Usia 40 Tahun ke Atas
-
8 Lip Tint Terbaik untuk Anak Sekolah, Tampil Natural dan Fresh Sesuai Usia