Suara.com - Seorang perempuan yang mengalami kebutaan selama lebih dari 20 tahun kembali memperoleh penglihatannya setelah terjatuh dan terantuk kepalanya di rumahnya di Florida, Amerika Serikat.
Mukjizat tersebut dialami Ann Franco, perempuan yang kini sudah berusia 70 tahun. Ann menjadi buta secara perlahan setelah mengalami cedera tulang belakang dalam kecelakaan mobil pada tahun 1993 silam.
Setelah lebih dari dua dekade , kecelakaan kecil di rumahnya tersebut membuat penglihatan Ann kembali pulih. Para dokter masih mencari tahu, bagaimana hal ini bisa terjadi.
"Saya sebelumnya benar-benar buta, yang saya lihat hanya kegelapan," kata Ann kepada Independent.
"Saya sedang di ruang keluarga, lalu berjalan ke pintu. Kaki saya terantuk lantai sehingga membuat saya jatuh. Bagian belakang kepala saya terantuk sesuatu, mungkin perapian," sambungnya.
Peristiwa itu terjadi pada bulan Agustus 2015. Sejak saat itu ia mengenakan alat penyangga leher sampai menjalani operasi bedah leher beberapa pekan lalu. Ketika itu, ia masih buta.
Setelah empat jam menjalani masa pemulihan, ia menjalani penglihatannya perlahan kembali. Ia pun bingung dan tidak menyadari apa yang terjadi.
"Saya bisa melihat kaki di atas tempat tidur saya dan berkata, 'Hei perempuan berbaju ungu, tolong berikan obat penghilang rasa sakit'. Saya benar-benar kesakitan," kata Ann.
"Keponakan saya berkata: 'apa yang baru saja kau katakan?' dan saya pun menyadari bahwa saya bisa melihat," kisahnya.
"Saya adalah perempuan paling bahagia di dunia. Ini amat luar biasa. Semua orang datang dan berkata: 'Kau adalah perempuan yang mengalami mukjizat'," kenangnya.
Pakar bedah syaraf Dr John Afshar, yang melakukan operasi, mengatakan bahwa ia tidak mengira penglihatan Ann akan terpengaruh.
"Kembalinya penglihatan Mary Ann Franco adalah benar-benar mukjizat," katanya.
"Saya tidak memiliki penjelasan ilmiah tentang itu," sambungnya.
Menurutnya, satu-satunya kemungkinan yang terjadi adalah, kecelakaan yang dialami Ann membuka hambatan pada aliran darah ke otak yang mengontrol penglihatan.
Ann meyakini, apa yang ia alami adalah campur tangan Tuhan. Ia menyatakan betapa bahagianya ia sekarang karena bisa melihat keluarganya lagi. Penglihatan, katanya, mengubah cara pandangnya terhadap dunia.
"Segalanya terlihat lebih kecil bagi saya, sejak saya bisa melihat. Saya merasa ruangan ini lebih besar, tapi ternyata tidak sebesar yang saya pikir," kata Ann.
Meski harus menjalani operasi katarak, Ann mengaku enggan. Ia terlalu bahagia karena sudah bisa melihat kembali.
"Penglihatan saya hebat sekarang, meski saya pergi ke dokter mata dan mereka bilang saya harus menjalani operasi katarak di kedua mata saya. Tapi saya bilang tidak, saya sudah mendapatkan penglihatan saya, saya tidak ingin menjalani operasi saat ini," pungkasnya. (Independent)
Berita Terkait
-
BCL, Ariel NOAH, dan Prince Poetiray Nyanyikan Selalu Ada di Nadimu di Konser Jumbo
-
Bikin Haru, Ariel NOAH Bawakan Lagu Ambilkan Bulan Bu di Konser Jumbo
-
Kejutan Manis di Konser Jumbo, Vina Panduwinata Muncul Nyanyikan Kumpul Bocah
-
Geng Jumbo Naik Panggung Bareng Maliq & DEssentials, Buka Konser dengan Kejutan
-
Ulasan Buku Keajaiban Rutinitas, Bikin Hidup Terarah dengan Manajemen Waktu
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
Terkini
-
Gelar Pahlawan untuk Soeharto, KontraS: Upaya Cuci Dosa Pemerintah
-
Ketua BAM DPR Aher Janji UU Ketenagakerjaan Baru akan Lebih Baik Usai Temui Buruh KASBI
-
Lewat Kolaborasi dengan Iko Uwais di Film TIMUR, BNI Dukung Industri Film Nasional
-
Internet di Indonesia Masih Belum Merata, Kolaborasi Infrastuktur adalah Jalan Pintasnya
-
Aksi Buruh KASBI di DPR Bubar Usai Ditemui Aher, Janji Revisi UU Ketenagakerjaan
-
Komoditas Nikel Indonesia Menguat, Hilirisasi Jadi Kunci
-
Bahlil Sarankan Mantan Presiden Dapat Anugerah Gelar Pahlawan Nasional, Termasuk Soeharto
-
Ajukan PK, Adam Damiri Akan Hadirkan Enam Ahli di Sidang Asabri
-
Komisi VII DPR Sentil Industri Film Nasional: 60 Persen Dikuasai Kelompok Tertentu, Dugaan Monopoli?
-
Warga Baduy Korban Begal Ditolak RS? Ini Klarifikasi Gubernur Pramono Anung