Lifestyle / Komunitas
Selasa, 27 Januari 2026 | 16:19 WIB
ilustrasi sunscreen untuk pengendara motor (freepik)

Sebagai pengendara motor aktif, kamu perlu menggunakan sunscreen setiap hari sebelum beraktivitas. Sunscreen sendiri adalah produk pelindung utama dari sinar UV yang bisa menyebabkan kerusakan pada kulit. Sinar matahari juga dapat menyebabkan kulit terbakar, hingga berubah jadi hitam.

Suara.com - Tapi, tahukah kamu, efek sinar UV itu tidak hanya bikin kulit hitam atau gosong, tapi juga bisa mempercepat penuaan dini bahkan memicu berbagai permasalahan kulit secara serius. Oleh sebab, sunscreen bisa digunakan sebagai 'benteng utama' agar kulit tetap sehat dan glowing meski sering panas-panasan.

Agar wajah terlindungi saat naik motor, sebaiknya kamu mengaplikasikan sunscreen dengan SPF minimal 30 secara merata pada area wajah dan leher. Nah, dalam artikel ini, kami bakal kasih 7 rekomendasi sunscreen untuk pengendara motor. Yuk, cek satu-satu biar nggak salah beli!

1. Anessa Perfect UV Skincare Milk SPF 50+ PA++++

Anessa Perfect UV Skincare Milk SPF 50+ PA++++ (Shopee)

Pilihan pertama ada Anessa Perfect UV Skincare Milk SPF 50+ PA++++. Produk satu ini didefinisikan sebagai "makin panas, makin ganas" dalam artian yang positif.

Dibekali dengan teknologi Auto Booster, perlindungannya justru akan semakin kuat ketika wajah terpapar panas, keringat, maupum air kondisi yang sangat melekat pada pengendara motor.

Formulanya yang mumpuni, membuat sunscreen ini tak hanya tahan gesekan, namun juga efektif membentuk lapisan pelindung dari debu atau polusi kota.

Harga: Rp250.000

2. Nivea Sun Protect & Moisture SPF 50+ PA+++

Nivea Sun Protect & Moisture SPF 50+ PA+++ (Shopee)

Jika kamu suka naik gunung, bersepeda, traveling ke pantai, atau touring dengan sepeda motor, maka sunscreen ini wajib banget dibawa. Nivea Sun Protect & Moisture diklaim memiliki daya tahan tinggi terhadap air ataupun keringat, jadi formulanya tidak gampang luntur.

Tak hanya itu, tabir surya ini juga dilengkapi dengan kandungan vitamin E yang dapat menjaga kelembapan kulit. Dengan begitu, kulit akan tetap lembut meski sering panas-panasan.

Baca Juga: 7 Bedak Anti Geser untuk Pengendara Motor, Tahan Lama Seharian

Harga: Rp65.000

3. La Roche-Posay Anthelios UVMune 400 Invisible Fluid

La Roche-Posay Anthelios UVMune 400 Invisible Fluid (Shopee)

La Roche-Posay Anthelios UVMune 400 Invisible Fluid sudah sejak lama menjadi sunscreen andalan banyak orang. Pasalnya, sunscreen ini mempunyai perlindungan terhadap UVA dan UVB yang sangat tinggi.

Teksturnya pun ringan dan cair, sehingga cepat meresap serta tidak meninggalkan white cast pada kulit. Produk satu ini cocok digunakan untuk semua jenis kulit, termasuk yang rentan berjerawat, serta ideal untuk base makeup.

Harga: Rp387.000

4. Some By Mi Truecica Mineral 100 Calming Suncream SPF 50+ PA++++

Some By Mi Truecica Mineral 100 Calming Suncream SPF 50+ PA++++ (Shopee)

Bagi yang memiliki kulit sensitif, gampang merah, ataupun berjerawat, Some By Mi Truecica Mineral 100 Calming Suncream SPF 50+ PA++++ bisa jadi pilihan aman.

Diformulasikan dengan Truecica, kombinasi dari tea tree, centella asiatica, dan mugwort, sunscreen ini bisa membanyu menenangkan kulit. Karena termasuk mineral sunscreen, formulanya juga lebih lembut di kulit sensitif.

Harga: Rp150.000

5. CeraVe Facial Moisturising Lotion SPF 50

CeraVe Facial Moisturising Lotion SPF 50 (Shopee)

CeraVe Facial Moisturising Lotion SPF 50 menjadi produk pilihan favorit banyak dermatologis. Memiliki tekstur yang ringan namun tetap melembapkan lantaran dilengkapi formula ceramide dan niacinamide yang dapat memperkuat skin barrier.

Selain melindungi kulit dari paparan sinar matahari, produk satu ini juga bisa sekaligus menggantikan pelembap di siang, sehingga cocok buat rutinitas minimalis.

Harga: Rp220.000

6. Finally Found You! Sunrice All Day Invisible UV Shield SPF 50 Pa++++

Finally Found You! Sunrice All Day Invisible UV Shield SPF 50 Pa++++ (Shopee)

Finally Found You! Sunrice All Day Invisible UV Shield SPF 50 Pa++++ dibekali dengan kandungan niacinamide, panthenol, hyaluronic acid, hingga ceramide yang dapat menghidrasi sekaligus menjaga skin barrier.

Berkat formulanya, sunscreen ini sangat cocok buat kamu yang aktif berkegiatan di luar ruangan, terutama yang sering beraktivitas di bawah panas matahari. Formulanya juga nyaman diaplikasikan pada segala jenis kulit dan mampu memberi proteksi secara maksimal.

Harga: Rp130.000

7. Acnaway 3 in 1 Acne Sun Serum Sunscreen SPF 50 PA++++

Acnaway 3 in 1 Acne Sun Serum Sunscreen SPF 50 PA++++ (Shopee)

Bagi yang memiliki tipe kulit sensitif dan mudah berjerawat, maka sunscreen Acnaway 3 in 1 Acne Sun Serum bisa menjadi solusi bagi pengendara mktor.

Produk satu ini memiliki kandungan berupa salicylic acid (BHA), niacinamide, tea tree oil, dan zinc PCA yang dapat bekerja untuk mengatasi jerawat serta melindungi kulit dari paparan sinar UV.

Seperti namanya, teksturnya juga hadir sangat ringan seperti serum. Tak heran bila sunscreen satu ini bisa jadi pilihan terbaik karena menggabungkan pelembab, pereda jerawat, sekaligus pelindung kulit.

Harga: Rp50.000

Tips Memilih Sunscreen Buat Aktivitas Outdoor

Agar tidak salah pilih produk, ini dia beberapa tips penting sebelum beli sunscreen buat aktivitas outdoor seperti motoran:

1. Pilih sunscreen dengan SPF minimal 30, idealnya 50+ buat perlindungan maksimal.
2. Pastikan terdapat label PA+++ atau PA++++ yang berfungsi sebagau proteksi sinar UVA.
3. Gunakan tabir surya dengan formula waterproof jika kamu sering keringatan atau berenang.
4. Sesuaikan dengan jenis kulit.
5. Reapply setiap 2–3 jam sekali, terutama jika kamu banyak beraktivitas di luar ruangan.

Demikian tadi beberapa rekomendasi sunscreen untuk pengendara motor. Semoga menemukan yang cocok!

Kontributor : Putri Ayu Nanda Sari

Load More