Suara.com - Dunia hiburan kembali berduka dengan berpulangnya penyanyi senior Titiek Puspa pada Kamis (10/4/2025). Kepergian sosok yang karib disapa Eyang meninggalkan dukacita mendalam bagi keluarga, kerabat, orang terdekat dan rekan artis.
Titiek Puspa meninggal dunia di usia 87 tahun, setelah sempat dinyatakan mengalami pendarahan otak pada 26 Maret lalu. Perjalanan hidup Titiek Puspa sontak kembali kembali dikenang.
Eyang Titiek Puspa menjadi panutan artis dan figur publik Tanah Air. Di bidang musik, Titiek tak hanya bernyanyi namun juga menciptakan banyak lagu yang menjadi hits.
Pemilik nama asli Sumarti ini juga pandai berakting, dengan membintangi banyak film pada masanya. Terakhir, ia terlibat dalam judul "Musik untuk Cinta".
Sosok Titiek Puspa dikenal dengan kepribadiannya yang lucu. Penampilannya juga menawan bahkan sering dicap awet muda karena kulitnya tetap glowing di usia senja.
Di balik penampilan jelita Titiek Puspa, terdapat fakta menggelitik. Titiek mengaku tak suka pergi ke salon ataupun klinik kecantikan, seperti artis kebanyakan di zaman sekarang.
Hal itu diungkapnnya ketika menjadi narasumber acara Qna bertajuk "Titiek belum Titik" pada 2023 silam.
"Kalau saya itu orangnya paling nerimo. Jadi aku gak pernah facial, atau apa-apa, diapain, datang ke klinik kecantikan cuci rambut atau ini ini (gak pernah)," ucapnya dikutip dari YouTube Metro TV.
Wanita kelahiran 1 November 1937 tersebut mengatakan untuk perawatan diri semua dilakukannya sendiri. "Semua all by my self," celetuknya.
Baca Juga: Titiek Puspa Meninggal, Morgan Oey Kenang Nasihat Rendah Hati dan Jangan Lupa Menabung
Ketika disinggung mengenai jenis skincare yang dipakai, Titiek Puspa memberikan jawaban menarik. Sebab, ia mengaku selama ini hanya menggunakan baby oil.
"Saya paling dekat sama baby oil," pungkasnya.
Sementara itu, dalam kesempatan berbeda, Titiek Puspa juga mengungkap tips awet muda ala dirinya. Kehidupan yang dijalani Titiek, tak lepas dari ujian.
Pada usia 73 tahun, Titiek Puspa divonis menderita kanker serviks stadium 3 dan dia berhasil sembuh. Titik mengaku menjalani hidup dengan enjoy.
"Saya selalu bawa happy hidup ini, mengalir menikmati, melihat alam semesta dengan segala isinya yang beraneka ragam. Lihat yang merah, hijau, kuning, biru. Lihat yang baik buruk, cantik, aduai, semua saya nikmati," ungkapny di podcast Close the Door Deddy Corbuzier.
Tak hanya hidup dengan jujur dan apa adanya, Titiek Puspa juga tak suka mencampuri atau kepo dengan urusan orang lain. Pola pikir ini yang membuat pelantun hits 'Marilah Kemari' santai menjalani hidup.
Berita Terkait
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Sampaikan Laporan Kinerja, Puan Maharani ke Masyarakat: Mohon Maaf atas Kinerja DPR Belum Sempurna
Pilihan
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
-
5 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Geger Shutdown AS, Menko Airlangga: Perundingan Dagang RI Berhenti Dulu!
Terkini
-
HUT TNI 2025: Debut Seragam Baru Bikin Prajurit Lebih "Gaib" di Medan Perang?
-
Skincare Harlette Cocok untuk Kulit Apa? Ini 5 Rekomendasi Produk Terlarisnya di Shopee
-
Promo Superindo Hari Ini 4 Oktober 2025: Oktofest Food Festival Diskon Gila!
-
Ramalan Zodiak 4 Oktober 2025: Peluang Finansial dan Asmara Sagitarius hingga Virgo
-
Lebih dari Sekadar Kopi: Eksplorasi Rasa dan Gaya Hidup di Cafe Brasserie Expo 2025
-
5 Pesantren Modern Terbaik di Indonesia Beserta Estimasi Biaya Masuknya
-
5 Rekomendasi Serum Bulu Mata Terbaik agar Lentik, Pernah Coba?
-
Apakah PPPK Paruh Waktu Boleh Mengundurkan Diri? Simak Aturan dan Konsekuensinya
-
5 Rekomendasi Serum Niacinamide untuk Mencerahkan Wajah Mulai Rp30 Ribuan
-
5 Shio Paling Beruntung di Oktober 2025, Karier hingga Asmara Mulus