Suara.com - Keuskupan Agung Jakarta (KAJ) memperpanjang masa darurat akibat virus corona atau COVID-19 hingga 30 April 2020. Hal itu berimbas sampai ke perayaan Hari Raya Paskah.
Vikaris Jenderal KAJ Romo Samuel Pangestu Pr. melalui surat keputusan No. 170/3.5.1.2/2020 menyebut bahwa seluruh aktivitas kegerejaan yang melibatkan banyak orang ditiadakan.
Umat dipersilakan untuk ibadah di rumah masing-masing melalui layanan streaming dan akan disiarkan oleh lembaga penyiaran publik TVRI dan RRI.
"Pertama seluruh Misa Pekan Suci 2020, Misa Mingguan dan Misa Harian, sebagai gantinya akan disiarkan secara online di live streaming, youtube TVRI dan RRI," kata Romo Samuel Pangestu Pr, Selasa (24/3/2020).
Untuk perayaan paskah mulai dari Misa Minggu Palma hingga Tri Hari Suci Paskah juga akan digelar secara terbatas tanpa umat.
"Perayaan Minggu Palma, Kamis Putih, Jumat Agung, Sabtu Suci dan Minggu Paskah dirayakan secara sederhana hanya di Gereja Katedral dan Gereja Paroki oleh Pastor tanpa dihadiri umat," jelasnya.
Bagi para komunitas Biara dan Seminari, Samuel mengimbau agar mereka mengikuti perayaan Pekan Suci yang diselenggarakan oleh Gereja Katedral dan Gereja Paroki secara online.
Kemudian, semua kegiatan kerohanian dan pastoral bersama yakni misa di tingkat lingkungan, misa ujub, renungan Aksi Puasa Pembangunan (APP) lingkungan, Jalan Salib dan rapat/pertemuan hingga Pelayanan Sakramen Tobat (Pribadi dan Umum) juga ditiadakan.
"Untuk pelayanan Sakramen Tobat (Pribadi dan Umum). Masing-masing pribadi dipersilahkan menyediakan waktu untuk Tobat Pribadi," lanjut Samuel.
Baca Juga: Ditto Percussion Curhat Bisnis Kopinya Rugi Gara-gara Virus Corona
Dalam situasi ini, Samuel mengajak seluruh umat katolik di Jakarta untuk belajar menerima situasi saat ini.
"Marilah kita sebagai putra-putri Allah belajar menerima dan mencintai situasi pandemik COVID-19 dengan melihat, merasakan, dan mengalami kehadiran Kasih Tuhan yang hidup dan menyelamatkan," tutup Samuel.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Curanmor Berujung Penembakan di Palmerah Terungkap, Tiga Pelaku Dibekuk di Jakarta hingga Cimahi
-
Diduga Tak Kuat Menampung Guyuran Hujan, Plafon SDN 05 Pademangan Timur Ambruk
-
Nadiem Hadapi Putusan Sela, Bebas atau Lanjut ke Sidang Pembuktian Kasus Korupsi Rp2,18 Triliun?
-
Terapis SPA Tewas di Kamar Kos Bekasi, Polisi Tangkap Pelaku dan Temukan Cairan Pembersih Toilet
-
Kekerasan Anak Masih Tinggi, PPPA Dorong Sekolah Jadi Ruang Aman
-
Data Genangan dan Banjir Pagi Ini: Ketinggian Air di Pasar Minggu Mencapai Hampir Satu Meter
-
Hujan Angin, Pohon di Kemang Sempal Hingga Tutup Jalan
-
Banjir Arteri Lumpuhkan Akses Keluar Tol, Polisi Rekayasa Lalin di Rawa Bokor
-
Tiba di Banjarbaru, Prabowo Bakal Resmikan 166 Sekolah Rakyat
-
Jakarta Hujan Deras, Sejumlah Koridor Transjakarta Alami Perpendekan Jalur Akibat Genangan Air