- Bella Shofie mengundurkan diri dari jabatan anggota DPRD.
- Ia mengunggah bukti surat pengunduran diri di Instagram.
- Istri Daniel Rigan ini memiliki bisnis skincare dan kosmetik.
Suara.com - Bella Shofie mengundurkan diri dari jabatan anggota DPRD Kabupaten Buru, Provinsi Maluku. Surat pengunduran diri telah disampaikan ke Partai NasDem.
Surat pengunduran diri yang ditandatangani di atas meterai diunggah Bella di akun Instagram pribadinya pada Minggu, 31 Agustus 2025.
Surat tersebut ditujukan kepada Ketua DPW Partai NasDem Provinsi Maluku. Dalam unggahannya, ia juga meminta maaf karena tidak mampu melanjutkan tugas.
"Saya, Bella Shofie Rigan menyampaikan kepada masyarakat bahwa terhitung sejak tanggal 14 Agustus saya telah resmi mengundurkan diri sebagai anggota DPRD Kabupaten Buru," tulis Bella di unggahan Instagram.
"Dan berikut bukti bahwa saya telah mengundurkan diri kepada DPW Partai Nasdem Maluku. Saya memohon maaf karena tidak dapat lagi melanjutkan tugas saya di bidang politik," sambungnya.
Istri Daniel Rigan ini menegaskan bahwa keputusan tersebut diambil secara sadar, tanpa paksaan atau tekanan dari pihak manapun.
"Saya menegaskan bahwa keputusan ini diambil tanpa tekanan atau paksaan dari pihak manapun. Meskipun di kemudian hari saya tidak lagi menjabat sebagai anggota DPRD, sebagai kader Partai Nasdem, saya siap dipanggil kapan pun untuk kembali memberikan tenaga dan pikiran demi partai serta masyarakat," tandasnya.
Gurita Bisnis Bella Shofie
Bella Shofie dan suaminya mengembangkan bisnis skincare bernama Dabe Beaute. Bella menjabat sebagai owner, sementara Daniel memegang posisi CEO.
Bisnis skincare ini tergolong populer, terbukti akun Instagram resmi Dabe Beaute telah memiliki lebih dari 250 ribu pengikut.
Baca Juga: 7 Fakta Bella Sofhie Mundur dari DPRD Buru, Maluku: Saya Memohon Maaf
Melansir dari platform e-commerce Shopee, Dabe Beaute tidak hanya menawarkan produk perawatan wajah, tetapi juga perawatan tubuh, rambut, serta pakaian.
Tersedia pula kosmetik dan suplemen makanan yang ditawarkan brand tersebut, beberapa produk bahkan telah terjual ribuan buah di Shopee.
Produk skincare Dabe Beaute meliputi facial wash, toner, serum, essence, moisturizer, hingga sunscreen, dengan harga berkisar Rp50 ribu hingga Rp202 ribu.
Sementara itu, produk kosmetiknya mencakup cushion dengan berbagai kandungan aktif, loose powder, dan concealer, seharga Rp27 ribu hingga Rp500 ribu.
Brand ini juga menawarkan body lotion dan serum untuk mencerahkan kulit, serta deodorant dengan harga mulai Rp52 ribu hingga Rp172 ribu.
Ada pula minuman untuk melancarkan BAB yang dibanderol antara Rp13 ribu hingga Rp750 ribu, serta vitamin rambut seharga Rp52 ribu hingga Rp122 ribu.
Berita Terkait
-
7 Fakta Bella Sofhie Mundur dari DPRD Buru, Maluku: Saya Memohon Maaf
-
Kekayaan Bella Shofie Tembus Rp19,6 Miliar, Diisukan 11 Bulan Jarang Ngantor usai Jadi DPRD
-
Bella Shofie dari Partai Apa? Diduga Jarang Ngantor sejak Jadi Anggota DPRD hingga Didesak Mundur
-
Dituding Tak Becus Jadi Anggota DPRD Buru, Bella Shofie: Dari Awal Siap Mundur
Terpopuler
- 7 Rekomendasi Mobil Keluarga Tahan Banting Anti Mogok, Mulai Rp 60 Jutaan
- 23 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 17 Oktober: Klaim 16 Ribu Gems dan Pemain 110-113
- Makan Bergizi Gratis Berujung Petaka? Ratusan Siswa SMAN 1 Yogyakarta Keracunan Ayam Basi
- Jepang Berencana Keluar dari AFC, Timnas Indonesia Bakal Ikuti Jejaknya?
- Muncul Dugaan Kasus Trans7 vs Ponpes Lirboyo untuk Tutupi 4 Kasus Besar Ini
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Curigai Permainan Bunga Usai Tahu Duit Pemerintah Ratusan Triliun Ada di Bank
-
Pemerintah Buka Program Magang Nasional, Siapkan 100 Ribu Lowongan di Perusahaan Swasta Hingga BUMN
-
6 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori Besar untuk Orang Tua, Simpel dan Aman
-
Alhamdulillah! Peserta Magang Nasional Digaji UMP Plus Jaminan Sosial dari Prabowo
-
Kabar Gembira! Pemerintah Guyur BLT Ekstra Rp30 T, 17 Juta Keluarga Baru Kebagian Rezeki Akhir Tahun
Terkini
-
4 Cara Pesan Tiket Kereta Api Online Lewat HP Tanpa Harus Antre di Stasiun
-
5 Rekomendasi Parfum Lokal yang Sering Dipakai Pramugari, Wanginya Segar dan Tahan Lama
-
7 Sunscreen Terbaik untuk Pengguna Kereta: Ampuh Halau Sinar UV, Mulai Rp40 Ribuan
-
Eau de Parfum Dipakai di Mana? Ini Tips Wangi Tahan Lama dan Rekomendasi Parfumnya
-
Siapa Pemilik Shandika Widya Cinema? PH Xpose Uncensored Trans7 yang Senggol Pesantren
-
Kompor di Dapur Sarwendah Merek Apa? Harganya Disebut Tembus Rp1 Miliar
-
5 Rekomendasi Face Mist Penyegar Wajah Saat Naik Kereta: Ringan, Praktis, dan Anti Kusam!
-
Apakah Flek Hitam Bisa Hilang? Ini Rangkaian Skincare yang Bisa Jadi Solusi
-
6 Rekomendasi Parfum Awet untuk Traveling: Segar, Ringkas, dan Anti Luntur Saat Terkena Keringat
-
Jangan Skip Pakai Sunscreen, Ini 5 Cara Menghilangkan Flek Hitam di Tangan