Suara.com - Aaliyah Massaid sempat dilarikan ke rumah sakit lantaran terkena gerd alias asam lambung. Istri Thariq Halilintar ini menceritakan bahwa Mahalini lah yang menemani dan membantunya ke rumah sakit.
"Tapi tadi tiba-tiba pas baru sampe sana enggak lama asam lambung sampe ulu hati sakit banget enggak bisa berdiri tegak, akhirnya enggak lama keram banget perutku," ujar Aaliyah Massaid menceritakan kronologinya melalui siaran Instagram.
Pada saat itu, rupanya Aaliyah bersama Thariq dan Mahalini serta Rizky Febian tengah berbuka puasa bersama. Selesai berbuka puasa dan melihat-lihat booth, Aaliyah mengaku tidak sanggup lagi menahan sakit.
"Akhirnya kata obgyn akun langsung ke dokter aja until dicek dan ditemenin ibu Lini, langsung bener-bener dia langsung menemaniku karena Bang Thor masih ke panggung dan itu harus langsung jalan jadinya Lini nemenin karena dia juga udah berpengalaman," tukas Aaliyah Massaid.
Belajar dari kasus Aaliyah ini, ada beberapa obat alami yang bisa dikonsumsi untuk atasi asam lambung. Berikut adalah sepuluh daftar bahan alami yang bisa dijadikan obat untuk mengatasi gerd alias asam lambung.
- Sereh
- Jahe
- Madu
- Kunyit
- Teh Chamomile
- Akar Licorice
- Pisang
- Pepaya
- Lidah Buaya
- Air tajin
Informasi mengenai cara penggunaannya bisa didapatkan di berbagai laman kesehatan terpercaya.
Selain sepuluh obat alami di atas, dr. Zaidul Akbar juga sudah pernah membagikan tips untuk mengatasi gerd atau sakit lambung dengan bahan alami dan cukup mudah.
Dikutip dari penjelasan video di channel YouTube dr. Zaidul Akbar Official beberapa tahun yang lalu, salah satu bahan alami yang bisa digunakan untuk mengatasi gerd adalah minum air tajin.
"Mulai rutin minum air tajin. Air tajin sama, kalo di rumah punya teripang, timun laut, nah itu banyak tuh produknya dia berbentuk kapsul, ada yang berbentuk cair, nanti coba minum tiap hari. Air tajinnya kalau bisa saran saya cari air tajin atau beras-beras yang bebas residu pestisida," ujar dr. Zaidul Akbar.
Baca Juga: Lagi Hamil Besar, Thariq Halilintar Sebut Aaliyah Massaid Tetap Berpuasa
Lebih lanjut, dr Zaidul Akbar juga memberikan alternatif jika tidak memiliki beras yang layak dan bebas pestisida, bisa diganti dengan air tajin dari singkong.
"Kalau belum ada anggaran, pakai singkong saja. Singkong ini bisa dibikin air tajinnya juga. Sama bikinnya kayak bikin air tajin juga. Jadi singkong itu nanti dipanaskan pakai api kecil sampai dia dapatkan air yang kental. Nah itu diminum tiap hari, tiga kali lah sehari, boleh campurkan madu," sambungnya.
Aaliyah Massaid Sedang Hamil
Di sisi lain, Aaliyah Massaid kekinian tengah mengandung buah hati pertamanya dengan Thariq Halilintar. Usia kandungannya pun sudah lebih dari empat bulan.
Pada 27 Februari 2025, Aaliyah dan Thariq menggelar acara gender reveal. Dalam acara tersebut, pasangan ini mengumumkan bahwa mereka akan memiliki anak laki-laki.
Meski sempat mengalami serangan asam lambung, Aaliyah Massaid mengabarkan kondisinya dan si calon buah hati baik.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lupakan Louis van Gaal, Akira Nishino Calon Kuat Jadi Pelatih Timnas Indonesia
- Mengintip Rekam Jejak Akira Nishino, Calon Kuat Pelatih Timnas Indonesia
- 7 Mobil Keluarga 7 Seater Seharga Kawasaki Ninja yang Irit dan Nyaman
- Link Download Logo Hari Santri 2025 Beserta Makna dan Tema
- Baru 2 Bulan Nikah, Clara Shinta Menyerah Pertahankan Rumah Tangga
Pilihan
-
Prabowo Isyaratkan Maung MV3 Kurang Nyaman untuk Mobil Kepresidenan, Akui Kangen Naik Alphard
-
Suara.com Raih Penghargaan Media Brand Awards 2025 dari SPS
-
Uang Bansos Dipakai untuk Judi Online, Sengaja atau Penyalahgunaan NIK?
-
Dedi Mulyadi Tantang Purbaya Soal Dana APBD Rp4,17 Triliun Parkir di Bank
-
Pembelaan Memalukan Alex Pastoor, Pandai Bersilat Lidah Tutupi Kebobrokan
Terkini
-
Berapa Tarif Endorse Jule? Kabarnya Ramai Ditinggal Brand usai Geger Isu Selingkuh
-
Geger Isu Raisa Gugat Cerai, Kontroversi Hamish Daud Diungkit Lagi: Open BO sampai Pelecehan
-
Beda Biaya Bariatrik di Indonesia vs Malaysia, Mahal Mana? Nathalie Holscher Pilih Penang
-
Turis di Bali Dilarang Menyentuh Monyet Liar, Ini Alasannya
-
6 Merek Kosmetik Lokal Terbaik Indonesia: Dari Halal hingga Warisan Herbal
-
Menyelam ke Keindahan: Tempat Snorkeling Terbaik di Karimunjawa
-
5 Sarung Terbaik dengan Kualitas Premium untuk Ibadah dan Acara Formal, Mulai Rp100 Ribuan
-
Penerima KIP Kuliah Diduga Tak Layak? Ini Langkah Lapor Resminya ke Kemendikbud
-
Panduan Lengkap Susunan Acara Hari Santri
-
Perancang di Balik Megahnya Warehouse, Cerita Tim Tentang Teknologi yang Bikin Proyek Lebih Rapi