Suara.com - Aksi menegangkan seorang polisi sedang banyak menghiasi lini masa media sosial.
Dalam sebuah video yang saat ini viral, seorang polisi bertaruh keselamatannya saat berupaya mencegat pengemudi mobil yang berniat kabur.
Polisi itu terlihat menempel di kap mobil yang melaju cukup kencang, dengan tangan merentang di kaca depan.
Ia bahkan nekat turun dari kap meski mobil tak tampak melambat sedikit pun. Terlihat dirinya bersusah payah berlari mundur sambil menjaga keseimbangan dan tetap berusaha menghentikan pengemudi mobil.
Karena aksi yang berbahaya itu, kini sang polisi tampaknya harus merelakan ponselnya.
Ketika ia berlari mundur, sebuah benda putih, yang terlihat seperti ponsel, keluar dari kantong celananya hingga jatuh dan terpisah menjadi dua bagian.
Namun, si polisi tampaknya tak menyadari kejadian itu, bahkan saat ban mobil melewati ponselnya, yang sudah tergeletak di aspal.
Di akhir video, pengemudi akhirnya memperlambat laju mobil dan polisi tetap berjalan mundur supaya orang yang ia cegat tidak kabur.
Pemandangan tersbeut sontak mengundang perhatian banyak orang di sekitar lokasi kejadian.
Baca Juga: Waduh, Oknum Polisi Jambi Terciduk Asyik Pesta Sabu Bareng Perempuan
Dikabarkan bahwa peristiwa itu terjadi di Jalan Pasir Kaliki, Bandung, Jawa Barat pada Kamis (25/7/2019) sekitar pukul 11.45 WIB.
Belum diketahui identitas polisi dan pengemudi mobil serta kelanjutan dari kejadian tersebut.
Hingga kini video tersebut masih dihujani beragam komentar. Banyak warganet yang dibuat kesal melihat ulah si pengemudi mobil.
"HP Pakpolnya jatuhkah itu :( nekat bener pengemudi..." ungkap pengguna Twitter @Karolina_bee11.
"Gila, hampir patah itu kaki polisinya," tulis @jinarsaskara.
"Tilang plus plus ini mah harusnya," komentar @Endrowhyendik.
Berita Terkait
-
Tinggal Tunggu Hasil Assessment, Pengacara Sebut Nunung Sudah Sehat
-
Tatap Laga Kontra Bali United, Robert Alberts: Mental Persib Sedang Naik!
-
Summarecon Bandung Mulai Bangun Sekolah Islam Al Azhar
-
Tandang ke Persib, Teco Keluhkan Minimnya Persiapan Bali United
-
VIDEO: Dijahili Cristiano Ronaldo, Polisi di Cina Kaget dan Hampir Marah
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Detik-detik Pencarian Korban Longsor Cilacap, BNPB Ingat Pesan Prabowo
-
Rosan Ungkap Pertemuan Raja Yordania Dengan Danantara, Ada Tawaran Tiga Proyek Investasi
-
Hasil Gelar Perkara Kasus Pelecehan Seksual di Internal Transjakarta, Terduga Pelaku Cuma Dimutasi?
-
Peluk Hangat Prabowo Lepas Kepulangan Raja Yordania dari Halim, Begini Momennya
-
Usai Ada Putusan MK, Prabowo Diminta Segera Tarik Polisi Aktif dari Jabatan Sipil
-
Gaungkan Jurnalisme Berkualitas, Forum Pemred Gelar Run For Good Journalism 2025 Besok
-
Tak Berkutik! Pria Viral yang Siksa dan Jadikan Pacar Komplotan Kriminal Diringkus di Cilincing
-
Tingkatkan Literasi Perlindungan Jaminan Sosial Pekerja, BPJS Ketenagakerjaan Gelar Acara Bedah Buku
-
Dari Duren Sawit ke Padalarang: Polda Metro Ungkap Penyelundupan Pakaian Bekas Impor 207 Ballpress!
-
Kejuaraan Atletik Asia Tenggara, Sumut Catatkan Rekor Baru