Suara.com - Kepala Balai Pelaksanaan Jalan Nasional XV Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Triono Junoasmono mengatakan, Jalan Tol Manado - Bitung, Sulawesi Utara, akan difungsikan selama liburan Natal 2018 hingga awal tahun 2019.
"Tol fungsional akan dimulai tanggal 24 Desember 2018 hingga 5 Januari 2019," kata Triono di Manado, Minggu (23/12/2018).
Sebelum difungsikan, Triono mengatakan Gubernur Sulut Olly Dondokambey serta jajaran terkait seperti Dinas Perhubungan dan Kepolisian akan melakukan peninjauan bersama.
"Total ada sepanjang 14,2 kilometer yang akan difungsikan hingga awal tahun baru mendatang. Ruas tol ini berada di segmen pemerintah dan jasa marga," ujarnya.
Apabila difungsikan, lanjut dia, arus kendaraan yang menuju ke Bitung dan sebaliknya akan diatur. Mulai tanggal 24 Desember 2018 hingga 1 Januari 2019, dibuka untuk kendaraan yang akan menuju ke Kota Bitung.
Sebaliknya, mulai tanggal 2 Januari sampai 5 Januari 2019, dibuka untuk kendaraan yang akan menuju ke Kota Manado.
"Tidak dibuka penuh hingga malam hari karena memperhatikan faktor keselamatan, apalagi rambu-rambu lalu lintas termasuk lampu jalan belum terpasang sepenuhnya," ujarnya.
Triono menjelaskan, pengemudi tidak akan dipungut biaya hingga awal tahun baru.
"Masih gratis. Kita berharap difungsikannya ruas tol sepanjang 14,2 kilometer ini ikut membantu masyarakat yang akan merayakan natal dan tahun baru," ujarnya.
Baca Juga: Gubernur Lampung: Masyarakat Tetap Waspada, Tsunami Bisa Datang Kapan Saja
Untuk diketahui, tol Manado - Bitung dibangun pemerintah sepanjang 39,9 kilometer membentang dari Kota Manado menuju ke Kota Bitung dan melintasi Kabupaten Minahasa Utara.
Berita Terkait
-
Natal 2018, 3,3 Juta Orang Diprediksi Menyeberang Lautan dan Sungai
-
Diperintah Jenderal Tito, Polisi Lebak Jaga Ketat 5 Gereja Ini untuk Natal
-
Cegah Bom Bunuh Diri, Gegana Sterilkan 16 Gereja di Solo
-
Ada Kebohongan Di Balik Perayaan Natal Ala Jepang
-
Ya Ampun, Ternyata Santa Claus Punya Kantor di Desa Ini
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Gubernur Riau Jadi Tersangka KPK! Kemendagri Siapkan Pengganti Sementara
-
Pramono Anung Rombak Birokrasi DKI: 1.842 Pejabat Baru, Janji Pelayanan Publik Lebih Baik
-
Gubernur Riau Jadi Tersangka, PKB Proses Status Kader Abdul Wahid Secara Internal
-
Raperda KTR DKI Disahkan! Ini Titik-Titik yang Dilarang untuk Merokok dan Jual Rokok
-
BNN Gerebek Kampung Bahari, 18 Orang Ditangkap di Tengah Perlawanan Sengit Jaringan Narkoba
-
KPK Kejar Korupsi Whoosh! Prabowo Tanggung Utang, Penyelidikan Jalan Terus?
-
Ahli Hukum Nilai Hak Terdakwa Dilanggar dalam Sidang Sengketa Tambang Nikel Halmahera Timur
-
Cak Imin Instruksikan BGN Gunakan Alat dan Bahan Pangan Lokal untuk MBG
-
MRT Siapkan TOD Medan Satria, Bakal Ubah Wajah Timur Jakarta
-
Masih Nunggak, Kejagung Sita Aset Musim Mas dan Permata Hijau Group