Suara.com - Kurang lebih masih ada tiga bulan lagi balapan MotoGP musim 2017 akan bergulir. Meski masih lama, namun pebalap veteran Valentino Rossi rupanya sudah punya analisis terkait siapakah yang berpotensi jadi juara dunia musim depan.
Menurutnya, persaingan di tahun depan tidak akan banyak jauh berbeda seperti beberapa musim terakhir. Nama-nama seperti Marc Marquez, Jorge Lorenzo, termasuk dirinya masih jadi kandidat terkuat.
Satu nama lain yang menurutnya masuk dalam perhitungan adalah rekan barunya di Movistar Yamaha, Maverick Vinales. Potensi itu dilihat Rossi setelah Vinales tampil impresif dengan mendominasi tes musim dingin MotoGP 2017 selama dua hari di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, pertengahan November lalu.
Selain itu, dari kabar yang beredar, meski pihak Yamaha tidak melansir hasil tes di Malaysia, Vinales dikabarkan kembali berhasil mengungguli Rossi pada tes privat di Sirkuit Sepang akhir November lalu.
"Saya rasa favorit juara dunia tahun depan adalah Marquez, Lorenzo, saya...kemudian Vinales. Kita lihat saja perkembangannya nanti," kata Rossi usai menjuarai ajang Monza Rally Show akhir pekan lalu.
Musim 2016 sendiri jadi musim terbaik Vinales di gelaran MotoGP. Menunggangi motor Suzuki, Vinales berhasil menempati peringkat keempat klasemen akhir dengan 202 poin di bawah Marquez, Rossi, dan Lorenzo.
Tercatat, juara dunia kelas Moto3 2013 tersebut empat kali naik podium. Salah satunya saat dia menjuarai balapan Grand Prix Inggris di Sirkuit Silverstone, 4 September 2016. (Motorsport)
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Banjir Jakarta Mulai Surut, BPBD Sebut Sisa Genangan di 3 RT
-
Petinggi PBNU Bantah Terima Aliran Dana Korupsi Haji Usai Diperiksa KPK
-
Bertemu Dubes Filipina, Yusril Jajaki Transfer Narapidana dan Bahas Status WNI Tanpa Dokumen
-
Dianggap Menista Salat, Habib Rizieq Minta Netflix Hapus Konten Mens Rea
-
Antisipasi Banjir, Pramono Luncurkan Operasi Modifikasi Cuaca di Jakarta
-
Mengapa KPK Tak Lagi Tampilkan Tersangka Korupsi?
-
Polda Metro Gerebek Clandestine Lab Etomidate di Greenbay Pluit, WNA Tiongkok Jadi Peracik!
-
Roy Suryo Endus Manuver 'Balik Kanan' Eggi Sudjana soal Ijazah Jokowi, Ada Apa?
-
Pendukung Israel Minta AS Segera Caplok Greenland, RUU Aneksasi Sudah Disiapkan
-
Demokrat Bicara Soal Sikap SBY Terkait Pilkada Dipilih DPRD: Serahkan Ke AHY, Ikuti Langkah Prabowo