Suara.com - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Sumatera Utara (DPRD Sumut), Megawati Zebua menuai sorotan usai diduga mendorong dan mencekik pramugari Wings Air.
Dalam video yang beredar, tampak seorang pramugari berseragam merah sedang berbicara dengan dengan wanita berbaju putih diduga Megawati Zebua di aisle pesawat.
Tiba-tiba diduga Megawati Zebua menghardik dan mencekik sang pramugari karena tak terima kopernya diminta untuk dimasukkan ke bagasi kargo bagian belakang.
Usai video tersebut viral, Megawati Zebua membantah hal tersebut. Ia mengaku saat itu hanya meminta sang pramugari untuk menggeser posisinya agar penumpang yang lain bisa masuk.
"Mungkin video viral yang mengatakan saya mencekik itu tidak ada sama sekali. Tidak pernah saya mau mencekik orang. Saya hanya menyuruh pramugari untuk geser, supaya penumpang lain bisa masuk," kata Megawati Zebua kepada wartawan, Selasa (15/4/2025).
Megawati Zebua membeberkan bahwasanya saat itu dirinya hendak membantu penumpang lanjut usia (lansia) yang tak mau barangnya dimasukkan ke dalam bagasi.
"Nunggu bagasi itu satu jam, bisa lah dia enggak kedapatan pesawat, karena hangus tiketnya. Makanya saya niat membantu," terang Megawati Zebua lagi.
"Saya minta tolong sama pramugarinya, tapi pramugari sangat bertahan sekali dengan mengatakan tas sudah dilabel dan tak bisa diletakkan di kabin," sambungnya.
Sehubung dengan insiden ini, menarik untuk diketahui total harta kekayaan Megawati Zebua yang tercatat dalam Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN).
Baca Juga: Anggota DPRD Sumut Cekik Hingga Dorong Pramugari, Wings Air Mau Tempuh Jalur Hukum
Harta Kekayaan Megawati Zebua
Mengutip dari LHKPN yang dilaporkan ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada 11 Juni 2024, Megawati Zebua tercatat memiliki total harta kekayaan mencapai Rp2,5 miliar, tepatnya Rp2.585.500.000.
Anggota DPRD Fraksi Partai Golkar ini memiliki sejumlah aset berupa 2 tanah dan bangunan senilai Rp220.000.000 yang tersebar di Kota Nias Selatan.
Megawati Zebua juga mempunyai aset berupa 3 mobil senilai Rp985.000.000, meliputi Toyota Kijang Inova tahun 2016, Mitsubishi Pajero tahun 2018, dan Toyota Fortuner tahun 2013.
Tak hanya itu, politisi Partai Golkar ini juga memiliki harta bergerak lainnya senilai Rp1.150.000.000, serta kas dan setara kas senilai Rp300.500.000.
Megawati Zebua diketahui tak memiliki surat berharga dan harta lainnya. Namun, ia mempunyai utang senilai Rp70.000.000. Sehingga total kekayaan Megawati Zebua adalah Rp2.585.500.000.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
7 Rekomendasi Warung Selat Solo Legendaris, Rasa Otentik Sejak Tahun 70-an
-
4 Sunscreen Terbaik dengan SPF 100 yang Ampuh Blokir Sinar UV
-
Literasi Keuangan untuk Gen Z di Kampus: Bekal Wajib di Tengah Maraknya Layanan Finansial Digital
-
7 Sunscreen Paling Murah dengan Efek Mencerahkan, Kulit Kusam Teratasi
-
Era Baru Makeup Flawless: Saat Riasan Tak Hanya Mempercantik, Tapi Juga Merawat Kulit
-
Terpopuler: Beda Silsilah Keluarga 'Dua' Raja Solo hingga 5 Dosa Habib Bahar bin Smith
-
Panduan Memilih Sepatu Terbaik di Wedding Season: Tampil Stylish Tanpa Mengorbankan Kenyamanan
-
Kulitmu Punya Cerita: Intip Pameran Seni 'Museum of Speaking Skin' yang Bikin Terpukau
-
5 Sepatu Lokal Mirip New Balance 574, Harga Cocok untuk Budget Terbatas
-
7 Moisturizer untuk Usia 40 Tahun ke Atas di Indomaret, Best Anti Aging!