- Zaskia Adya Mecca menjadi relawan medis di tengah demo Kwitang.
- Momen tersebut terabadikan dalam foto dan video yang diunggah di Instagram-nya.
- Aksi istri Hanung Bramantyo ini sontak menyita perhatian warganet.
Suara.com - Momen Zaskia Adya Mecca menjadi relawan medis di tengah demo yang berlangsung di Kwitang, Jakarta Pusat, menarik perhatian publik.
Dalam video yang diunggah di Instagram pribadinya, istri Hanung Bramantyo membagikan potret dan rekaman saat berada di Kwitang.
"Lagi di Kwitang sekarang. Di titik sana ada titik yang lagi pecah, lagi siaga banget," tutut Zaskia dikutip pada Minggu, 31 Agustus 2025.
Zaskia menjelaskan bahwa dirinya membawa ambulans yang disiapkan oleh Kitabisa, tim medis, air putih, hingga dokter untuk membantu para korban demo.
"Terus aku di sini bawa ambulans, kita siap medis, ada air putih yang kita bawa, ada tim dokter juga. Nah kita lagi nunggu nih karena lagi banyak korban di sini," beber Zaskia.
Melalui keterangan di unggahan Instagram-nya, Zaskia juga menceritakan apabila perjalanan ke Kwitang cukup mencekam.
"Menuju Kwitang cukup mencekam suasana, dibuang ke sana-sini karena jalan utama ditutup. Sepanjang jalan banyak bekas pembakaran. Lalu sampailah kami di titik kritis," tulis Zaskia.
Bintang film Kiamat Sudah Dekat itu menambahkan bahwa banyak korban berjatuhan akibat peluru karet, benturan, dan gas air mata.
"Banyak, banyak korban. Ada yang kena peluru karet, kena benturan, tapi didominasi terkena gas air mata. Rata-rata sesak dada (oxygen sangat dibutuhkan) juga NACL buat bersihin mata," papar Zaskia.
Baca Juga: Kwitang Kembali Normal? Jalan Dibuka, Tapi Sisa Kerusuhan Masih Terasa Pedih di Udara
Lebih lanjut, ibu enam anak ini juga menyoroti keanehan di lokasi, banyak orang dengan pakaian seperti sipil melarang memotret atau merekam video.
"Anehnya banyak orang yang seperti mengawasi dengan baju sipil, 'Jangan foto! Gak boleh ada Video! Hapus itu filenya! Pergi semua yang nontonin cuma buat rekam-rekam, dst'. Hmmmm, ini dia yang bikin masyarakat lain kesulitan cari berita! Tahu enggak sih pentingnya informasi itu juga pak," tandasnya.
Momen Zaskia menjadi relawan medis di demo Kwitang ini pun viral, videonya banyak diunggah ulang oleh berbagai akun lain.
Seperti melansir dari unggahan akun Instagram @nyinyir_update_official, banyak warganet memuji tindakan Zaskia.
"Selalu salut sama dia. Dia kemarin juga mau ke Gaza tapi terhalang," tulis warganet.
"Kagum sih samambak cantik ini. Jadi relawan ke Palestina aja dia berani kok," puji warganet lain.
Berita Terkait
-
Kwitang Kembali Normal? Jalan Dibuka, Tapi Sisa Kerusuhan Masih Terasa Pedih di Udara
-
Raffi Ahmad Mendadak Bungkam Usai Rumah Pejabat Dijarah, Sikap Diam Sang Utusan Presiden Disorot
-
Arogansi Polisi Amankan Demo Jakarta: Baru Selesai Makan Warga Dihajar hingga Dihantam Laras Panjang
-
Apakah Indonesia Pernah Darurat Militer? Kerusuhan saat Ini Disebut Bagian Skenario
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 7 Sepatu Nike Tanpa Tali yang Praktis dan Super Nyaman untuk Lansia
Pilihan
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
Terkini
-
6 Hikmah Tradisi Munggahan Sebelum Puasa Ramadan untuk Umat Muslim
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 10 Halaman 95 Revisi 2023: Soal Hikayat Si Miskin
-
5 Cushion High Coverage untuk Menutup Ketidaksempurnaan Kulit Usia 40 Tahun, Bye Noda Hitam
-
Bagaimana Cara Memilih Cushion yang Tidak Menyebabkan Jerawat? Cek 3 Rekomendasi Produknya
-
Kapan Waktu Tepat Munggahan Ramadan 2026? Cek Jadwal Ideal di Sini!
-
5 Toner Retinol di Bawah Rp50 Ribuan untuk Cegah Keriput di Usia 45 Tahun
-
Apakah Sunscreen Bisa Hilangkan Flek Hitam? Cek di Sini Rekomendasi Terbaik
-
5 Lipstik Implora untuk Bibir Hitam dan Kering
-
Musim Hujan Datang, Rambut Butuh Perawatan Ekstra agar Tetap Sehat dan Mudah Diatur
-
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?