Suara.com - Serum mencerahkan wajah di bawah Rp50 ribu kini semakin banyak ditemukan, sehingga kamu tidak perlu menguras dompet untuk merawat kulit.
Banyak produk dengan harga terjangkau yang mengandung bahan aktif yang efektif mencerahkan kulit, menyamarkan noda hitam, dan membuat wajah tampak lebih glowing.
Beberapa produk bahkan memberikan hasil yang terlihat dalam waktu singkat, sehingga cocok untuk kamu yang ingin kulit cerah tanpa menunggu lama.
Jika kamu sedang mencari serum untuk mencerahkan kulit dengan harga di bawah Rp50 ribu, inilah 7 rekomendasinya.
1. Viva Glowing White Serum (Rp22.750)
Viva Glowing White Serum hadir sebagai solusi mencerahkan kulit yang mudah digunakan setiap hari. Kandungan utamanya terdiri dari niacinamide 5%, licorice 1%, dan glutathione yang bekerja untuk meratakan warna kulit.
Kombinasi ini membuatnya efektif menghambat proses pembentukan melanin sehingga wajah tampak semakin cerah.
Niacinamide berperan menghambat perpindahan melanin ke permukaan kulit sehingga rona wajah terlihat lebih bersinar.
Di sisi lain, licorice yang kaya glabridin membantu menekan aktivitas tirosinase, enzim yang memicu produksi melanin berlebih. Bintik hitam dan flek semakin tersamarkan dengan pemakaian rutin.
Tak ketinggalan, glutathione menjadi antioksidan kuat yang menahan proses melanogenesis sekaligus membantu produksi phaeomelanin, pigmen kulit yang lebih terang.
Baca Juga: 5 Serum Wardah Mengandung Anti-Aging untuk Lawan Penuaan Dini, Wajah Tetap Awet Muda
2. Implora 24K Gold Serum (Rp26.000)
Implora 24K Gold Serum menjadi solusi praktis buat kamu yang ingin kulit cerah, kenyal, dan terlihat lebih muda.
Kandungan gold flakes dipadukan dengan 5% niacinamide membuat kulit kusam tampak lebih bersinar. Teksturnya ringan dan mudah meresap.
Serum ini juga diperkaya marine collagen yang berfungsi meningkatkan elastisitas kulit. Dengan pemakaian rutin, kulit terasa lebih kencang dan halus sehingga wajah tampak lebih awet muda.
Kandungan ini bekerja menjaga hidrasi sekaligus memberikan efek plumping alami. Tambahan vitamin C dan ekstrak licorice membuat performanya dalam mencerahkan semakin optimal.
3. Nuface Nu Glow Liquid Brighten & Supple Skin Serum (Rp26.000)
Nuface Nu Glow Serum diformulasikan untuk semua jenis kulit, termasuk yang mudah berjerawat maupun sensitif.
Fokus utamanya adalah mencerahkan wajah sekaligus meredakan peradangan dan kemerahan. Teksturnya juga sangat ringan dan mudah meresap.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
Terkini
-
5 Bedak Waterproof yang Tahan Keringat untuk Usia 55 Tahun, Wajah Jadi Lebih Muda
-
Ramalan Keuangan Zodiak 26 Januari 2026: 4 Zodiak Dapat Bonus Besar di Tanggal Tua
-
7 Rekomendasi Sunscreen SPF 50 untuk Usia 55 Tahun Ke Atas
-
5 Sunscreen Lokal untuk Cegah Garis Halus dan Kerutan Usia 45 Tahun
-
Prinsip Kunci Manajemen Risiko Berbasis Volatilitas untuk Perdagangan Forex Efektif
-
Day Cream atau Sunscreen Dulu? Ini Urutan Skincare dan Rekomendasinya
-
5 Sunscreen Non Comedogenic untuk Flek Hitam Usia 45 Tahun ke Atas
-
Ini 7 Bahaya Menghirup Gas Nitrous Oxide Tabung Whip Pink yang Viral
-
12 Ramalan Shio Terbaru 25 Januari 2026 Tentang Keuangan, Cinta, dan Sial
-
Ruang Bermain yang Bisa Bergerak di Tengah Kota