- Kepala Sekolah SMAN 1 Cimarga, Dini Fitria, diduga melakukan kekerasan fisik kepada salah satu muridnya yang terpergok merokok.
- Dini Fitria dilaporkan oleh orang tua murid ke pihak kepolisian atas kekerasan fisik.
- Berikut profil Dini Fitria yang dituding menampar murid yang kedapatan merokok.
Suara.com - Sosok Kepala Sekolah SMAN 1 Cimarga, Dini Fitria, mendadak menjadi sorotan publik. Ia diduga melakukan kekerasan fisik terhadap salah satu muridnya.
Dini Fitria disebut-sebut melakukan kekerasan terhadap seorang siswa yang tertangkap merokok saat kegiatan Jumat Bersih berlangsung.
Menurut keterangan Dini Fitria, siswa tersebut tidak mengakui perbuatannya. Hal ini memicu emosinya, hingga ia mengaku sempat memukul pelan sang siswa.
Buntut dari insiden tersebut, orang tua siswa yang bernama Tri Indah Alesti mengambil langkah hukum dengan melaporkan Dini Fitria ke Polres Lebak.
Tak berhenti di situ, sebanyak 630 murid memilih mogok sekolah. Mereka menuntut agar kepala sekolah dicopot dari jabatannya.
Merespons polemik yang terjadi, berikut ini adalah rangkuman profil Dini Fitria.
Profil Dini Fitria
Dini Fitria atau Dini Pitria merupakan Kepala Sekolah SMAN 1 Cimarga. Namanya menjadi perbincangan publik setelah dilaporkan atas dugaan kekerasan.
Ia tercatat memiliki gelar Sarjana Pendidikan (S.Pd) dan telah mengabdi selama dua dekade di dunia pendidikan sejak diangkat menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS) pada 20 Februari 2005.
Baca Juga: Ratusan Siswa Mogok Sekolah, FSGI Duga Kasus Kekerasan oleh Kepsek SMAN 1 Cimarga Bukan yang Pertama
Akar persoalan yang menyeret nama Dini Fitria terjadi pada Jumat, 10 Oktober 2025. Saat itu, ia mengaku menegur seorang siswa yang kedapatan merokok di tengah kegiatan Jumat Bersih.
Namun, siswa tersebut membantah telah merokok. Respons itu memicu emosi wanita kelahiran 8 Agustus 1980 tersebut.
Dini Fitria mengaku memukul pelan siswa tersebut karena kesal dan menahan amarah. Namun, ia tak berniat untuk menyakiti sang siswa.
Sementara itu, menurut pengakuan sang siswa, ia ditegur karena tertangkap sedang nongkrong sambil merokok di sebuah warung dekat area sekolah.
Ia mengaku terkejut ketika bertemu langsung dengan kepala sekolah. Saat itu, rokok yang dipegangnya langsung dibuang.
Namun, siswa diminta untuk mencari kembali puntung rokok tersebut dan tidak berhasil menemukannya. Ia pun mengaku kemudian dituding berbohong.
Berita Terkait
-
Ratusan Siswa Mogok Sekolah, FSGI Duga Kasus Kekerasan oleh Kepsek SMAN 1 Cimarga Bukan yang Pertama
-
Siswa SMAN 1 Cimarga Mogok Belajar Protes Kepsek, FSGI: Pendisiplinan Tak Boleh dengan Kekerasan
-
Sosok Kepsek SMAN 1 Cimarga: Dituding Tampar Siswa Merokok, Bikin Ratusan Murid Mogok
-
5 Fakta Kunci Geger Kepsek SMAN 1 Cimarga Tampar Siswa Merokok di Sekolah Berujung Laporan Polisi
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Tembus Tembok Retail Modern: Cara UMKM Jakarta Barat Naik Kelas dari Lokal ke Global
-
5 Shio Paling Hoki Besok 14 Januari 2026, Ada Ular dan Monyet
-
7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
-
5 Body Lotion Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Kulit Jadi Kenyal dan Sehat Terawat
-
5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
-
Bikin Cuan Ngalir Terus, Ini 7 Tanaman Hias Pembawa Keberuntungan untuk Dekorasi Rumah
-
16 Januari 2026 Libur Isra Miraj, Ini Amalan yang Bisa Dilakukan Umat Islam
-
4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
-
Bukan Buka Luka Lama, Psikolog Ungkap Pentingnya Aurelie Moeremans Tulis Pengalaman Traumatiknya
-
Viral Kisah Pilu Aurelie Moeremans, Ini Ciri Pelaku Child Grooming yang Perlu Diwaspadai