Suara.com - Beberapa waktu lalu, sebuah pesawat mendadak harus melakukan pendaratan darurat usai ada seorang penumpang wanita yang berteriak histeris dalam penerbangan.
Dilansir Suara.com dari laman Fox News, Selasa (5/11/19), penumpang wanita tersebut berteriak histeris dan mengatakan bahwa pesawat akan jatuh.
Peristiwa tersebut diketahui terjadi di dalam pesawat milik maskapai JetBlue dengan rute penerbangan dari Dominican Republic menuju New York.
Alhasil, pesawat tersebut terpaksa mengubah haluan ke Fort Lauderdale demi menurunkan seorang wanita yang histeris di tengah perjalanan tadi.
Wanita ini berteriak sambil mengatakan bahwa pesawat yang ditumpangi dirinya akan jatuh ke dalam perairan.
Dikabarkan, wanita ini panik dan berteriak usai melihat sesuatu di monitor pesawat.
Namun sampai saat ini belum diketahui apa yang dilihatnya hingga menyebabkan wanita tersebut berteriak histeris.
"Kalian tidak percaya padaku? Pesawat akan jatuh, Percayalah, pesawat ini akan jatuh," teriak wanita tersebut.
Usai mendarat di Fort Lauderdale, petugas keamanan langsung mengawalnya keluar dari pesawat.
Baca Juga: Sempat Bikin Geger, Penumpang Pesawat Ini Pakai 'Pistol' untuk Wadah Tisu
Penumpang pesawat tadi langsung dibawa oleh petugas menuju ruang evaluasi kesehatan mental. Pihak yang mengamankan wanita tersebut juga belum memberikan kesimpulan terkait hasil pemeriksaan tersebut.
Akibatnya, pesawat milik maskapai JetBlue tersebut harus menghabiskan waktu di Fort Lauderdale kurang lebih selama satu jam sebelum akhirnya melanjutkann perjalanan kembali ke New York.
Duh, semoga kejadian di pesawat serupa tak terulang kembali ya.
Berita Terkait
-
Beli Tiket Film Penerbangan Terakhir di M-Tix, Ada Promo Buy 1 Get 1 Free
-
Bandara IKN Kini Tak Hanya Layani VVIP, Tapi Bisa Penerbangan Komersial
-
KAI Daop 1 Layani 1,6 Juta Penumpang Selama Libur Nataru 2025/2026
-
Mendunia, Spesifikasi Pesawat 'Buatan Indonesia' yang Dipakai AS dalam Operasi Senyap di Venezuela
-
520 Ribu Penumpang Pesawat Diperkirakan Pulang Liburan Nataru Hari Ini
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Pagi Kelabu Warga Jakarta Selatan: Macet dan Genangan Jadi Ujian Kesabaran di Awal Pekan
-
SPinjam Luncurkan JELAS TANPA JEBAKAN, Anda Bisa Pilih Pinjaman Daring Bunga Rendah dan Transparan
-
Fakta-fakta Penembakan Renee Good oleh Petugas ICE dan Gelombang Protes di AS
-
Seleksi PPPK Kemenag 2026: Prediksi Jadwal, Materi dan Tahapannya
-
SPPG Klarifikasi Video Viral MBG Bungkus Plastik
-
Dermaga Halte Buaran Diseruduk Kendaraan Pribadi, TransJakarta Koridor 11 Terpaksa Alihkan Rute
-
Cuaca Senin Pagi: Jakarta Dikepung Hujan Lebat dan Angin Kencang, Cek Daftar Wilayah Terdampak!
-
Laporan PRISM 2025 Sebut Jakarta Jadi Kota Paling Diminati Sepanjang 2025
-
4 Poin Utama Rapat Terbatas Prabowo di Hambalang: Dari Industri Tekstil hingga Chip Masa Depan
-
Kecupan Hangat Puan dan Prananda untuk Megawati: Sisi Lain Kekeluargaan di Balik Rakernas PDIP 2026