Suara.com - Wali Kota Bandung Ridwan Kamil, Kamis (8//1/2015) meluncurkan gerakan "Kamis English" untuk membudayakan berbahasa Inggris. Gerakan yang akan diberlakukan setiap hari Kamis ini dilakukan dalam rangka menyongsong Asian Economic Community (AEC) 2015.
"Kita akan menunjukkan kepada dunia bahwa Bandung siap memasuki era pasar bebas ASEAN 2015," kata Ridwan Kamil di sela-sela peluncuran Kamis English di Balai Kota Bandung. Hadir pada kesempatan ini para camat dan lurah se-Kota Bandung.
Menurut laki-laki yang biasa dipanggil Emil ini, Kamis English untuk membiasakan warga Bandung berbahasa Inggris dalam satu hari. Tujuannya untuk mempersiapkan sumber daya manusia karena pada tahun ini, Indonesia sudah masuk ke Asean Free Trade Area (AFTA), agar SDM-nya semakin percaya diri menghadapi tantangan kompetisi internasional.
Ia menyebutkan dalam kondisi apapun pada setiap hari Kamis, untuk tidak berhenti belajar dan jangan takut salah menggunakan bahasa itu dalam pergaulan.
Emil mengimbau warga Bandung untuk mempelajari Bahasa Inggris dengan cara menyenangkan dan berharap menjadi salah satu point penambah indeks kebahagiaan masyarakat Bandung, selain itu Bandung akan disiapkan untuk menjadi kota favorit di tingkat internasional.
"Bulan lalu Kota Bandung menjadi peringkat empat Asia sebagai kota tujuan wisata setelah Seoul Korea, Bangkok Thailand dan Mumbay di India," kata Ridwan Kamil.
Program dan gerakan "Kamis English" di Kota Bandung itu juga melibatkan sejumlah lembaga pendidikan yang kompeten dalam pendidikan bahasa asing seperti Sekolah Tingga Bahasa Asing (STBA) Bandung, dan lembaga pendidikan LIA Bandung, TBI dan juga "Mr Odoy" team.
Pada kesempatan itu, Ridwan Kamil mencoba kemampuan seorang lurah untuk berbahasa Inggris untuk menjelaskan peran dan fungsi mereka dalam pelayanan kepada publik. (Antara)
Berita Terkait
-
Thom Haye dan Keluarga Dapat Ancaman Pembunuhan, Polda Jabar Buka Suara
-
Nonton Persib Bandung vs Persija Jakarta, John Herdman Sampai Geleng-geleng
-
Persib Libas Persija! Umuh Muchtar: Ini Kemenangan yang Ditunggu Bandung
-
Klasemen Super League 2025 Terbaru: Persib Bandung Geser Borneo FC dari Puncak Usai Tekuk Persija
-
Persija Jakarta Bereaksi Usai Allano Lima jadi Korban Rasisme
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Demokrat Bicara Soal Sikap SBY Terkait Pilkada Dipilih DPRD: Serahkan Ke AHY, Ikuti Langkah Prabowo
-
KPK Geledah Kantor DJP, Amankan Dokumen dan Uang 8.000 SGD
-
Dede Yusuf Jelaskan Makna 'Matahari Satu' SBY: Demokrat Satu Komando di Bawah AHY
-
Tragis! Tiga Warga Cilincing Tersengat Listrik di Tengah Banjir Jakarta Utara
-
IKN Nusantara: Narasi Kian Meredup Meski Pembangunan Terus Dikebut?
-
Kejaksaan Agung Mutasi 19 Kepala Kejaksaan Negeri di Awal Tahun
-
KPK Ungkap Petinggi PBNU Diduga Terima Aliran Uang Korupsi Kuota Haji
-
Fahri Hamzah: Pilkada Lewat DPRD Diskusi Efisiensi, Jangan Terlalu Curigai Prabowo
-
Sekolah Tanpa Hukuman? Begini Arah Baru Disiplin ala Abdul Muti
-
Hadapi Cuaca Ekstrem, Jaga Kesehatan dan Kebersihan dengan 10 Tips Ini