Suara.com - Wakapolri Komjen Pol Syafrudin mengklaim angka kenyamanan pemudik selama arus mudik 2018 meningkat sebanyak 60 persen. Sedangkan angka kecelakaan lalulintas mengalami penurunan sebanyak 30 persen dibandingkan tahun lalu.
Menurunnya angka kecelakaan dan meningkatnya kondusifitas pemudik, kata Syafrudin, disebabkan oleh beberapa faktor. Salah satunya peningkatan infrastruktur jalan di Pulau Jawa dan Sumatera, meliputi pembangunan Tol.
"Faktor utamanya infrastruktur terutama jalur di Jawa (Akses jalan). Jakarta sampai Semarang, kemudian terpecah ke Solo dan sebagainya. Jadi pemerintah yang menggenjot infrastruktur itu bermanfaat," kata Syafrudin saat memantau arus balik di Posko Terpadu Bandara internasional Soekarno-Hatta Terminal 1, Tangerang, Banten, Senin (18/06/2018).
Syafrudin meyakinkan, bila pemudik melakukan perjalanan dari Bekasi menuju Semarang, waktu tempuhnya hanya membutuhkan 10 jam.
"Begitu juga di penyebrangan Merak-Bakauheni, terjadi pembenahan infrastruktur. Seperti penambahan kapal dan perbaikan sistem yang dilakukan oleh semua stakeholder," ujarnya.
Dalam kunjungannya Syahrudin juga menekankan kepada bawahannya dan seluruh stakeholder terkait, untuk tidak over confidence mengatasi persoalan arus balik pada musim libur Lebaran 2018.
"Justru kita harus antisipasi baliknya jangan sampai mudiknya bagus, baliknya tidak bagus," katanya.
Karenanya, aparat dan stakeholder terkait diminta untuk melayani pemudik agar benar-benar kembali dengan lancar dan selamat.
"Kita jangan lengah atau over confidence, oleh karenanya apa yang dilakukan pada arus mudik, juga dilakukan pada arus balik," ujar dia.
Baca Juga: Inggris Pepet Belgia di Puncak Klasemen Grup G
Selain itu, pihaknya sudah menyiapkan seluruh personel dalam mengamankan arus balik Lebaran yang diperkirakan baru akan terjadi pada 19 dan 20 Juni 2018.
"Untuk aparat kepolisian hari ini sudah antisipasi arus balik, walaupun mungkin belum sekarang. Tapi anggota kami di lapangan sudah tersebar," katanya.
(Anggy muda)
Berita Terkait
-
Lebaran 2026 Jatuh pada Tanggal Berapa? Cek Jadwalnya Sesuai SKB 3 Menteri
-
Tanggal Cuti Bersama Lebaran 2026, Lengkap dengan Daftar Libur Nasional
-
Kapan Awal Puasa Ramadan dan Idul Fitri 2026? Simak Jadwalnya
-
Profil Ahmad Dofiri, Wakapolri yang Dilantik Jadi Penasihat Khusus Presiden
-
Giliran Wakapolri Sambangi Istana Siang Ini, Ngaku Cuma Mau Rapat
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
Terkini
-
KontraS Ungkap Keuntungan Prabowo Jika Beri Gelar Pahlawan Nasional untuk Soeharto
-
Penuhi Permintaan Publik, Dasco: Dana Reses Per Anggota DPR Dipangkas Rp 200 Juta
-
Tari Jaipong Meriahkan Aksi Buruh KASBI di Depan DPR RI
-
Kampung Bahari Digeruduk BNN: 18 Orang Diciduk, Target Operasi Kakap Diburu
-
Targetkan Rumah dengan Lampu Menyala Siang Hari, Dua Residivis Pembobol Rumah Kosong Ditangkap
-
Residivis Spesialis Rumah Kosong Beraksi Lagi di Jakarta Barat: Lampu Menyala Jadi Incaran!
-
Prabowo Bicara Budaya 'Kuyu-kuyu' Pemimpin, Minta Masyarakat Hormati Jokowi: Jangan Dihujat!
-
Puan Blak-blakan Soal Aturan Masuk DPR: 'Kayak ke Rumah Kalian, Tok Tok Tok.. Assalamualaikum'
-
Prabowo Bantah Dibayangi-bayangi Jokowi: Beliau Tak Pernah Titip Apa-apa, Ngapain Takut?
-
Didakwa Rugikan Negara Rp1,25 T, Eks Dirut ASDP Beberkan Kalkulasi Untung di Persidangan