- Modinity Fashion Parade 2026 dilaksanakan pada 17 Januari 2026 di Candi Borobudur, sebagai ekspresi kolektif brand Modinity Group.
- Perhelatan bertema "Infinite Wonders" ini menampilkan kolaborasi enam brand di runway sepanjang 125 meter dengan lebih dari 200 model.
- Acara ini mempertemukan warisan budaya Nusantara dengan visi masa depan fashion Asia Tenggara melalui koleksi keenam brand tersebut.
Koleksi dengan Identitas Kuat
Buttonscarves menghadirkan koleksi yang mengeksplorasi struktur, tekstur, dan pergerakan melalui pendekatan modern yang terukur.
Teknik printing, embroidery, dan sequin diaplikasikan secara presisi, dengan monogram khas yang hadir halus sebagai identitas desain. Siluet bergerak dari struktur tegas hingga drapery lembut, mencerminkan perempuan modern yang elegan, berani, dan ekspresif.
Benang Jarum, yang tampil untuk ketiga kalinya di MFP, mempersembahkan rangkaian koleksi Raya bertajuk “Refined Simplicity for Eid Fitr”.
Tiga seri, Marchesa Collection, Blooming Eid, dan The Regal menghadirkan interpretasi Raya yang hangat, dari nuansa ceria hingga formal, dengan material khas yang nyaman dan rapi untuk menemani kebersamaan keluarga.
Nada Puspita menghadirkan Raya Symphony, sebuah pagelaran koleksi Raya yang memadukan modest fashion dengan storytelling visual kuat.
Seri Majestica Raya, Gardenia Eid, dan Sweet Eid menampilkan eksplorasi artwork khas Nada Puspita, dari bold dan glamor hingga lembut dan feminin, menggambarkan spektrum suasana Ramadan dan Hari Raya.
Zyta Delia mempersembahkan koleksi “The Sculpted Elegance”, refleksi desain yang kuat namun lembut, unik namun wearable.
Terinspirasi dari filosofi wearable anytime, anywhere, koleksi ini menampilkan siluet terstruktur yang tetap fleksibel mengikuti aktivitas perempuan modern.
Baca Juga: NumoFest 2026 Dukung Ratusan Pelaku UMKM Lewat Gang Dagang, QRIS Tap, Sampai Film Bertema Religi
CALLA menghadirkan Pushpa Raya, koleksi penuh warna dengan motif bunga pansy yang dipadukan elemen geometris.
Terinspirasi dari konsep homecoming, koleksi ini merefleksikan pertumbuhan dan keberanian baru, menjadikan sesuatu yang familiar terasa segar kembali.
Sementara itu, Rizman Ruzaini membawa koleksi Spring Summer 2026 bertajuk “The Hikayat of Ratna”.
Terinspirasi dari tradisi hikayat Melayu dan nuansa 1001 Nights, koleksi ini menerjemahkan kisah kesetiaan, keteguhan, dan keberanian ke dalam busana dengan siluet khas dan craftsmanship yang presisi.
Pertunjukan kian istimewa dengan penampilan Yura Yunita, Marcell Siahaan, dan Katon Bagaskara, yang menghadirkan atmosfer emosional dan selaras dengan narasi runway.
Bagi Nada Puspita, alunan musik nostalgia Katon Bagaskara menjadikan Raya Symphony sebagai pengalaman yang tak terlupakan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
-
Cara Daftar Antrean KJP Pangan Bersubsidi DKI Jakarta 2026, Cek di Sini!
-
5 Tren Warna Baju Lebaran 2026, Bikin Penampilan Makin Fresh dan Elegan
-
4 Rekomendasi Liquid Foundation Lokal dengan Hasil Natural dan Perlindungan UV
-
5 Sepatu Running Lokal Sekelas Asics Gel Kayano: Kualitas Top, Harga Rp400 Ribuan
-
5 Cushion Minim Oksidasi untuk Usia 40-an, Bisa Menyamarkan Tanda Penuaan
-
5 Rekomendasi Sunscreen Murah di Indomaret, Bikin Wajah Cerah Terlindungi
-
Reset Tubuh dan Pikiran , Menata Ulang Gaya Hidup Sehat di Awal Tahun
-
Daftar Barang yang Wajib Ada di Tas Siaga Bencana Anda
-
5 Sunscreen untuk Wanita 35 Tahun ke Atas, Ampuh Hempas Flek Hitam