Suara.com - Politisi senior PAN Hatta Rajasa meminta semua kader partainya kembali bersatu setelah Kongres PAN ricuh. Dalam Kongres PAN, Zulkifli Hasan terpilih kembali menjadi Ketua Umum PAN.
Dia mengajak semua kader untuk menyinergikan energi mendukung kepemimpinan Zulkifli Hasan dalam lima tahun ke depan.
"Kita satukan seluruh kekuatan, tidak ada satu kader pun yang tidak bermanfaat," kata Hatta dalam acara penutupan Kongres V PAN, di Kendari, Rabu (12/2/2020).
Menurut dia, kompetisi yang terjadi di PAN dalam pemilihan Ketua Umum PAN merupakan "friendly competition" sehingga pemenanganya adalah PAN dan setelah kompetisi maka semua kader harus bersatu. Hatta mengingatkan bahwa momentum politik terdekat adalah Pilkada 2020, sehingga semua kader harus bergerak dan bersinergi memenangkan kontestasi Pilkada.
"Selesai ini (Kongres PAN), kembali ke daerah masing-masing untuk membangun kekuatan PAN sinergikan dengan masyarakat," ujarnya.
Menurut dia, Zulkifli harus segera merumuskan kebijakan-kebijakan untuk lima tahun kedepan dan PAN sebagai partai tidak hanya berpikir untuk internal saja namun untuk bangsa dan negara.
Hatta menilai PAN harus memberikan kontribusi pemikirannya untuk kemajuan Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Kongres V PAN berlangsung di Hotel Claro, Kendari, Sulawesi Tenggara pada 10-12 Februari 2020, dengan salah satu agendanya adalah pemilihan Ketua Umum DPP PAN 2020-2025. Pemilihan Ketua Umum DPP PAN 2020-2025 berlangsung pada Selasa (11/2) sore hingga malam.
Ada tiga kader PAN yang ikut kompetisi yaitu Dradjad Wibowo, Zulkifli Hasan, dan Mulfachri Harahap. Sementara itu Asman Abnur memilih mengundurkan diri dari pencalonan.
Baca Juga: Ricuh, Peserta Kongres PAN Saling Lempar Kursi
Dalam proses pemilihan caketum PAN itu, tiga kandidat tersebut memperebutkan 565 suara pemilih. Hasilnya Zulkifli memperoleh 331 suara, Mulfachri 225 suara, Dradjad Wibowo sebanyak 6 suara, sedangkan tiga suara dinyatakan tidak sah. (Antara)
Berita Terkait
-
Zulkifli Hasan Jadi Ketum, PAN Sempat Endus Isu Amien Rais Mau Disingkirkan
-
Benarkah Pemerintahan Jokowi Bantu Zulkifli Hasan Jadi Ketum PAN Lagi?
-
Zulkifli Hasan Terpilih Menjadi Ketua Umum PAN
-
Ricuh, Peserta Kongres PAN Saling Lempar Kursi
-
Kongres PAN Ricuh, Gus Romli Sindir Amien: Akibat Salah Pahami Perang Badar
Terpopuler
- 3 Link DANA Kaget Khusus Hari Ini, Langsung Cair Bernilai Rp135 Ribu
- Karawang di Ujung Tanduk Sengketa Tanah: Pemerintah-BPN Turun Gunung Bahas Solusi Cepat
- 5 Fakta Heboh Kasus Video Panas Hilda Pricillya dan Pratu Risal yang Guncang Media Sosial
- 14 Kode Redeem FC Mobile Hari Ini 7 Oktober 2025, Gaet Rivaldo 112 Gratis
- Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Kota Makassar Bulan Oktober 2025
Pilihan
-
Ragnar Oratmangoen Ujung Tombak, Ini Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Arab Saudi
-
BREAKING NEWS! Tanpa Calvin Verdonk, Ini Pemain Timnas Indonesia vs Arab Saudi
-
Waketum PSI Dapat Tugas dari Jokowi Usai Laporkan Penyelewengan Dana PIP
-
Ole Romeny Diragukan, Siapa Penyerang Timnas Indonesia vs Arab Saudi?
-
Wasapada! Trio Mematikan Arab Saudi Siap Uji Ketangguhan Timnas Indonesia
Terkini
-
Ledakan Dahsyat Hancurkan Gedung Nucleus Farma di Tangsel, Sejumlah Bangunan Terdampak
-
Istana Bantah Kabar Sebut Listyo Sigit Setor Nama Komite Reformasi Polri ke Presiden Prabowo
-
Jejak Rekonsiliasi, Momen PPAD Ziarah ke Makam Pahlawan Timor Leste
-
Dirut PT WKM Tegaskan PT Position Nyolong Nikel di Lahan IUP Miliknya
-
Dirut PT WKM Ungkap Ada Barang Bukti Pelanggaran PT Position yang Dihilangkan
-
NasDem Sentil Projo Soal Isu Jokowi-Prabowo Renggang: Itu Nggak Relevan
-
Seskab Teddy Indra Wijaya dan Mensesneg Prasetyo Hadi Hadiri Rapat Strategis di DPR, Bahas Apa?
-
Cetak Generasi Emas Berwawasan Global, Sekolah Garuda Siap Terapkan Kurikulum Internasional
-
Prabowo Video Call dengan Patrick Kluivert Jelang Timnas Lawan Arab Saudi: Give Us Good News
-
Pelamar Rekrutmen PLN Group 2025 Tembus 200 Ribu: Bukti Antusiasme Tinggi