Lifestyle / Female
Senin, 26 Januari 2026 | 18:55 WIB
lipstik Dior (dior.com)

Suara.com - Bagi para penggemar kecantikan, pasti sudah tidak asing lagi dengan merek Dior. Pasalnya, Dior sudah sejak lama hadir sebagai simbol kemewahan, gaya, serta inovasi dalam dunia mode dan kecantikan. Salah satu produk kecantikan yang paling banyak diburi dari brand ini adalah lipstiknya.

Lipstik Dior tidak hanya menawarkan warna yang memukau, namun juga kenyamanan serta perawatan untuk bibir. Berbagai varian lipstik Dior pun dikenal lantaran memiliki kualitas mewah, pigmentasi intens, hingga kenyamanan tinggi. Bahkan, produk ini kerap kali menggabungkan formulanya dengan lip care untuk menjaga bibir tetap lembab dan sehat alami.

Kelebihan Lipstik Dior

Keunggulan utama dari lipstik Dior meliputi formula yang tahan lama, tekstur ringan, pilihan shade yang banyak, warna elegan, serta kemasan yang stylish dan juga refillable. Nah, ini dia beberapa kelebihan lipstik Dior secara mendetail:

1. Formula Lip Care dan Melembapkan

Beberapa lipstik Dior, termasuk dari seri Dior Addict dan Lip Maximizer, memiliki kandungan bahan alami seperti cherry oil dan asam hialuronat yang mampu melembapkan, menutrisi, hingga mencegah bibir kering dan pecah-pecah.

2. Pigmentasi Tinggi & Pilihan Warna

Sebagai brand kenamaan, Dior turut menawarkan lipstik dengan warna-warna intens bahkan hanya dalam sekali pulasan. Dengan begitu, kamu tidak perlu sering-sering touch up.

3. Ketahanan Tinggi

Untuk seri tertentu seperti Rouge Dior Forever sangat populer karena transferproof dan tahan lama, sehingga cocok buat kamu yang memiliki aktivitas sangat padat.

Baca Juga: 2 Pilihan Lipstik Purbasari yang Tahan Lama, Cocok untuk Sehari-hari

4. Tekstur Nyaman dan Ringan

Meskipun kenbanyakan bertekstur padat, namun lipstik Dior tidak terasa kaku atau berat pada bibir. Hal ini tentu membuat bibir terasa nyaman dan ringan saat beraktivitas sehari-hari.

5. Efek Plumping dan Shine

Varian seperti Dior Addict Lip Maximizer mampu memberikan hasil akhir glossy yang justru membuat bibir tampak lebih penuh dan sehat.

6. Kemasan Elegan dan Refillable

Desain kemasan yang dihadirkannya begitu mewah dan seringkali dapat diisi ulang (refillable), membuatnya jadi salah satu barang koleksi yang bernilai. 

Load More