Suara.com - Badan Pengelola Investasi Daya Anagata Nusantara (BPI Danantara) resmi diluncurkan oleh Presiden Prabowo Subianto pada Senin (24/2/2025). Danantara ini adalah Sovereign Wealth Fund (SWF) ala Indonesia.
Presiden Prabowo optimis bahwa Danantara akan menjadi SWF terbesar di dunia. Presiden Prabowo juga mengklaim Danantara akan menggerakkan perekonomian di Indonesia secara pesat.
Lalu, apa makna dari visi dan misi Danantara ini? Simak inilah selengkapnya.
Visi dan Misi Danantara
Menyandur dari laman resmi Danantara, nama Daya Anagata Nusantara ternyata diciptakan langsung oleh Presiden Prabowo. Danantara adalah gabungan dari kata daya, anagata, dan nusantara.
Makna daya adalah energi. Sedangkan anagata artinya masa depan. Kemudian Nusantara merujuk pada Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Secara keseluruhan, makna Danantara adalah mencerminkan kekuatan dan potensi masa depan Indonesia.
Visi Danantara adalah menjadi pengelola investasi terkemuka, di mana BUMN strategis akan menjadi enabler penempatan investasinya.
Danantara Indonesia juga memiliki visi mendorong transformasi ekonomi Indonesia dengan menumbuhkan badan Sovereign Wealth Fund berskala dunia. Selain itu, Danantara juga diciptakan untuk mendukung pembangunan nasional dan menciptakan kemakmuran bagi seluruh rakyat Indonesia.
Dalam visi tersebut, Danantara ditargetkan bisa mengoptimalkan setiap pundi investasi yang dikembangkan melalui BUMN. Pengelolaan dana investasi dari BUMN diharapkan dapat memenuhi ekspektasi untuk perkembangan ekonomi di Indonesia, khususnya memanfaatkan segala sumber daya.
Baca Juga: Tak Bisa Lakukan Audit, KPK Siap Terlibat dalam Pencegahan Korupsi pada Danantara
Sedangkan untuk misi dari Danantara sendiri adalah sebagai berikut :
- Mengelola kekayaan negara secara profesional, transparan, dan berkelanjutan sesuai dengan prinsip good governance untuk mendorong kesejahteraan rakyat, sebagaimana diamanatkan dalam Pasal 33 Ayat 3 UUD 1945 dan misi Asta Cita.
- Mengoptimalkan dan mengelola aset BUMN untuk menciptakan nilai tambah ekonomi yang signifikan.
- Menjadi katalisator pertumbuhan ekonomi nasional melalui investasi strategis di sektor prioritas yang mendorong daya saing global.
- Menarik dan mengakselerasi investasi domestik maupun internasional dengan membangun kemitraan strategis guna mendukung pembangunan nasional yang inklusif dan berkelanjutan.
- Membangun institusi Sovereign Wealth Fund yang mandiri dan unggul, dengan tata kelola keuangan yang sehat serta berorientasi pada keberlanjutan jangka panjang.
Secara garis besar, misi Danantara adalah mengelola dan mengembangkan investasi yang ada di Indonesia. Contohnya, investasi di perusahaan BUMN yang dikelola dengan baik akan menghasilkan keuntungan.
Selanjutnya, keuntungan itu akan dijadikan modal menggerakkan perekonomian di Indonesia, seperti membangun infrastruktur atau proyek untuk mensejahterahkan rakyat.
Tentunya, pengelolaan Danantara harus transparansi dan disertai manajemen aset yang cukup baik. Hal ini demi menghindari kerugian besar akibat fraud.
Pengesahan Danantara
Presiden Prabowo Subianta meresmikan Danantara di Istana Negara, Jakarta, Senin (24/2/2025). Danantara akan menaungi 7 BUMN besar sekaligus. Daftarnya adalah Bank Mandiri, BRI, BNI, Telkom, PLN, Pertamina, dan MIND ID.
Berita Terkait
-
Tak Bisa Lakukan Audit, KPK Siap Terlibat dalam Pencegahan Korupsi pada Danantara
-
Mengapa Kita Harus Kritis terhadap Danantara?
-
Jadi Direktur Investasi Danantara, Pandu Sjahrir Undur Diri dari Wadirut TOBA
-
Heboh Ajakan Tarik Dana di Himbara, Dony Oskaria: Investasi Danantara Bukan Uang Masyarakat!
-
OJK : Pembentukan Danantara Bikin Investasi Meroket
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
Terkini
-
Viral Ayu Ting Ting Cari Suami yang Bisa Nafkahi Keluarga Besar, Gimana Menurut Islam?
-
Profil Jonathan Bailey, Aktor Bridgerton yang Dinobatkan sebagai Pria Terseksi 2025
-
Tren Kuliner 2025: UMKM Lokal Jadi Bintang di Panggung Makanan Dunia
-
Chemical, Physical, atau Hybrid Sunscreen? Begini Cara Pilih Tabir Surya untuk Usia 40-an
-
5 Sepatu Jalan Kaki Paling Nyaman Dipakai Seharian, Mulai Rp300 Ribuan
-
Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
-
Mengapa Pertanian Berkelanjutan Menjadi Kunci Masa Depan Indonesia
-
5 Fakta Menarik Tas Kulit yang Dipakai PM Jepang Sanae Takaichi, Pesanan Langsung Melonjak
-
5 Rekomendasi Sunscreen Gel SPF 50 Terbaik, Cocok untuk Tipe Kulit Berminyak
-
5 Rekomendasi Energy Gel Terbaik di Indomaret untuk Lari, Murah Meriah!