Suara.com - Tiga orang pengguna kereta rel listrik (KRL) dinyatakan positif terinfeksi virus Corona (Covid-19). Ketiganya diduga masuk ke dalam kategori orang tanpa gejala (OTG).
VP Corporate Communications PT Kereta Commuter Indonesia (KCI), Anne Purba mengatakan, temuan itu berasal dari tes swab PCR di Stasiun Bogor pada 27 April lalu.
Kurang dari satu persen dari 325 pengguna KRL yang menjalani tes tersebut dinyatakan positif.
"Hasilnya sesuai dengan apa yang telah disampaikan oleh Gubernur Jawa Barat yaitu ditemukan tiga orang atau kurang dari 1 persen dari pengguna yang dites hasilnya positif," kata Anne dalam keterangan tertulisnya, Senin (4/5/2020).
Anne mengungkapkan kalau ketiga pengguna KRL yang dinyatakan positif Covid-19 itu terindikasi masuk ke dalam kategori orang tanpa gejala (OTG), yang sebelumnya tidak pernah mengetahui kalau mereka sudah terinfeksi positif Covid-19.
Meskipun persentase pengguna KRL yang terjangkit Covid-19 sangat rendah, namun PT KCI tetap meningkatkan berbagai upaya pencegahan.
Terutama yang berkaitan dengan pelaksanaan prokotol pencegahan di transportasi publik, physical distancing, dan mengendalikan kepadatan pengguna di KRL.
Selama ini PT KCI juga sudah mengikuti protokol pencegahan Covid-19 di transportasi publik bahkan sebelum Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) ditetapkan. Antara lain:
1. Seluruh pengguna wajib menggunakan masker selama berada di area stasiun dan KRL.
Baca Juga: Si Leher Beton Mike Tyson Posting Video Latihan, Warganet Tercengang
2. PT KCI melaksanakan cek suhu tubuh bagi seluruh pengguna maupun petugas di stasiun. Pada 10 stasiun juga telah dipasang thermal scanner yang mampu mendeteksi suhu tubuh ratusan pengguna dalam waktu bersamaan.
3. PT KCI menyediakan wastafel tambahan yang dipasang pada lokasi-lokasi yang sering dilalui pengguna KRL agar dapat digunakan untuk mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir sebelum maupun sesudah naik KRL di lebih dari 40 Stasiun.
4. PT KCI juga menyediakan hand sanitizer di dalam KRL maupun di stasiun.
PT KCI juga berupaya untuk mengendalikan kepadatan pengguna dan tercapainya physical distancing melalui:
1. KCI telah melengkapi seluruh kereta dengan marka pada bangku dan tempat duduk untuk mengatur posisi pengguna agar tercipta jarak aman.
2. Pentingnya mengatur posisi ini juga senantiasa diingatkan kepada pengguna melalui pengumuman di stasiun, di dalam kereta, hingga melalui petugas pengawalan kereta yang berpatroli.
Berita Terkait
-
Virus Corona di Kremlin: Perdana Menteri Rusia Positif Covid-19
-
Sembuh dari Covid-19, Pasien Diajak Berjemur Bareng Direktur RSUD Wonosari
-
Kasus Positif Covid-19 di Bantul Paling Banyak di Kecamatan Banguntapan
-
Pasien Covid-19 di Lumajang Ini Sembuh Setelah 15 Kali Jalani Tes Swab
-
PSBB Diperpanjang, Begini Kondisi KRL Jurusan Jakarta Kota-Bogor Sore Ini
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
Terkini
-
Tutup Rakernas I, PDIP Resmi Tegaskan Posisinya Sebagai Partai Penyeimbang: Kawal Pemerintahan
-
Permohonan RJ Eggi Sudjana Masuk, Polda Metro Tunggu Kesepakatan Pelapor di Kasus Ijazah Jokowi
-
Rekomendasi Rakernas PDIP: Tegaskan Kedaulatan NKRI dan Tolak Intervensi Asing atas Venezuela
-
Rekomendasi Rakernas PDIP: Desak Pilkada Tetap Langsung Dipilih Rakyat, Usul Ada E-voting
-
Polisi Periksa 12 Saksi Kasus Teror DJ Donny dan Influencer, Kapan Pelaku Ditangkap?
-
Ketua KONI Ponorogo Diperiksa KPK Terkait Dugaan Korupsi Bupati Nonaktif Sugiri Sancoko
-
Libatkan Ahli, Polisi Bedah Batas Kebebasan Berekspresi dalam Kasus Mens Rea Pandji Pragiwaksono
-
Prabowo Duga Ada Kekuatan Asing Bayar Segelintir Orang untuk Mengejek
-
Bantah Tak Kooperatif, Legislator Bekasi Nyumarno Sambangi KPK: Undangan Tak Sampai ke Alamat KTP
-
Prabowo Janjikan Kampus Kedokteran Gratis