Suara.com - Puluhan rumah warga di Kabupaten Jembrana, Bali, diserang ulat bulu, yang beberapa di antaranya masuk ke dalam rumah hingga membuat penghuninya gatal-gatal.
Pantauan di lapangan, Sabtu (13/12/2014), ribuan ulat bulu menyerang puluhan rumah di empat lokasi yaitu Desa Tegalbadeng Timur, Kelurahan Lelateng, Kelurahan Baler Bale Agung, Kecamatan Negara dan Kelurahan Pendem, Kecamatan Jembrana.
"Ribuan ulat bulu berada di sekitar rumah saya sejak tiga hari lalu. Awalnya di pohon, tapi sekarang sudah mulai masuk ke rumah bahkan hingga ke dalam kamar," kata Ketut Putra Utama, warga di Kelurahan Pendem.
Menurutnya, bulu-bulu ulat tersebut menyebabkan gatal pada tubuh, selain membuat risih karena masuk ke dalam rumah.
Ia mengaku, tahun sebelumnya juga banyak ulat bulu, namun bentuk fisiknya lain dengan yang bermunculan saat ini.
"Yang dulu badannya besar dengan bulu hitam kemerahan, sementara yang sekarang ukurannya lebih kecil dengan bulu hitam pekat," ujarnya.
Untuk mengatasi serangan ulat bulu ini, warga hanya bisa menyapunya saat masuk ke dalam rumah, sementara untuk tindakan pemusnahan mereka berharap bantuan pemerintah.
Menurut Putra, warga sudah melaporkan serangan ribuan ulat bulu ke ke kantor kelurahan, dan mendapatkan informasi dinas terkait dari Pemkab Jembrana akan turun untuk melakukan pengecekan.
Pegawai Bagian Pengendalian Hama, Dinas Pertanian, Perkebunan Dan Peternakan Jembrana, Nyoman Juna mengatakan, pihaknya sudah mengambil contoh ulat tersebut, dan akan membawanya ke laboratorium di Denpasar. (Antara)
Tag
Berita Terkait
-
Heboh Ulat Bulu Kucing di Amerika Sebabkan 16 Anak Tewas, Kemenkes Buka-bukaan Soal Faktanya
-
Kabar Ulat Bulu Mematikan dari Amerika Bikin Geger Warga Pamakasan, Polisi Ungkap Fakta Sebenarnya
-
Mudah Dilakukan, 3 Cara Sederhana Mengurangi Efek Gatal Karena Ulat Bulu
-
Emak-emak Tergiur Iklan, Hasil Makeup Alisnya Malah Mirip Ulat Bulu
-
5 Cara Mengatasi Rasa Gatal Akibat Bersentuhan dengan Ulat Bulu
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
5 Fakta OTT Kepala Pajak Jakut: Suap Rp6 Miliar Lenyapkan Pajak Rp59 Miliar
-
Megawati Tiba di Rakernas PDIP, Siapkan Arahan Tertutup Usai Disambut Prananda Prabowo
-
Gus Yaqut Tersangka Skandal Haji, Tambah Daftar Panjang Eks Menteri Jokowi Terjerat Korupsi
-
Konsisten Tolak Pilkada Lewat DPRD, PDIP: Masa Hak Rakyat Bersuara 5 Tahunan Mau Diambil?
-
Pakar Klarifikasi: Bongkar Tiang Monorel Rasuna Said Hanya Rp300 Juta, Bukan Rp100 Miliar
-
Selamat Tinggal Rompi Oranye? KPK Tak Akan Lagi Pamerkan Tersangka Korupsi di Depan Kamera
-
PDIP: Kami Penyeimbang, Bukan Mendua, Terungkap Alasan Ogah Jadi Oposisi Prabowo
-
Subuh Mencekam di Tambora: Api Amuk 15 Bangunan, Kerugian Tembus Rp1,7 Miliar
-
Trump Dikabarkan Kirim Operasi Khusus Militer AS untuk 'Caplok' Greenland
-
Wanti-wanti Peneliti UGM Soal Superflu, Tetap Bisa Fatal Bagi yang Rentan