Suara.com - Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes, Yusri Yunus mengatakan polisi tengah mencari ponsel milik tersangka CCS (18), seorang remaja yang tega menusuk ibu kandungnya TS (47) di Grogol, Jakarta Barat pada Sabtu (8/2) lalu.
Polisi mencari ponsel milik CCS lantaran yang bersangkutan tega menusuk ibunya diduga akibat kecanduan game online yang berada di ponselnya itu.
Menurut Yusri hingga kekinian polisi masih terus mencari ponsel milik CCS.
"Ini masih terus kami dalami, karena memang sampai saat ini petugas dari Serse sedang mencari handphone yang digunakan," kata Yusri di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Senin (10/2/2020).
Selain itu, Yusri menyampaikan pihaknya juga tengah memeriksa kejiwaan CCS. Sebab, berdasar informasi yang diperoleh CCS diduga mengidap gangguan kejiwaan lantaran kecanduan game online.
"Memang informasi dari tantenya, beberapa bulan terakhir ini yang bersangkutan agak sedikit ada gangguan kejiwaan ya. Karena memang hampir setiap hari kerjanya cuma bermain game online saja," katanya.
Sebelumnya, remaja berinisial CCS menusuk ibu kandungnya, TS yang berusia 47 tahun. Remaja 18 tahun itu menusuk ibunya menggunakan gunting sebanyak tiga kali.
Dalam kasus ini, polisi juga telah menetapkan CSS sebagai tersangka seusai ditangkap. Namun, CSS akan terlebih dahulu diperiksa kejiwaannya di Rumah Sakit Dr Jiwa Soeharto Heerdjan.
Baca Juga: Mayat Wanita Terbungkus Karung Goni Gegerkan NTB, Diduga Tewas Dianiaya
Berita Terkait
-
Jual Kokain ke Pengacara, Pemain Film Nanie Darham Dicokok Polisi
-
Akun TMC Dituduh Sebar Hoaks Banjir, Polda: Admin Tak Teliti Info Masuk
-
Eks TGUPP Anies: Akun TMC Polda Metro Kemasukan Provokator?
-
Akun TMC Polda Metro Dituduh Sebar Hoaks, Roy Suryo Beri Sindiran Telak
-
Akun TMC Polda Metro Jaya Unggah Foto Banjir, Komika Pandji Beri Kritik
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
PSI Incar Jawa Tengah Jadi Kandang Gajah, Hasto PDIP Kasih Respons Santai, Begini Katanya
-
Rakernas I 2026: PDIP Bakal Umumkan Sikap Resmi Terkait Wacana Pilkada di Akhir Acara
-
Megawati di HUT ke-53 PDIP: Politik Adalah Alat Pengabdian, Bukan Sekadar Kejar Jabatan
-
Megawati Dorong Politik Berbasis Kearifan Lokal: Peradaban Diukur dari Cara Menghormati Bumi
-
Instruksi Tegas Megawati di HUT ke-53 PDIP: Kader Wajib Jaga Alam, Hingga Lawan Keserakahan
-
Kritik Keras Regulasi Karpet Merah Konsesi, Megawati: Itu Pemicu Bencana Ekologis di Sumatra
-
Megawati di HUT ke-53 PDIP: Krisis Iklim Adalah Ancaman Nyata, Generasi Muda Paling Dirugikan
-
Megawati Kecam Intervensi AS di Venezuela: Ini Imperialisme Modern!
-
Rocky Gerung Ngaku Girang Hadir di HUT ke-53 PDIP, Puji Pidato Megawati: Jernih, Tulus, dan Berani
-
BGN Ancam Suspend Dapur MBG Tanpa Sertifikat Higiene, Target Nol Keracunan 2026