Suara.com - Warganet Indonesia menuangkan rasa resah mereka terhadap skandal korupsi yang terjadi di Tanah Air dengan membuat Klasemen Liga Korupsi Indonesia.
Di berbagai media sosial, postingan tentang Klasemen Liga Korupsi Indonesia ini mendapat perhatian besar.
Klasemen Liga Korupsi Indonesia sudah muncul sejak tahun lalu, dan kini kembali ramai menjadi topik perbincangan di dunia maya. Hal ini dipicu mencuatnya kasus dugaan korupsi minyak mentah dan produk kilang pada PT Pertamina Subholding dan Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS) yang diungkap oleh Kejaksaan Agung.
Dugaan kasus korupsi ini dikatakan telah merugikan negara sebesar Rp193,7 triliun. Kasus ini sendiri telah berlangsung selama 2018-2023. Total ada sembilan tersangka yang telah ditetapkan Kejaksaan Agung hingga Kamis (27/02/2025).
Sembilan orang tersangka ini berhasil meroketkan kasus mereka menjadi urutan kedua sebagai skandal paling merugikan di Indonesia. Temuan pada kasus ini adalah adanya praktik mengoplos BBM Pertamina. Praktik ini melibatkan PT Pertamina Patra Niaga yang melakukan pembelian BBM RON 92, padahal sebenarnya yang dibeli hanya RON 90 atau bahkan lebih rendah.
Kembali ke pembahasan klasemen Liga Korupsi Indonesia, kira-kira siapa yang menempati urutan pertama?
Posisi lima besar Klasemen Liga Korupsi Indonesia
Posisi teratas dalam Klasemen Liga Korupsi Indonesia masih dipegang oleh tata niaga timah di wilayah Izin Usaha Pertambangan PT Timah yang berhasil merugikan negara sebesar Rp300 triliun. Kasus ini sempat menghebohkan Tanah Air pada awal tahun 2024 lalu. Setidaknya, ada 23 orang tersangka yang ditetapkan dalam izin tambang PT Timah hingga akhir 2024 lalu.
Posisi kedua dipegang oleh kasus dugaan korupsi minyak mentah seperti yang telah dibahas di awal. Sedangkan posisi ketiga ditempati oleh skandal korupsi Bantuan Likuiditas Bank Indonesia (BLBI) yang terjadi pada saat Indonesia tengah menghadapi krisis monter akhir 1990-an. Kerugian kasus ini mencapai Rp138 triliun.
Baca Juga: Komisi XII DPR Sidak ke Sejumlah SPBU di Cibubur Imbas Isu Pertamax Oplosan
Pada urutan keempat ada kasus penyerobotan lahan PT Duta Palma Group dengan luas lahan yang diserobot mencapai 37.095 hektar di Kabupaten Indragiri Hulu, Riau. PT Duta Palma Group milik Surya Darmadi ini mengelola lahan tersebut untuk perkebunan kelapa sawit sepanjang 2003-2022. Kerugian negara atas kasus ini mencapai Rp78 triliun.
Urutan terakhir alias urutan kelima dalam Klasemen Liga Korupsi Indonesia ditempati oleh kasus korupsi kondentas migas PT Trans Pasific Petrochemical Indonesia (TPPI). Kerugian negara yang diakibatkan oleh kasus ini mencapai Rp37,8 triliun.
Kontributor : Rizky Melinda
Berita Terkait
-
Mahfud MD Bicara Soal Kasus Pertamina, Sebut Kejagung Berani karena Izin Presiden
-
Profil Fitra Eri: Mantan Pebalap Dipuji usai Tolak Tawaran 'Bela' Pertamina
-
Cobaan Pertamina Bertubi-tubi, Kini Giliran Kilang Cilacap Kebakaran
-
Tiap Tahun Tambah Kaya 10 M, Menterengnya Garasi Yoki Firnandi Tersangka Korupsi Pertamina: Kerugian 1 Kuadriliun
-
Cara Marissya Icha Bikin Konten untuk Sentil Pertamax Oplos Malah Kena Tegur Sampai Dicurigai Buzzer
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
4 Sabun Cuci Muka untuk Membantu Mengencangkan Kulit Usia 40 Tahun ke Atas
-
Mengenal Susu Peptibren untuk Pasien Stroke, Lengkap dengan Cara Penyajian yang Benar
-
7 Rekomendasi Sampo Non SLS di Alfamart agar Rambut Halus Berkilau
-
Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
-
4 Sepatu Lari Hoka Selain Clifton yang Nyaman dan Responsif untuk Berbagai Kebutuhan
-
Kekayaan Tommy Soeharto dan Tata Cahyani, Kompak Nikahkan Darma Mangkuluhur
-
50 Kata Mutiara untuk Anak yang Menenangkan Hati dan Memotivasi
-
7 Conditioner di Indomaret untuk Rambut Kering dan Mengembang
-
Siapa Istri Roby Tremonti Sekarang? Isu Grooming Seret Nama Sang Aktor
-
Biodata dan Agama Roby Tremonti yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans