Suara.com - Ada banyak cara bagi warga Indonesia menyambut pesta demokrasi 2019 yang dirayakan setiap 5 tahun sekali, salah satunya dengan mendekorasi Tempat Pemungutan Suara (TPS). Para panitia TPS di Kromengan, Kabupaten Malang, Jawa Timur, ini menyulap lokasi TPS persis seperti acara resepsi pernikahan dilengkapi dengan pelaminan.
Bila biasanya pelaminan dalam resepi pernikahan diperuntukkan bagi pasangan pengantin, lain halnya di TPS 16 ini, pelaminan diisi oleh saksi dari kedua kubu calon presiden nomor urut 01 Jokowi-Maruf dan saksi dari capres nomor urut 02 Prabowo-Sandi.
Beberapa foto dan video keberadaan TPS unik ini diunggah melalui akun Instagram @makassar_info. TPS unik ini pun mendadak viral di media sosial.
"Kalau nikah jangan kalah dengan dekorasi TPS 16 ini yaa.. TPS ini terletak di Kecamatan Kromengan, Kabupaten Malang. Saksi 01 dan 02 yang duduk di atas pelaminan," tulis akun itu seperti dikutip Suara.com, Rabu (17/4/2019).
TPS didesain persis seperti acara resepsi pernikahan dengan ornamen bunga-bunga yang menghiasi tiap sudut TPS. Tepat di tengah tenda nampak pelaminan dengan dua kursi di atasnya untuk saksi dari kedua kubu capres.
Tak ketinggalan alunan musik juga diputar, seperti pada acara resepsi pernikahan pada umumnya. Penampilan dekorasi TPS 16 di Kromengan, Kabupaten Malang ini pun menjadi sorotan warganet.
Banyak warganet yang takjub dengan kreativitas para panitia TPS. Mereka dinilai sangat totalitas dalam mempersiapkan TPS sebaik mungkin.
"Dengan dekorasi cantik seperti orang mau pengantin tapi sayangnya yang masuk nyoblos para jomblo-jomblo," kata @habiboll.
"Ada makanannya gak?" ujar @shelmita12.
Baca Juga: Sri Mulyani Sebut Pemimpin Terpilih Harus Tepati Tiga Janji Ini
"Auto berjiwa demokrasi banget masyarakatnya bangga sama mereka," ungkap @hikmah_awaisya.
"Luar biasa kreatif menyambut pemilu dengan totalitas," tutur @indahpermataa_.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
Terkini
-
Permohonan RJ Eggi Sudjana Masuk, Polda Metro Tunggu Kesepakatan Pelapor di Kasus Ijazah Jokowi
-
Rekomendasi Rakernas PDIP: Tegaskan Kedaulatan NKRI dan Tolak Intervensi Asing atas Venezuela
-
Rekomendasi Rakernas PDIP: Desak Pilkada Tetap Langsung Dipilih Rakyat, Usul Ada E-voting
-
Polisi Periksa 12 Saksi Kasus Teror DJ Donny dan Influencer, Kapan Pelaku Ditangkap?
-
Ketua KONI Ponorogo Diperiksa KPK Terkait Dugaan Korupsi Bupati Nonaktif Sugiri Sancoko
-
Libatkan Ahli, Polisi Bedah Batas Kebebasan Berekspresi dalam Kasus Mens Rea Pandji Pragiwaksono
-
Prabowo Duga Ada Kekuatan Asing Bayar Segelintir Orang untuk Mengejek
-
Bantah Tak Kooperatif, Legislator Bekasi Nyumarno Sambangi KPK: Undangan Tak Sampai ke Alamat KTP
-
Prabowo Janjikan Kampus Kedokteran Gratis
-
50 Medsos Lokal Ramaikan ISMN Yogyakarta Meetup 2026, Bahas Kolaborasi di Era Digital