Suara.com - Kapolri Jenderal Badrodin Haiti memprediksi, pesawat Trigana Air ATR 42/300 hilang kontak saat melintasi wilayah pegunungan Oksibil, Kabupaten Pegunungan Bintang, Papua, Minggu (16/8/2015).
Dia memperkirakan pesawat hilang kontak disebabkan cuaca buruk di wilayah pegunungan tersebut.
"Kalau mau ke Oksbil (Papua) itu biasanya melintasi bukit, mungkin cuacanya jelek. Gunung itu yang mungkin jadi penghambat," kata Badrodin usai menghadiri upacara Hari Pramuka ke-54 di lapangan bumi perkemahan Cibubur, Jakarta Timur.
Badrodin mengaku, mendapat informasi dari pihak terkait, pesawat yang mengangkut 54 orang itu hilang kontak sekitar pukul 14.55 WIT.
"Harusnya jam 15.15 WIT sudah mendarat, namun sampai waktunya belum mendarat," ujarnya.
Atas insiden itu, lanjut Badrodin, pihaknya telah berkoordinasi dengan pihak terkait untuk membantu proses pencarian.
"Kami sudah koordinasi, karena memang cuacanya tidak mungkin kan kami lakukan (pencarian) karena sudah sore. Biasanya setelah jam satu itu cuacanya memang jelek," tuturnya.
Dia menambahkan, bila dibutuhkan, pihaknya akan mengerahkan helikopter Polri untuk membantu proses pencarian pesawat tersebut.
"Kalau kami bisa kerahkan helikopter, ya kami kerahkan. Biasanya ini dibawah kendali SAR. Kami hanya memberikan bantuan saja," katanya.
Diberitakan sebelumnya, proses pencarian pesawat Trigana bermuatan 54 orang tersebut terkendala cuaca dan waktu.
"Cuaca di sana tidak memungkinkan, saat ini sudah malam," kata Kepala Pusat dan Komunikasi Kementerian Perhubungan J. A. Barata saat dihubungi Suara.com.
Ketika ditanya, apakah pencarian pesawat tersebut akan ditunda hingga besok? Barata mengiyakan.
"Iya, menunda," kata Barata.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
Menteri PANRB Rini Widyantini: Paguyuban PANRB Perkuat Ekosistem Birokrasi Kolaboratif
-
Orang Tua Wajib Waspada! Kapolri Sebut Paham Ekstrem Kini Susupi Hobi Game Online Anak
-
Aset Sudah Disita tapi Belum Diperiksa, KPK Beri Sinyal Tegas untuk Ridwan Kamil
-
Indonesia Resmi Akhiri KLB Polio Tipe 2, Menkes Ingatkan Anak-anak Tetap Harus Vaksin Sesuai Usia
-
Jaga Warga Diperluas hingga Pedukuhan, Kapolri Tekankan Penyelesaian Masalah Lewat Kearifan Lokal
-
Polisi: Pelaku Ledakan SMAN 72 Pesan Bahan Peledak Online, Kelabui Ortu Pakai Alasan Eskul
-
Kapolri dan Sri Sultan Pimpin Apel Jaga Warga, Perkuat Keamanan Berbasis Komunitas di DIY
-
Grebek Jaringan Online Scam, Otoritas Myanmar Tangkap 48 WNI
-
Prabowo dan Dasco Bertemu di Istana: Bahas Kesejahteraan Ojol hingga Reforma Agraria
-
Bobby Nasution Tak Kunjung Diperiksa Kasus Korupsi Jalan, ICW Curiga KPK Masuk Angin