Suara.com - Nuke Retno Sari Dewi baru menyadari jika putrinya Puspita Eka Putri (26) memberikan tanda-tanda perpisahan. Puspita merupakan salah satu penumpang pesawat Lion Air JT 610 yang jatuh di perairan Tanjung Karawang, Jawa Barat, Senin (29/10/2018) pagi.
Terkait tragedi pesawat nahas itu, perempuan berkerudung itu pun kembali mengingat tanda perpisahan yang disampaikan putrinya melalui kata-kata manja.
"Cuma tanda tanda itu doang. 'Mama bobo bareng aku dong kalau orang Jawa bilang dikelonin ya, mama aku nempel dong' aduh kayak anak kecil," kata Nuke saat menyambangi RS Polri, Kramat Jati, Jakarta Timur, Selasa (30/10/2018).
Nuke pun membeberkan kesukaan putrinya itu. Puspita, kata dia sangat menyukai dunia modeling dan kecantikan. Karena kesukaan itu, kata dia, putrinya sempat mengikuti sekolah model di Kimmy Jayanti School dan sekolah perias wajah di Bubah Alfian.
"Tingginya 162 deh, dia pernah ikut Kimmy Jayanti Modeling, terus juga *(Sekolah) make up khusus di Bubah Alfian, kebetulan emang di bidang khusus kosmetik. Dan kebetulan yang ini di alat alat kecantikan makanya dia exciting," tutur Nuke.
Nuke salah satu keluarga korban yang sudah melengkapi data dan melakukan tes DNA di Posko Ante Mortem. Barang-barang yang dibawa Nuke ke Posko Ante Mortem yakni sisir, sikat gigi dan baju yang pernah digunakan Putri.
"Sudah semuanya. Tadi yang mama serahin sisir sama baju yang pernah dia pakai sama sikat gigi itu yang paling gampang. Karena tadinya dia kan pakai behel, terus sudah nggak tapi kan karena cetakannya sudah lama kan ya sudah lebih luma tahun jadi sudah nggak ada. Yang sehari-sehari dipakai sama Putri aja. Mudah mudahan bisa untuk mengidentifikasi lebih cepat ya," kata dia.
Ibu empat anak itu menuturkan kecelakaan yang menimpa putrinya merupakan takdir Allah SWT. Namun ia berharap Putrinya masih bisa diselamatkan
"Kita kayak kecolongan gitu. Tapi ya sudah itu yang terbaik dari Allah jalan kayak gitu, mohon doanya semua. Agar Putri ditemukan dalam keadaan sebaik-sebaiknya. Dalam keadaan utuh tidak kekurangan satupun. Minta doannya ya semuanya. Kalau kita jangan suudzon kita berprasangka baik aja .Semoga Putri ditemukan diselamatakan dengan cara apapun," kata seraya menahan tangis.
Baca Juga: Suap Proyek Meikarta, KPK Cecar James Riady 59 Pertanyaan
Tangis Nuke tak terbendung saat dirinya melihat foto Nuke dan mencium foto Putrinya.
"Sayangku, sayangku," ucap Nuke sambil mencium foto Putri.
Berita Terkait
- 
            
              Sambil Kecup Foto Putrinya, Nuke: Mama Enggak Ada Firasat Apa-apa
 - 
            
              Kisah Soni Setiawan Ketinggalan Pesawat Lion Air JT 610
 - 
            
              Marko Simic Dedikasikan Dua Golnya untuk Korban Lion Air JT 610
 - 
            
              Hydrophone, Alat Canggih Singapura untuk Cari Black Box Lion Air
 - 
            
              Insiden Lion Air Tak Bikin Atlet Tampan Ini Takut Naik Pesawat
 
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 - 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
 - 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
 
Pilihan
- 
            
              Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
 - 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 
Terkini
- 
            
              Tenaga Ahli Gubernur Riau Serahkan Diri, KPK Periksa 10 Orang Terkait OTT
 - 
            
              Stop Impor Pakaian Bekas, Prabowo Perintahkan Menteri UMKM Cari Solusi bagi Pedagang Thrifting
 - 
            
              BPJS Ketenagakerjaan Perkuat Komitmen Pemerintah Dalam Program 10 Ribu Hunian Layak Bagi Pekerja
 - 
            
              PLN Resmikan Dua SPKLU Center Pertama di Jakarta untuk Dorong Ekosistem Kendaraan Listrik
 - 
            
              Koalisi Masyarakat Sipil Gugat UU TNI, Tolak Ekspansi Militer ke Ranah Sipil
 - 
            
              KPK Sita Uang Miliaran Rupiah dalam OTT Gubernur Riau Abdul Wahid
 - 
            
              Pramono Pastikan Kampus IKJ Tak Dipindah ke Kota Tua, Fokus Bangun Ekosistem Seni di TIM
 - 
            
              Onad Resmi Direhabilitasi: Bukan Pengedar, Ini Alasan BNNP DKI
 - 
            
              Budi Arie Merapat ke Gerindra? Muzani: Syaratnya Cuma Ini!
 - 
            
              Yusril: Pasal KUHP Lama Tak Lagi Efektif, Judi Online Harus Dihantam dengan TPPU