Suara.com - Sejak dulu, sangat jarang—jika tak mau mengatakan tidak ada—perempuan yang mau “dimadu” atau berbagi ranjang dengan wanita lain. Begitu pula Syarifah Fadlun Yahya, istri dedengkot FPI Muhammad Rizieq Shihab.
Umi Syarifah, begitu ia biasa dipanggil, betul-betul marah ketika skandal percakapan mesum yang diduga dilakukan Firza Husein dengan suaminya beredar dan dinikmati publik melalui laman baladacintarizieq.com.
"Waktu itu, Umi Syarifah (istri Rizieq) marah. Tetapi Habib Rizieq lebih marah," ujar Kapitra Ampera, Pengacara Rizieq, di Kantor AQL, Tebet, Jakarta Selatan, Selasa (16/5/2017).
Ia mengatakan, kemarahan Rizieq lebih besar karena menilai kasus itu merupakan fitnah untuk menjatuhkan dirinya serta merusak rumah tangganya.
"Habih marah, karena istrinya dibawa-bawa, ada pihak-pihak yang ingin memecah belah rumah tangga Habib Rizieq," tukasnya.
Meski sempat timbul prahara, Kapitra mengklaim hubungan Rizieq dan sang istri sudah kembali akur.
Itu setelah Rizieq bersumpah tak terlibat asmara terlarang dengan perempuan mana pun dan tidak pernah mesum melalui percakapan.
"Dua-duanya marah, namun keduanya sudah akur satu sama lain, saling setia dan saling berdamai. Habib Rizieq sudah memberikan pernyataan tidak pernah berzina, membunuh, dan meminum minuman keras,” terangnya.
Baca Juga: Membaca Kekuatan JK Melawan Jokowi di Pilpres 2019
Ia menambahkan, pihak keluarga juga marah besar atas kasus yang menyeret tokoh GNPF MUI itu.
"Keluarga sedih dan marah, tidak bisa terima.Tapi mereka hanya bisa berdoa dan mereka pergi umrah, munajat agar Allah memberikan kekuatan," tuturnya.
Namun, Selasa siang, Polda Metro Jaya memastikan pelaku percakapan mesum yang beredar di laman baladacintarizieq.com, identik dengan Firza Husein dan pentolan FPI Muhammad Rizieq Shihab.
Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Komisaris Besar Raden Prabowo Argo Yuwono mengatakan, keidentikan tersebut dibuktikan penyidik melalui analisis yang diberikan ahli telematika.
"Identik, saksi ahli bilang begitu ya," kata Argo di Polda Metro Jaya.
Tapi, kata dia, Firza tetap membantah dan tak mau mengakui hasil identifikasi tersebut. Hingga berita ini diunggah, Firza masih diperiksa kepolisian.
Berita Terkait
-
Polisi: Percakapan Mesum Firza dengan Habib Rizieq Identik
-
Terkuak! Habib Rizieq dan Istri Sempat Ribut karena 'Chat Sex'
-
Pengacara: Habib Rizieq Jadi Tersangka, Pengikutnya Akan Gaduh
-
Pimpinan DPR Minta Rizieq Shihab Penuhi Pemeriksaan Polisi
-
Usai Gelar Perkara, Polisi Buru Habib Rizieq di Luar Negeri
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
HUT ke 68 Bank Sumsel Babel, Jajan Cuma Rp68 Pakai QRIS BSB Mobile
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
Terkini
-
IKJ Minta Dukungan Dana Abadi Kebudayaan, Pramono Anung Siap Tindaklanjuti
-
PLN Perkuat Transformasi SDM di Forum HAPUA WG5 ke-13 untuk Dukung Transisi Energi Berkelanjutan
-
Hadapi Musim Hujan, Kapolda Metro Petakan Wilayah Rawan hingga Siagakan Ratusan Alat SAR!
-
Tunggakan 23 Juta Peserta BPJS Kesehatan Bakal Dihapus Pemerintah, Tapi Wajib Lakukan Ini
-
Guntur Romli Skakmat Budi Arie, Jejak Digital Projo Terbongkar: Dulu Jilat, Kini Muntahin Jokowi
-
PSI Puji Prabowo yang Siap Tanggung Utang Whoosh: Sikap Negarawan Bijak
-
Hindari Jerat Penipuan! Kenali dan Cegah Modus Catut Foto Teman di WhatsApp dan Medsos
-
Mahasiswa Musafir Tewas Dikeroyok di Masjid Sibolga: Kemenag Murka, Minta Pelaku Dihukum Berat
-
KPK Bongkar Modus 'Jatah Preman' Gubernur Riau, Proyek Dinas PUPR Dipalak Sekian Persen
-
Peringatan Dini Cuaca Ekstrem Hari Ini, Daerah Anda Termasuk yang Waspada? Cek di Sini!