Suara.com - Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Joko Widodo atau Jokowi-Maruf Amin, Johnny G Plate tertawa sampai terpingkal-pingkal kala mendengar Calon Presiden Nomor Urut 02 Prabowo Subianto yang menyebut Indonesia akan punah jika tidak ada perubahan pemimpin. Menurutnya, kubu Prabowo sudah kehabisan gagasan dalam masa kampanye.
Johnny menilai, ucapan Prabowo itu temasuk hal yang lucu sehingga membuatnya tertawa. Sebelumnya Prabowo sempat menyebut kalau dirinya kalah, maka Indonesia akan menghadapi kepunahan.
"Saking lucunya saya tertawa terpingkal-pingkal. Paslon ini sudah kehabisan gagasan kreatif," kata Johnny kepada wartawan, Selasa (18/12/2018).
Johnny juga menilai kalau saat ini Prabowo sedang menyebarkan ancaman kepada masyarakat sambil membawa program-program yang menurut Johnny hanya berupa slogan saja.
Ia mencontohkan program-program yang sering disampaikan kubu Prabowo-Sandiaga, seperti harga-harga bahan pangan yang rendah, produksi pangan lokal melimpah, hingga kenaikan upah bagi pekerja. Menurutnya hal tersebut terlalu muluk-muluk malah akan mengancam kebangkrutan ekonomi bangsa.
"Mulai mengancam masyarakat, nakuti masyarakat dengan gambaran buram, no hope. Negara justru terancam bahaya jika Prabowo menang," ujarnya.
Oleh karena itu, Johnny meminta kepada Prabowo untuk mengikuti gaya Jokowi yang lebih memiliki sifat rendah hati kepada masyarakat serta mau turun langsung melihat kondisi kehidupan rakyat tanpa terbelit kasus korupsi.
"Pak Prabowo sebaiknya lebih banyak belajar dari pemimpin terdahulu, setidaknya sedikit menengok ke gaya pak Jokowi yang humble dan sederhana, memberikan perhatian penuh pada rakyat, disukai dan pemerintahan beliau yang bersih jauh dari tipikor," pungkasnya.
Diketahui, Prabowo Subianto kembali mengeluarkan ucapan yang memancing kontroversi. Prabowo menyatakan, Indonesia akan punah jika dirinya kalah dari Joko Widodo atau Jokowi.
Baca Juga: Wiranto Ungkap Perusak Atribut PDIP dari Demokrat: Infonya dari Kapolri
Indonesia akan punah jika Prabowo tak jadi presiden, begitu prediksinya. Hal itu dikatakan prabowo dalam pidatonya pada acara Konferensi Nasional (Konfernas) Partai Gerindra di Sentul International Convention Center (SICC), Bogor, Jawa Barat, Senin (17/12/2018) lalu.
Dalam pidatonya, Prabowo merasakan rakyat Indonesia yang menginginkan adanya perubahan. Menurutnya, jika keinginan rakyat itu tidak terwujudkan maka Indonesia akan punah.
Berita Terkait
- 
            
              Jokowi Sarungan di Pesantren Jombang, Minta Jamaah Tak Terpecah
 - 
            
              Guntur Romli Tuding Prabowo Tak Siap Kalah soal Prediksi Indonesia Punah
 - 
            
              Prediksi Indonesia Punah, Tim Jokowi Tuding Prabowo Pakai Politik Teror
 - 
            
              Prabowo Sebut Indonesia Akan Punah, Maruf Amin : Memang Hewan Purba?
 - 
            
              KPU Tegaskan Kotak Suara Kardus Siap Digunakan
 
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 - 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
 - 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
 
Pilihan
- 
            
              Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
 - 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 
Terkini
- 
            
              Bangunan Hijau Jadi Masa Depan Real Estate Indonesia: Apa Saja Keuntungannya?
 - 
            
              KPK Tangkap Gubernur Riau, PKB 'Gantung' Status Abdul Wahid: Dipecat atau Dibela?
 - 
            
              Sandiaga Uno Ajak Masyarakat Atasi Food Waste dengan Cara Sehat dan Bermakna
 - 
            
              Mensos Gus Ipul Tegaskan: Bansos Tunai Harus Utuh, Tak Ada Potongan atau Biaya Admin!
 - 
            
              Tenaga Ahli Gubernur Riau Serahkan Diri, KPK Periksa 10 Orang Terkait OTT
 - 
            
              Stop Impor Pakaian Bekas, Prabowo Perintahkan Menteri UMKM Cari Solusi bagi Pedagang Thrifting
 - 
            
              BPJS Ketenagakerjaan Perkuat Komitmen Pemerintah Dalam Program 10 Ribu Hunian Layak Bagi Pekerja
 - 
            
              PLN Resmikan Dua SPKLU Center Pertama di Jakarta untuk Dorong Ekosistem Kendaraan Listrik
 - 
            
              Koalisi Masyarakat Sipil Gugat UU TNI, Tolak Ekspansi Militer ke Ranah Sipil
 - 
            
              KPK Sita Uang Miliaran Rupiah dalam OTT Gubernur Riau Abdul Wahid