Suara.com - Wabah Ebola, MERS CoV, dan Zika yang menjadi endemi di beberapa negara belakangan ini memiliki satu kesamaan. Penyakit-penyakit tersebut sama-sama ditularkan dari hewan.
Indonesia, menurut Menteri Kesehatan Nila F. Moeloek sudah sepatutnya waspada terhadap potensi penyebaran penyakit menular ini. Banyak kerugian yang timbul jika penyakit yang tergolong zoonosis ini tidak diantisipasi.
"Tren penyakit kini memang telah bergeser dari penyakit menular ke tidak menular. Tapi penyakit menular yang bersumber dari hewan atau zoonotik harus kita waspadai karena bisa menjadi wabah atau pandemi yang menyebabkan kerugian yang luar biasa," ujarnya usai membuka Global Health Security Agenda (GHSA) di Jakarta, Selasa (23/8/2016).
Namun, lanjut Menkes Nila, untuk mewaspadai potensi penularan penyakit bersumber hewan ini, Indonesia tak bisa bergerak sendiri. Butuh dukungan dari negara-negara lain yang tidak hanya bertujuan untuk menekan jumlah kesakitan dan kecacatan dari suatu infeksi penyakit, tapi juga menekan dampak sosial dan ekonomi dari masalah kesehatan.
"Untuk itu Indonesia dan negara-negara anggota WHO menginisiasi forum Global Health Security Agenda (GHSA) untuk betul-betul kerja sama scara global dalam mengatasi ancaman kesehatan yang serius," tambahnya.
Pada gelaran GHSA kedua ini, Indonesia mendapat mandat sebagai tuan rumah pelaksana. Dalam forum Internasional ini negara-negara GHSA yang berpartisipasi akan memperkuat koordinasi demi mengimplementasikan 11 paket aksi sejalan dengan Peraturan Kesehatan Internasional (IHR).
"Tugas kita membuat suatu pertemuan untuk mengoordinasi 11 paket aksi ini. Kita bisa lihat implementasinya dari sisi regional, nasional maupun global," ujar Menkes.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
Drama London: Paspampres Klarifikasi Soal Halangi Jurnalis Saat Kawal Presiden Prabowo
-
Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
-
Curhat Pimpinan KPK ke DPR: Alat Kurang Canggih Jadi Hambatan Utama OTT
-
Animo Tinggi, PDIP Minta Kemensos 'Gaspol' Bangun Sekolah Rakyat
-
PSI: Polri Harus Tetap di Bawah Presiden, Bukan Jadi Kementerian
-
KND Kawal Hak Atlet Disabilitas, Kontingen Indonesia Raih 135 Emas di ASEAN Para Games 2025
-
Ketua DPRD DKI Kawal Janji Pramono Lepas Saham Perusahaan Bir, Kaji Opsi Tukar Guling
-
Jadi Ipar Presiden RI, Soedradjad Djiwandono Ngaku Kudu Hati-hati Komentari Masalah Dalam Negeri
-
Kali Ciliwung Meluap, 11 RT di Jakarta Terendam Banjir
-
'Awal Tahun yang Sempurna', Daftar 4 Kritik Adian Napitupulu Terhadap Pemerintahan Prabowo