Suara.com - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir memastikan Rumah Sakit Pertamina Jaya (RSPJ) siap menjadi rumah sakit khusus rujukan pasien Covid-19 atau Virus Corona. Nantinya, 160 tempat tidur disiapkan untuk merawat pasien Covid-19.
"Karena itu, fungsi RS dan hotel berkesinambungan. Kita mengharapkan juga empat hari lagi ini bisa beroperasional dan sudah beserta lab (Laboratorium)-nya," ujar Erick Thohir usai meninjau RSPJ di Jakarta, Senin (6/4/2020).
Menurut Erick, RS Pertamina Jaya ini juga dilengkapi dengan Command Center yang terkoneksi dengan 65 Rumah Sakit BUMN di seluruh Indonesia, sehingga masing-masing bisa mengetahui di mana rumah sakit yang kekurangan alat dan juga rumah sakit yang masih tersedia kamar.
Dengan adanya command center ini memudahkan untuk antisipasi pasien dan juga memastikan layanan prima untuk pasien. Seluruh ruang kamar di RSPJ akan difungsikan khusus untuk menangani pasien Covid-19.
Selain itu, Pertamina menyiapkan sebanyak 65 kamar isolasi dengan Negative Pressure untuk merawat pasien yang positif Covid-19.
Sementara, Direktur SDM Pertamina Kushartanto mengatakan, selama tiga pekan pengerjaan sarana rumah sakit darurat dan rumah sakit rujukan, sudah mencapai sekitar 90 persen.
"Kami juga siapkan hampir 800 lebih tenaga medis dan tenaga pendukung yang telah diproses melalui rekrutmen dan juga mendayagunakan SDM yang ada di RSPJ," katanya.
Berita Terkait
-
Jumat Depan, Rumah Sakit Unand Jadi RS Rujukan Covid-19 di Sumbar
-
Beri Asuransi, LK2PK Sebut Erick Thohir Perhatikan Nasib Petugas Medis
-
Erick Thohir Murka Lihat Pasutri Belanja Pakai Hazmat dan 6 Berita Corona
-
Warga Belanja di Supermarket Pakai APD, Menteri Erick Thohir Murka
-
Hendak Menuju RS Rujukan, Pasien Dalam Pengawasan Covid-19 di NTT Meninggal
Terpopuler
- 6 Mobil Terbaik untuk Lansia: Fitur Canggih, Keamanan dan Kenyamanan Optimal
- 10 Mobil Mini Bekas 50 Jutaan untuk Anak Muda, Sporty dan Mudah Dikendarai
- 5 Tablet RAM 8 GB Paling Murah yang Cocok untuk Multitasking dan Berbagai Kebutuhan
- 6 Motor Paling Nyaman untuk Boncengan, Cocok buat Jalan Jauh Maupun Harian
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
Pilihan
-
OJK Lapor Bunga Kredit Perbankan Sudah Turun, Cek Rinciannya
-
Profil PT Abadi Lestari Indonesia (RLCO): Saham IPO, Keuangan, dan Prospek Bisnis
-
Profil Hans Patuwo, CEO Baru GOTO Pengganti Patrick Walujo
-
Potret Victor Hartono Bos Como 1907 Bawa 52 Orang ke Italia Nonton Juventus
-
10 City Car Bekas untuk Mengatasi Selap-Selip di Kemacetan bagi Pengguna Berbudget Rp70 Juta
Terkini
-
KPK Tunggu 3 Perkara yang Diduga Jadi Sumber TPPU SYL
-
Gus Ipul Benarkan Penasihat Khusus Ketum PBNU Dicopot Imbas Isu Zionisme
-
Tepis Narasi di Medsos, KPK Tunjukkan Perbandingan Kapal ASDP dengan Kapal Tua PT JN
-
Alibi Bangkai Anjing Terkuak, Polisi Bongkar Cara Ayah Tiri Tipu Saksi untuk Buang Jasad Alvaro
-
Hasil Riset Sebut Penerimaan Publik Terhadap Program Kemendikdasmen Sangat Tinggi, Ini Paparannya
-
Bawa Misi Pendidikan Vokasi, Gubernur Pramono Bidik Kerja Sama dengan Siemens di Jerman
-
KPK Buka Peluang Periksa Menkes Budi Gunadi Terkait Kasus RSUD Koltim, Ada Aliran Dana?
-
Pura-pura BAB, Pembunuh Bocah Alvaro Gantung Diri Pakai Celana Panjang di Ruang Konseling Polres
-
Dana Pemda Rp203 Triliun Mengendap di Bank, Begini Penjelasan Mendagri Tito ke Prabowo
-
Prabowo Perintahkan Audit Kematian Ibu Hamil di Papua, Aktivis Sebut Kasus Femisida