Suara.com - Atlet tunggal putra unggulan Malaysia Lee Chong Wei berharap dapat membangkitkan kepercayaan dirinya pada Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2015 setelah terlepas dari kasus doping pada Mei 2015 lalu.
"Saya ingin mengembalikan kepercayaan diri seperti saat meraih peringkat pertama dunia. Saya geram karena penyesuaian saya lama setelah istirahat selama delapan bulan," kata Chong Wei selepas pertandingan putaran ketiga di Stadion Istora Senayan Jakarta, Kamis malam (13/8/2015)
Pada pertandingan putaran ketiga, Chong Wei menang atas wakil Tiongkok Wang Zhengming dengan skor 21-17, 21-19 dalam waktu 49 menit.
"Penampilan Wang Zhengming tidak sebagus saat dia mengikuti turnamen Taipei Terbuka lalu," kata pemain yang meraih medali perak pada Kejuaraan Dunia 2014 dan 2013 itu.
Chong Wei mengaku terus berusaha mendorong diri untuk berlatih keras demi Kejuaraan Dunia 2015 saat dilarang mengikuti turnamen-turnamen bulu tangkis pada pertengahan 2014.
"Saya tidak punya masalah dengan kondisi badan, tapi mungkin kepercayaan diri saja. Saya ingin mengembalikan itu. Saya telah mendapatkannya sejak Taipei Terbuka. Saya harap kepercayaan diri saya mencapai 95 persen di sini," katanya.
Atlet berusia 32 tahun itu mengatakan persaingan nomor tunggal putra dalam Kejuaraan Dunia sangat ketat karena banyak pemain muda dari berbagai negara.
"Setiap tahun selalu Lin Dan dan Chong Wei yang dilihat. Tapi, sekarang ada Chen Long, Jorgensen, Momota, dan Srikanth yang juga pemain bagus. Tentu tekanan pada kejuaraan dunia lebih tinggi karena berbeda dengan turnamen super series lain," katanya.
Pada pertandingan perempat final, Chong Wei akan menghadapi tunggal putra Hong Kong Hu Yun yang telah mengalahkan wakil India Srikanth Kidambi pada pertandingan putaran ketiga dengan skor 14-21, 21-17, 23-21. (Antara)
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Berkas Roy Suryo Cs Dilimpahkan ke Kejaksaan, Kapan Tersangka Fitnah Ijazah Palsu Jokowi Disidang?
-
Banjir Jakarta Utara, 643 Warga Semper Barat Mengungsi, Kapolda: Kami Pastikan Terlayani dengan Baik
-
Banjir Jakarta, Sekitar 1.600 Warga Masih Mengungsi hingga Selasa Pagi
-
Jakarta Masih Dikepung Banjir Pagi Ini, 28 RT dan 6 Ruas Jalan Tergenang Air
-
Hujan Masih Akan Guyur Seluruh Jakarta Hari Ini
-
Modus Paket Online, Polisi Gagalkan Peredaran Vape Narkotika di Jakbar
-
Tolak Wacana Pilkada Lewat DPRD, PDIP Intens Lobi Partai Lain di Parlemen
-
Demo di Komdigi, Massa Minta Takedown Mens Rea di Netflix dan Ancam Lanjutkan Aksi ke Polda Metro
-
Nyumarno Diperiksa KPK Terkait Kasus Suap Ijon Proyek Bupati Bekasi Nonaktif Ade Kunang
-
Registrasi Akun SNPMB 2026 dan Jadwal Pelaksanaan SNBP Terbaru