Suara.com - Perjalanan para perempuan pejuang garis dua di test pack sering kali penuh cerita. Bagi sebagian perempuan, proses ini bukan sekadar menunggu, tapi perjuangan panjang yang menguras tenaga, emosi, hingga doa tanpa henti.
Di balik senyum dan semangat yang ditunjukkan, ada banyak air mata, rasa cemas, juga harapan besar untuk segera memeluk buah hati. Karena itu, kisah para perempuan yang terus berjuang demi kehadiran si kecil selalu jadi sumber inspirasi, sekaligus pengingat bahwa mereka tidak pernah benar-benar sendirian.
Salah satu sosok yang mencerminkan semangat itu adalah Fanny Kondoh. Setelah sembilan tahun berjuang melewati berbagai ujian, ia akhirnya dikaruniai kehamilan meski dalam kondisi penuh tantangan. Bahkan, Fanny sempat melahirkan tanpa didampingi sang suami.
Perjalanan panjangnya membuatnya jadi simbol keteguhan hati, kesabaran, dan harapan bagi banyak perempuan di Indonesia.
Di tengah kisah perjuangannya, Fanny kini dipercaya menjadi wajah dari program spesial bertajuk “Pejuang Dua Merah” yang dihadirkan oleh MSGLOW dalam rangka hari kemerdekaan RI ke-80.
Founder MSGLOW, Shandy Purnamasari, menjelaskan bahwa semangat perjuangan tak hanya soal bangsa, tapi juga tentang perjalanan personal yang penuh harapan.
“Menjadi ibu adalah impian besar banyak perempuan. Namun, jalan menuju dua garis merah sering kali penuh ujian. Di momen kemerdekaan ini, kami ingin menghadirkan semangat perjuangan berbeda—perjuangan pribadi perempuan yang penuh doa dan harapan," ungkap Shandy.
Melalui program ini, MSGLOW mendukung dengan pendampingan nyata, mulai sisi psikologis hingga perjalanan kehamilan.
Alasan menggandeng Fanny Kondoh sebagai Duta Pejuang Dua Merah adalah karena kisahnya yang menyentuh banyak hati.
Baca Juga: Kumpulan Potret Mesra Fanny Kondoh dan Hajime Kondoh, Bos Marugame Udon Meninggal Dunia
Fanny selama sembilan tahun berjuang menanti garis dua, hingga akhirnya dikaruniai kehamilan dalam kondisi penuh tantangan, bahkan harus melahirkan tanpa kehadiran sang suami.
Perjalanan itulah yang menjadikannya simbol kekuatan, kesabaran, sekaligus harapan bagi banyak perempuan.
“Perjuangan mendapatkan keturunan itu tidak mudah. Saya ingin semua perempuan tahu mereka tidak sendirian. Saya bangga bisa menjadi bagian dari gerakan ini bersama MSGLOWBEAUTY,” kata Fanny.
Lewat program ini, MSGLOW tak hanya memberi dukungan medis, tapi juga pendampingan mental dan psikologis.
Pasalnya, perjalanan menanti buah hati sering kali membuat perempuan merasa cemas, terisolasi, bahkan kehilangan optimisme. Dengan hadirnya support emosional dan medis sekaligus, diharapkan para pejuang tetap kuat dan yakin bahwa mereka tidak berjalan sendiri.
Untuk ikut serta, perempuan bisa membagikan kisah perjuangan dan pengalaman menggunakan produk MSGLOW lewat Instagram dan TikTok dengan hashtag #PejuangDuaMerahMSGlow. Pemenang dengan cerita paling inspiratif akan dipilih langsung oleh Shandy Purnamasari dan Fanny Kondoh.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Kapan Batas Akhir Bayar Utang Puasa Ramadan 2025, Simak Jadwalnya untuk Umat Muslim!
-
5 Salep Apotek untuk Pudarkan Keloid, Cocok untuk Bekas Luka Pascaoperasi
-
3 Lipstik Viva Mulai Rp18 Ribuan untuk Wanita Usia 40-an, Bikin Wajah Tampak Awet Muda
-
3 Rekomendasi Susu Khusus untuk Pasien Kanker, Harga di Bawah Rp100 Ribu
-
4 Sabun Cuci Muka untuk Membantu Mengencangkan Kulit Usia 40 Tahun ke Atas
-
Mengenal Susu Peptibren untuk Pasien Stroke, Lengkap dengan Cara Penyajian yang Benar
-
7 Rekomendasi Sampo Non SLS di Alfamart agar Rambut Halus Berkilau
-
Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
-
4 Sepatu Lari Hoka Selain Clifton yang Nyaman dan Responsif untuk Berbagai Kebutuhan
-
Kekayaan Tommy Soeharto dan Tata Cahyani, Kompak Nikahkan Darma Mangkuluhur